Bagi kebanyakan wanita, salah satu keluhan terbesar selama masa kehamilan yaitu sakit pinggang yang diikuti dengan rasa mual, kelelahan, dan kaki bengkak. [1,2]
Terdapat sebanyak setengah hingga tiga perempat wanita hamil akan mengalami sakit pinggang. [1]
Meskipun mudah untuk mengetahui penyebab dari sakit pinggang pada tahap akhir kehamilan, tetapi mungkin banyak yang tidak mengetahui penyebab nyeri pinggang pada trimester pertama. [1]
Daftar isi
Terdapat banyak hal yang menyebabkan terjadinya sakit pinggang selama masa kehamilan Anda. Bagi beberapa wanita, biasanya sakit pinggang menjadi tanda awal kehamilan. [1]
Jika Anda mengalami sakit pinggang di trimester awal, terdapat beberapa penyebab lainnya. [1]
Selama masa kehamilan, tubuh Anda akan melepaskan hormon untuk membantu ligamen dan persendian yang berada di panggul Anda agar melunak dan mengendur. [1]
Hal tersebut sangat penting untuk kelahiran bayi Anda nantinya. Tetapi hormon tidak hanya bekerja di panggul Anda saja, tetapi hormon akan bergerak di seluruh tubuh Anda, serta memberikan pengaruh pada persendian Anda. [1]
Pada awal kehamilan Anda, perasaan melunak dan mengendur tersebut akan memberikan pengaruh secara langsung terhadap bagian pinggang Anda. [1]
Anda akan sering merasakan hal tersebut dalam bentuk rasa sakit dan rasa nyeri. [1]
Stres dapat menjadi penyebab rasa sakit pinggang, baik Anda sedang hamil ataupun sedang tidak hamil. [1]
Hal ini dikarenakan stres meningkatkan rasa sakit dan rasa sesak pada otot, terutama di bagian yang lemah. [1]
Jika hormon telah memberikan pengaruh pada sendi dan ligamen Anda, sedikit rasa cemas mengenai pekerjaan, keluar, kehamilan Anda, atau lainnya, maka hal-hal tersebut dapat membuat pinggang Anda terasa sakit. [1]
Selama proses masa kehamilan, terdapat banyak faktor lainnya yang menjadi penyebab sakit pinggang.
Setelah perut Anda menjadi lebih besar, pusat gravitasi Anda akan berpindah ke depan. Hal ini terjadi karena adanya perubahan postur yang memberikan pengaruh pada bagaimana Anda duduk, berdiri, bergerak, dan tidur. [1]
Postur yang buruk, berdiri terlalu lama, dan membungkuk dapat memicu atau memperburuk sakit pinggang. [1]
Bagian pinggang Anda juga pasti memberikan bantuan pada berat bayi Anda, hal ini akan menyebabkan peregangan otot. [1]
Postur tubuh yang buruk dan sakit pinggang sebenarnya tidak dapat dihindari. Wanita yang kelebihan berat badan atau merasakan sakit pinggang sebelum hamil, maka memiliki risiko tinggi terkena sakit pinggang selama masa kehamilan. [1]
Wanita yang mengalami sakit pinggang selama masa kehamilan harus segera hubungi dokter kandungan atau penyedia layanan kesehatan, terutama jika ada gejala dibawah ini [2]:
Anda akan merasa linu panggul yang terjadi sebagai akibat dari cedera atau iritasi pada saraf siatik. [2]
Linu panggul selama masa kehamilan akan terjadi, terutama ketika janin sedang dalam masa pertumbuhan yang akan memberi tekanan pada saraf siatik. [2]
Salah satu gejala linu panggul yaitu terasa sakit dibagian bawah pinggang yang menyebar melalu bokong dan turun ke kaki. [2]
Wanita yang menderita akan sakit pinggang yang cukup parah dan bertahan hingga lebih dari 2 minggu harus berdiskusi mengenai pilihan pengobatan dengan penyedia layanan kesehatan mereka. [2]
Wanita yang sedang hamil harus membicarakan dengan penyedia layanan kesehatan sebelum memulai suatu pengobatan baru, suplemen, atau perawatan naturopati. [2]
Bagi Anda yang tidak mengalami sakit pinggang kronis sebelum masa kehamilan, rasa sakit pada pinggang Anda akan secara perlahan membaik sebelum Anda melahirkan. [3]
Tetapi, terdapat beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi sakit pinggang agar terasa lebih ringan dan lebih jarang terjadi, antara lain [3]:
Melakukan olahraga secara rutin dapat membantu Anda dalam memperkuat otot, serta fleksibilitas akan lebih meningkat. Hal ini dapat meredakan stres yang berada di tulang belakang. Olahraga yang aman bagi kebanyakan wanita hamil, terdiri dari berjalan, berenang, dan sepeda statis.
Anda dapat melakukan akupuntur yang merupakan bentuk pengobatan orang Tiongkok dengan menggunakan jarum tipis yang dimasukkan ke kulit Anda pada area tertentu. Terdapat studi yang menunjukan bahwa akupuntur dapat bekerja dengan efektif dalam meringankan rasa sakit bagian pinggang selama masa kehamilan.
Menggunakan panas dan dingin pada pinggang Anda akan membantu meringankan rasa sakitnya. Jika dokter Anda setuju, coba gunakan kompres dingin (semacam sakantung es atau sayur beku yang dibungkus dengan handuk) di bagian yang terasa sakit selama 20 menit dan beberapa kali dalam sehari.
Selama 2 hingga 3 hari, ganti dengan yang panas, letakkan bantal pemanas atau air hangan dalam botol digunakan pada bagian yang terasa sakit. Jangan gunakan bantal pemanas di bagian perut selama masa kehamilan.
Terdapat beberapa tips lainnya, yaitu [3]:
Terdapat beberapa cara yang efektif untuk mencegah terjadinya sakit pinggang selama masa kehamilan, antara lain [2]:
1. Kimberly Dishman, MSN, WHNP-BC, RNC-OB, & Jessica Timmons. First Trimester Pregnancy Back Pain: Causes and Treatments. Healthline; 2016.
2. Holly Ernst, P.A., & Jamie Eske. What to know about back pain in pregnancy. Medical News Today; 2019.
3. Traci C. Johnson, MD. Back Pain in Pregnancy. WebMD; 2020.