Hidup Sehat

11 Manfaat Hand Sanitizer Jarang Diketahui

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tinjauan Medis : dr. Maria Arlene, Sp.Ak
Hand sanitizer dirancang untuk membunuh kuman. Di saat Anda butuh untuk mencuci tangan namun tidak tersedia air dan sabun, makan hand sanitizer merupakan pilihan alternatif yang praktis. Beberapa hand

Tangan dapat menjadi sumber kontak mata, hidung, mulut, dan bagian tubuh lainnya dengan kuman. Selain mencuci tangan, hand sanitizer adalah opsi lain untuk membersihkan tangan. [2]

Hand sanitizer tidak lebih efektif daripada mencuci tangan, namun hand sanitizer lebih mudah untuk digunakan. Berikut adalah 11 keuntungan menggunakan hand sanitizer. [3]

1. Meningkatkan Kebersihan

Fakta ini bukanlah sebuah hal yang mengejutkan. Salah satu manfaat spesial hand sanitizer adalah sanitasi atau membersihkan.

CDC memang menyarankan anda untuk mencuci tangan saat ingin makan, setelah memegang hewan, sampah, atau benda umum, namun saat situasi tidak mendukung untuk mencuci tangan, hand sanitizer adalah opsi yang tepat untuk membersihkan tangan. [2]

2. Mudah Dibawa

Mustahil bagi setiap orang untuk membawa kran air kemampuan mereka pergi. Pada beberapa kondisi dimana dan harus mencuci tangan, air dan sabun belum tentu selalu tersedia. [2]

Portabilitas hand sanitizer yang cukup tinggi dapat menjadikannya sebagai opsi yang cocok untuk menjaga tangan dari bakteri pada kegiatan sehari-hari. Botol kecil hand sanitizer dapat disimpan di kantung pakaian atau di tas untuk digunakan setelah tangan anda menyentuh benda-benda di tempat umum. [3]

Jajanan di pinggir jalan mungkin tidak menyediakan tempat untuk anda mencuci tangan sebelum anda makan. Menggunakan hand sanitizer adalah opsi yang tepat untuk membersihkan tangan anda sebelum makan. [3]

3. Cocok Untuk Orang yang Berkelompok

Di tempat kerja, kelas, sekolah, atau tempat apapun dengan jumlah orang yang banyak, kuman dapat menyebar dengan cepat. Saat anda ingin makan atau membuang sampah, kuman berusaha untuk menyerang anda. [2]

Hand sanitizer sangat cocok digunakan pada situasi dengan jumlah orang yang banyak. Pelajar, mahasiswa, guru, dan karyawan kantor dapat mengeliminasi kuman pada waktu tertentu tanpa harus meninggalkan kelas atau tempat kerja mereka. Bahkan, pada tempat olahraga, setiap pengguna mesin olahraga dapat menggunakan hand sanitizer sebelum menggunakan mesin lainnya. [2]

4. Penurunan Risiko Penyakit

Saat musim penyakit, membatasi paparan anda dengan kuman adalah hal yang penting untuk kesehatan anda. Setiap kali anda berhenti sejenak untuk menggunakan hand sanitizer, anda mengurangi kemungkinan jatuh sakit. [2]

Jalan-jalan sebentar ke rumah teman atau ke toko dapat membuat anda terpapar kuman batuk pilek, flu, dan lainnya. Oleh sebab itu, penting untuk selalu menjaga tangan anda bersih. [2]

5. Melembapkan

Keuntungan penting lainnya dari penggunaan hand sanitizer adalah lebih melembapkan tangan daripada sabun. Tergantung dari bahan yang digunakan, hand sanitizer dapat sama melembapkannya dengan losion atau minyak. [3]

Jika tangan anda kering setelah mencuci tangan, cobalah cari hand sanitizer yang dapat melembapkan tangan anda. Hand sanitizer dengan gel lidah buaya adalah opsi yang tepat untuk melindungi kulit dari kering. [3]

6. Tanpa Air

Salah satu keuntungan besar dari hand sanitizer adalah adalah anda tidak memerlukan air. Beberapa tempat terkadang memiliki tempat mencuci tangan yang tidak nyaman. [3]

Anda mungkin tidak berada di dekat air mengalir atau aharus menunggu antrian panjang pada toilet umum untuk dapat mencuci tangan. Menggunakan hand sanitizer sama seperti menggunakan losion dimana tidak membutuhkan persiapan apapun sebelum menggunakannya. [3]

7. Membunuh Mikroorganisme

Sangat umum untuk dikatakan bahwa bakteri dapat hidup di tangan anda, namun tidak untuk virus. Anda tetap harus mengeliminasi kedua kuman ini dari tangan anda. [3]

Bakteri di tangan anda dapat terbagi dalam 2 kategori, residen dan transien. Bakteri residen hidup dibawah lapisan tipis kulit tangan anda sedangkan bakteri transien hidup hanya dipermukaan kulit dan mudah untuk dihilangkan dengan sabun atau hand sanitizer. [3]

Menurut CDC, sabun dan air adalah opsi yang lebih baik untuk menghilangkan beberapa kuman seperti norovirus, Cryptosporidium, dan Clostridioides difficile, dan beberapa zat kimia berbahaya. Namun tetap saja hand sanitizer membunuh cukup banyak kuman di permukaan kulit tangan anda. [3]

Tidak seperti sabun, hand sanitizer membunuh kuman saat kontak. Kunci dari penggunaan hand sanitizer adalah sedikit alkohol harus dapat membunuh kuman sebanyak-banyaknya. [3]

8. Cocok Untuk Kulit Sensitif

Salah satu keluhan utama dari sabun tangan adalah formula tertentu yang mengiritasi kulit sensitif. Sabun komersial yang digunakan di toilet umum dapat mengandung bahan yang mengarah kepada ruam dan gatal kulit. [3]

Menggunakan hand sanitizer adalah opsi yang lebih baik untuk kulit sensitif terutama jika anda menggunakan hand sanitizer dengan formula yang cocok untuk kulit anda. [3]

9. Dapat Disesuaikan

Hand sanitizer memiliki banyak jenis untuk menyesuaikan kondisi kulit setiap orang. Anda dapat mencari hand sanitizer dengan bahan alami atau minyak esensial yang cocok untuk anda. [3]

10. Tidak Membuat Bakteri Menjadi Resisten

Bakteri tidak dapat menjadi resisten terhadap bahan-bahan yang digunakan pada hand sanitizer, seperit halnya sabun. Sabun antibakteri menggunakan bahan yang disebut triclosan dimana diduga dapat memperburuk resistensi antibiotik pada bakteri. [3]

Hand sanitizer tidak menggunakan bahan yang sama dengan sabun. Bahan aktif pada hand sanitizer adalah alkohol. [3]

Alkohol telah digunakan selama ribuan tahun sebagai antiseptik. Alkohol dapat membunuh bakteri melewati proses yang disebut denaturasi. Proses inilah yang membuat alkohol dapat membunuh bakteri. [3]

11. Cepat

Salah satu alasan umum mengapa orang-orang tidak mencuci tangan adalah karena lebih cepat langsung keluar dari toilet daripada harus mencuci tangan. Jika anda keluar dari toilet dan lapar, pasti ada saja asalan untuk melewati wastafel untuk lebih cepat makan. [3]

Hand sanitizer lebih mudah digunakan karena lebih cepat dibandingkan cuci tangan. Tidak ada cara mencuci tangan dengan air dan sabun yang lebih cepat dari 20 detik untuk menghilangkan seluruh kuman yang ada di tangan. Hand sanitizer hanya bekerja selama beberapa detik dan kuman telah terbunuh. [3]

Tips Menggunakan Hand Sanitizer

Beberapa tips yang disarankan oleh FDA adalah [1] :

  • Gunakan hand sanitizer dengan kandungan alkohol minimal 60%.
  • Ratakan dan gosok hand sanitizer ke seluruh tangan anda, termasuk sela-sela jari dan punggung tangan.
  • Jangan menyeka tangan anda sebelum hand sanitizer benar-benar kering.
  • Jangan menggunakan hand sanitizer jika tangan anda benar-benar terlihat kotor atau berminyak. Anda tetap harus menggunakan sabun dan air untuk kondisi tersebut.
  • Hindari hand sanitizer dari jangkauan hewan peliharaan dan anak-anak.
  • Anak-anak harus menggunakan hand sanitizer dibawah pengawasan orang dewasa.
  • Simpan hand sanitizer ditempat yang sejuk dan terhindar dari api.
  • Pastikan hand sanitizer di tangan anda kering sebelum bekerja dengan menggunakan api atau listrik.

1. Anonim. Safely Using Hand Sanitizer. FDA; 2021.
2. Infinita Biotech, Benefits of Using Hand Sanitizer?. Infinita Biotech; 2020.
3. The Western PA Healthcare News Team. 9 Important Benefits of Using Hand Sanitizer. WP Health Care News; 2020.

Share