Pada pertengahan tahun 1960-an larutan silver nitrate diperkenalkan sebagai agen efektif topikal. Konsentrasi larutan silver nitrate yang digunakan saat itu adalah 0,5%. [1]
Silver nitrate digunakan untuk membersihkan jaringan yang terinfeksi di sekitar kulit yang terluka. Obat ini bersifat bakteriostatik terhadap mikroba Staphylococcus aureus, Escherichia coli, dan Pseudomonas aeruginosa. [2,3]
Daftar isi
Di bawah ini adalah data mengenai silver nitrate seperti indikasi, kontraindikasi, peringatan dan lain-lain: [2,4]
Indikasi | Sebagai agen antiseptik |
Kategori | Obat resep |
Konsumsi | Anak-anak dan dewasa |
Kelas | Antiseptik kulit dan disinfektan |
Bentuk | Larutan |
Kontraindikasi | Hipersensitif. Silver nitrate yang berbentuk batang tidak untuk digunakan pada mata. |
Peringatan | Pasien dengan kondisi berikut, wajib berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan Silver nitrate: → Penggunaan jangka panjang akan menyebabkan perubahan warna kulit → Lindungi kulit di sekitarnya dan hindari kulit yang rusak. → Tidak cocok digunakan pada wajah, kelamin, atau diberikan pada area luas |
Silver nitrate digunakan untuk membersihkan jaringan yang terinfeksi di sekitar kulit yang luka. Obat ini juga membantu menciptakan keropeng untuk membantu menghentikan pendarahan kulit luka minor. Selain itu, silver nitrate juga untuk membantu menghilangkan kutil. [2]
Silver nitrate dapat diberikan pada anak-anak dan orang dewasa. Berikut ini adalah dosis yang dapat digunakan: [4]
Topikal/Dioleskan ⇔ Agen antiseptik → Sebagai larutan 0,5% → Dioleskan pada luka bakar parah untuk mengurangi resiko infeksi |
Topikal/Dioleskan ⇔ Pencegahan gonococcal ophthalmia neonatorum (peradangan konjungtiva yang bernanah akibat infeksi bakteri gonococcus) → Sebagai larutan 0,5% → Dioleskan pada luka bakar parah untuk mengurangi resiko infeksi |
Selain dapat bertindak sebagai agen antiseptik, pemberian silver nitrate dapat menimbulkan efek samping seperti berikut: [4]
Berikut ini disajikan data mengenai silver nitrate seperti penyimpanan, cara kerja dan lain-lain: [4]
Penyimpanan | Larutan topikal → Simpan pada wadah kedap dan tahan cahaya |
Cara Kerja | → Deskripsi: silver nitrate menghambat pertumbuhan bakteri baik gram positif maupun gram negatif dengan cara mengendapkan protein bakteri melalui pelepasan ion silver bebas. Obat ini juga membentuk keropeng hitam melalui proses penggumpalan protein sel. Farmakokinetik Penyerapan: penyerapan minimum melalui saluran cerna dan kutan karena kesiagaan ion silver untuk bergabung dengan protein. |
Apakah obat silver nitrate dapat digunakan untuk dalam jangka waktu yang lama?
Silver nitrate hanya diperuntukkan sebagai penggunaan jangka pendek. [2]
Apa yang terjadi jika silver nitrate mengenai kulit yang sehat?
SIlver nitrate dapat melukai atau mengiritasi kulit sehat. Oleskan petroleum jelly mengelilingi kulit yang terluka untuk melindungi kulit yang sehat. [2]
Apakah efek samping pemberian silver nitrate dapat menyebabkan kulit berubah warna?
Penggunaan berulang dari silver nitrate dapat menyebabkan kulit berubah warna menjadi biru atau abu-abu. [2]
Apakah merasakan sensai terbakar pada kulit yang diolesi silver nitrate adalah hal yang wajar?
Efek samping umum yang sering terjadi adalah sensasi terbakar yang ringan ataupun sensasi dingin pada kulit ketika obat dioleskan. [2]
Bisakah silver nitrate digunakan untuk menghilangkan kutil?
Ya, bisa. Akan tetapi silver nitrate topikal tidak dapat digunakan untuk menghilangkan kutil kelamin. [2]
Di bawah ini adalah merek dagang dari silver nitrate: [2]
Brand Merek Dagang |
Grafco Silver Nitrate |
1. Palmer Q. Bessey. Wound Care.Total Burn Care; 2007.
2. Anonim. Silver Nitrate Topical. Drugs; 2020.
3. James J.Gallagher, Ludwik K. Branski, Natalie Williams-Bouyer, Cynthia Villarreal, David N. Herndon. Treatment of Infection in Burns. Total Burn Care; 2012.
4. Anonim. Silver Nitrate. Mims Indonesia; 2020.