Makanan, Minuman dan Herbal

8 Manfaat Kayu Manis Untuk Wajah

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kayu manis adalah rempah-rempah yang unik karena diambil dari batang pohon kayu manis atau pohon Cinnamomum. Kayu manis dikenal sebagai rempah-rempah yang digunakan untuk memasak, baik makanan utama maupun kudapan manis seperti roti.

Tak hanya menjadi rempah-rempah yang memberi rasa makanan, namun kayu manis juga dikenal memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh, beberapa manfaatnya untuk menurunkan kadar gula darah dan membantu menurunkan kolesterol pada penderita diabetes.

Antioksidan yang terdapat pada kayu manis menjadikannya sebagai rempah-rempah yang tak hanya baik dikonsumsi namun juga bisa bermanfaat untuk kesehatan kulit dan manfaat kayu manis bisa didapatkan dengan mengoleskan langsung ke kulit maupun kulit wajah. Berikut beberapa manfaat kayu manis untuk wajah beserta tips pemakaiannya

1. Mengobati Jerawat dan Mencegah Komedo

Kayu manis memiliki kandungan antiseptik alami, itulah mengapa kayu manis bisa menjadi pilihan bagi anda yang bermasalah dengan jerawat. Selain antiseptik, kayu manis juga dapat meringankan kemerahan akibat inflamasi pada jerawat, hal ini karena kayu manis juga bersifat anti-inflamasi. [3]

Noda jerawat juga dapat teratasi dengan menggunakan kayu manis, kandungan yang memiliki ptensi menghilangkan bekas jerawat adalah eugenol dan coumarin. Jika anda ingin praktis, anda bisa mencoba sabun wajah herbal yang terbuat dari minyak kayu manis. [2]

Anda bisa menggunakan kayu manis bubuk yang sudah banyak dijual, kayu manis akan bermanfaat jika disertai campuran bahan lain, untuk mengobati jerawat madu adalah pilihan tepat. Campurkan 1 sendok makan bubuk kayu manis bersama 3 sendok makan madu lalu oleskan ke jerawat, diamkan selama 20 menit. [3]

Perawatan jerawat menggunakan kayu manis sebaiknya dilakukan 1 kali saja dalam seminggu, jika berlebihan bisa jadi kulit wajah anda dapat mengalami iritasi.

2. Mengurangi Tanda Penuaan Pada Kulit

Manfaat lain dari kayu manis untuk kulit wajah adalah menghambat tanda penuaan pada kulit, seperti kerutan dan garis-garis halus. Penuaan pada kulit terjadi karena faktor usia, namun faktor lain seperti kebiasaan makan makanan manis dan juga paparan sinar matahari dapat mempercepat penuaan pada kulit.

Kayu manis menyimpan kandungan yang dapat membantu kulit untuk memproduksi kolagen, kolagen bertanggung jawab untuk menjaga kekencangan kulit dan mencegah munculnya kerutan serta garis halus pada kulit wajah. [2]

Kayu manis dapat dijadikan pilihan untuk melindungi dan memperlambat tanda penuaan pada kulit wajah. Anda bisa menggunakan minyak esensial kayu manis yang dicampur dengan minyak lain seperti minyak zaitun, oleskan merata beberapa tetes ke wajah lalu pijat lembut dengan gerakan melingkar, hindari area sekitar mata. [3]

3. Membantu Merawat Eksim Kulit

Eksim merupakan permasalahan pada kulit, gejalanya adalah kulit sangat kering, meradang dan berwarna kemerahan dan seringkali disebabkan respon imunitas tubuh terhadap alergen. Kayu manis juga memiliki manfaat untuk merawat kulit yang mengalami eksim, termasuk juga jika eksim muncul pada kulit wajah.

Bubuk kayu manis yang dicampur madu bisa meredakan eksim pada kulit, oleskan tipis pada kulit yang mengalami eksim. Namun perlu diketahui bahwa kayu manis adalah rempah-rempah yang cukup keras untuk kulit sehingga tidak disarankan untuk menggunakannya setiap hari. [3]

Selalu lakukan uji coba dengan mengoleskan bubuk kayu manis pada sedikit area kulit anda untuk mengetahui sensitivitas kulit anda terhadap kayu manis.

4. Mencerahkan Kulit Wajah

Produksi melanin yang berlebihan pada kulit dapat membuat kulit menjadi lebih gelap dan kusam. Kayu manis memiliki kandungan yang dapat mencerahkan kulit, yaitu asam coumaric, kandungan ini biasanya juga ditemukan pada produk perawatan kulit yang bertujuan untuk mencerahkan kulit wajah. [2]

Jika anda ingin mengrangi hiperpigmentasi dan mencerahkan warna kulit wajah anda, anda bisa menggunakan bubuk kayu manis bersama bahan lain yang bisa anda racik sendiri di rumah.

Selain bubuk kayu manis, bahan lain yang digunakan yaitu yogurt, jus lemon dan pisang yang sudah dilembutkan. Campur semua bahan lalu oleskan merata pada kulit wajah dan biarkan mengering dalam beberapa menit lalu bilas dengan air hangat hingga bersih. [3]

5. Mengencangkan Bibir

Bibir adalah salah satu bagian pada wajah yang juga mendukung penampilan wajah, bibir juga bisa mengalami kendur atau kehilangan elastisitasnya. Kulit bibir yang lembut dan padat dapat mendukung penampilan wajah anda, anda bisa jadi tertarik mengoleskan minyak kayu manis karena dapat menjadikan bibir anda tampak lebih berisi dan sehat.

Minyak kayu manis tak dapat digunakan tanpa tambahan minyak lain karena terlalu keras, maka anda sebaiknya mencampurkan juga minyak zaitun yang turut menjaga kelembaban bibir. Anda bisa mengoleskannya sekali sehari sebelum tidur atau gunakan sebagai dasar lipstik anda. [3]

6. Menghaluskan Telapak Kaki

Tak hanya kulit wajah yang membutuhkan perawatan kulit, seringkali kita melupakan merawat kulit kaki kita, padahal kulit kaki membutuhkan perhatian yang lebih karena kulit kaki bekerja lebih keras dibandingkan bagian kulit yang lain.

Kulit kasar dan pecah-pecah pada kaki dapat dirawat menggunakan kayu manis, bubuk kayu manis baik dijadikan eksfolian untuk mengangkat sel kulit mati. Selain bubuk kayu manis anda juga membutuhkan garam laut dan minyak zaitun serta madu.

Campurkan bubuk kayu manis, madu, gara laut dan minyak zaitun hingga merata lalu oleskan ke bagian kaki sambil dipijat. Setelah didiamkan selama 15 menit, cuci bersih kaki anda. Ulangi pemakaiannya seminggu sekali untuk mendapatkan kulit kaki yang sehat. [3]

7. Membersihkan Kulit Kepala

Kandungan antimikroba pada kayu manis bisa juga dimanfaatkan untuk membersihkan kulit kepala, karena kadang-kadang shampo tak cukup bersih untuk menghilangkan kotoran dan ketombe yang menempel di kulit kepala.

Buatlah racikan bubuk kayu manis yang dicampur dengan minyak zaitun yang sudah dihangatkan dan juga madu. Aplikasikan ke kulit kepala sambil dipijat-pijat, lakukan perawatan ini sebelum anda keramas. Lakukan sesekali saja jangan setiap hari, anti-jamur dan anti-mikroba pada kayu manis dapat menghilangkan ketombe dan menjaga agar ketombe akibat jamur tidak kembali muncul. [3]

8. Melindungi Kulit Dari Paparan Sinar Matahari

Sinar matahari memang kita butuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh kita, namun paparan yang berlebihan justru dapat merusak kulit bahkan menimbulkan penyakit kulit.

Kayu manis memiliki sifat antioksidan yang didapatkan dari kandungan vitamin C dan polifenol serta vitamin A. Kandungan vitamin C turut membantu melindungi kulit agar tidak rusak dan mengalami penuaan dini meskipun terpapar sinar matahari, sedangkan kandungan vitamin A juga turut melindungi kulit dari berbagai masalah kulit seperti jerawat, kulit kemerahan dan psoriasis. [2]

Kandungan Gizi Kayu Manis

Dikenal sebagai salah satu rempah-rempah yang memiliki rasa dan aroma yang kuat, kayu manis juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh karena kandungan di dalamnya terdapat kandungan polifenol, flavonoid dan beberapa vitamin. Kandungan-kandungan tersebut menjadikan kayu manis memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi.

Selain baik bagi kesehatan, ternyata kayu manis juga bermanfaat bagi kulit, sebelum mencoba menggunakan kayu manis untuk perawatan kulit maupun untuk dikonsumsi, sebaiknya anda ketahui apa saja kandungan gizi kayu manis. [4]

Di dalam setiap satu sendok teh bubuk kayu manis terdapat:

  • Kurang lebih 6 Kalori
  • Protein sekitar 0,1 gram
  • Lemak 0,03 gram
  • Karbohidrat sejumlah 2 gram
  • Serat 1 gram
  • Kalsium sejumlah 26 mg
  • Kalium 11 mg
  • Betakaroten 3 mcg
  • Vitamin A 8 IU

Sebelum anda memutuskan untuk menggunakan kayu manis secara langsung ke kulit maupun mengkonsumsinya, sebaiknya anda juga melakukan tes uji coba ke kulit anda untuk mencegah reaksi alergi. Begitu juga jika anda mengkonsumsi kayu manis, pastikan anda tidak memiliki alergi kayu manis, agar anda terhindar dari efek sampingnya.

1. Katey Davidson, MScFN, RD, CPT & Kathy W. Warwick, R.D., CDE, Nutrition. Does Cinnamon Have Any Benefits for Your Skin?. Healthline; 2021.
2. Anjali Sayee. Does Cinnamon Have Any Benefits For Your Skin?. Style Craze; 2022.
3. Sanya Hamdani. 7 AMAZING WAYS CINNAMON BENEFITS THE SKIN. Bebeautiful; 2020.
4. Neha Pathak, MD & R. Morgan Griffin. Cinnamon. Web MD; 2020.

Share