Ferulic acid merupakan bagian dari kelompok asam hidroksisinamat. Ferulic acid juga dapat diminum sebagai suplemen makanan, untuk pengobatan alternatif kesehatan. [2, 3]
Ferulic acid memiliki banyak manfaat, baik untuk kesehatan atau kulit, sebagai berikut: [1, 2, 3, 5]
Daftar isi
Ferulic acid berfungsi sebagai antioksidan. Ferulic acid memiliki efek lembut pada kulit sehingga membuat kulit terlihat tetap stabil.
Kerusakan sel dapat membuat kulit terlihat kendur. Oleh karena itu, ferulic acid membantu membuat kulit terlihat indah. Ferulic acid akan membantu mengencangkan kulit Anda.
Ferulic acid membantu warna kulit tetap merata. Ferulic acid juga membantu meminimalkan munculnya bintik hitam dan kemerahan untuk membuat kulit tampak sehat.
Ferulic acid dikenal karena kemampuannya dalam meningkatkan efek vitamin yang ditemukan dalam perawatan kulit, yaitu vitamin C dan E. Ferulic acid membantu menstabilkan kulit sehingga membuat kulit tampak bercahaya.
Sebuah studi pada tahun 2005 menunjukkan bahwa ferulic acid, dikombinasikan dengan vitamin C dan E memiliki potensi dua kali lipat jumlah fotoproteksi. Fotoproteksi adalah proses yang membantu mengurangi kerusakan pada kulit akibat sinar matahari.
Ferulic acid membantu melindungi kulit. Ferulic acid memberikan antioksidan yang kuat untuk membantu membuat kulit yang indah. Dengan melindungi kulit dari tekanan lingkungan, ferulic acid membuat kulit tampak awet muda.
Ferulic acid membantu menghentikan tekanan lingkungan yang dapat menyumbat pori-pori. Hal ini dilakukan dengan menghentikan tingkat stress lingkungan.
Ferulic acid membantu melawan penuaan. Ferulic acid bertindak sebagai penghalang antara kulit dan lingkungan. Sehingga membantu mengurangi penuaan.
Peradangan pada kulit dapat menyebabkan jerawat. Sehingga, sifat anti-inflamasi pada ferulic acid dapat mencegah jerawat dan mengurangi munculnya perubahan warna dari jerawat.
Ferulic acid juga membantu mencegah munculnya pembuluh darah baru di bawah kulit. Sehingga, kulit akan memiliki pembuluh darah yang lebih sedikit dan mengurangi pada kulit.
Ferulic acid dapat membantu melindungi kulit dari perubahan warna yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari. Ferulic acid juga dapat membantu mengurangi munculnya bintik-bintik yang sudah dimiliki atau genetik.
Ferulic acid dapat memberikan kontrol diabetes yang baik dengan mengurangi peradangan di pankreas dan hati.
Sebuah studi menunjukkan bahwa ferulic acid dapat meningkatkan toleransi glukosa pada orang yang menggunakan obat anti-diabetes metformin.
Terkadang, ferulic acid juga dapat membantu mencegah masalah kesehatan tertentu, seperti: [2]
Pada umumnya, ferulic acid aman untuk sebagian besar jenis kulit. Namun, orang dengan kulit yang sensitif mungkin akan mengalami kemerahan ringan dan iritasi. [2]
Ada juga kemungkinan mengalami reaksi alergi terhadap ferulic acid. Hal ini dikarenakan bahan yang berasal darinya. [1]
Berikut ini efek samping dari Ferulic Acid, sebagai berikut: [1, 2, 5]
Untuk hasil yang lebih baik, Anda dapat mengoleskan dua hingga tiga tetes serum atau krim ferulic acid untuk membersihkan kulit yang kering pada setiap pagi. [5]
Anda dapat menggunakan jari untuk mengoleskan produk secara merata ke seluruh wajah Anda.
Berikut ini tips menggunakan ferulic acid untuk kulit, yaitu: [3]
Beberapa ahli menyarankan untuk menggunakan ferulic acid di pagi hari sehingga kulit Anda bisa mendapatkan semua manfaat perlindungan sinar matahari. [4]
Anda juga harus tetap menggunakan tabir surya atau sunscreen.
Berikut ini jenis kulit yang direkomendasikan untuk menggunakan ferulic acid, yaitu: [3]
Banyak ibu hamil menemukan bahwa perubahan hormonal selama kehamilan menyebabkan kulit menjadi kasar dan sulit diatur.
Beruntungnya, ferulic acid adalah bahan alami yang aman yang dapat digunakan oleh ibuhamil. Meskipun tidak dapat mengubah efek hormon pada kulit. [3]
Ferulic acid bertindak sebagai antioksidan dan membantu menanggung stres dari lingkungan yang mendatangkan kerusakan pada kulit.
Disarankan untuk tetap berkonsultasi dengan dokter mengenai penggunaan feluric acid pada ibu hamil.
1. Kristeen Cherney, Alan Carter, Pharm.D. Ferulic Acid: The Antioxidant-Boosting Skin Care Ingredient. HealthLine; 2019.
2. Cathy Wong, Meredith Bull, ND. The Health Benefits of Ferulic Acid. VeryWellHealth; 2021.
3. Anonim. Ferulic Acid for Skin: 8 Benefits and How to Use. Fleur&Bee; 2021.
4. Rebekah Kuschmider, Dan Brennan, MD. What Ferulic Acid Can Do For Your Skin. WebMD; 2021.
5. Brooke Shunatona, Michele Farber, MD, FAAD. What Is Ferulic Acid? Everything You've Wanted to Know (And More). Byrdie; 2022.