Kehamilan & Parenting

Bolehkah Ibu Hamil Makan Kepiting?

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Jika anda adalah seorang pecinta makanan laut, anda mungkin merasa bingung mengenai jenis hewan laut apa yang aman untuk dikonsumsi selama kehamilan. [2]

Beberapa jenis sushi memang tidak diperkenankan dikonsumsi oleh ibu hamil, namun tidak berarti anda dilarang untuk mengkonsumsi lobster dan kepiting selama 9 bulan kehamilan. Dokter ingin setiap ibu hamil untuk mengkonsumsi makanan laut, karena termasuk makanan yang kaya akan protein, vitamin A dan D, dan asam lemak omega 3. [2]

Bolehkah Ibu Hamil Makan Kepiting?

Menurut rekomendasi dari U.S. Food and Drug Administration (FDA) dan Environmental Protection Agency (EPA) pada tahun 2017, daging kepiting yang dimasak dengan baik merupakan sumber makanan laut terbaik untuk ibu hamil. [3]

FDA juga menyatakan bahwa penting sekali untuk ibu hamil mengkonsumsi beragam jenis ikan-ikanan dan hewan air. [3]

Makanan laut merupakan sumber asam lemak omega-3 yang baik. Para ahli di State mengatakan bahwa mengkonsumsi paling tidak 8 ons makanan laut yang kaya akan asam lemak omega 3 per minggunya dapat menguntungkan untuk perkembangan janin. Keuntungan ini termasuk penurunan risiko bayi prematur dan gangguan otak dan penglihatan. [3]

Walaupun demikian, ibu hamil tetap tidak diperkenankan untuk mengkonsumsi kepiting mentah atau kepiting yang belum dimasak dengan sempurna. Mengonsumsi kepiting mentah dapat meningkatkan risiko keracunan makanan, terutama pada lansia, anak-anak, dan ibu hamil. [3]

Bolehkah Ibu Hamil Makan Kepiting Imitasi?

Daging kepiting imitasi adalah olahan makanan yang telah dimasak dengan sempurna, sehingga dapat dinyatakan aman untuk dikonsumsi ibu hamil. Walau demikian, ibu hamil perlu menanyakan terlebih dahulu apakah masih mentah atau sudah matang, misalnya pada sushi, sebelum dikonsumsi oleh ibu hamil. [3]

Kepiting imitasi umumnya memiliki harga yang lebih murah dibandingkan kepiting asli dan mengandung pollock, putih telur, perasa dan pewarna buatan, serta gula. [3]

Walaupun kombinasi dari bahan-bahan diatas memiliki rasa yang mirip dengan kepiting, namun nutrisi yang dimiliki tidak sebanyak kepiting asli. [3]

Kepiting imitasi memiliki asam lemak omega-3 yang rendah. Padahal, nutrisi inilah yang sangat menguntungkan oleh ibu hamil. Kepiting imitasi memiliki kalori dan protein yang sama dengan kepiting asli. [3]

Berapa Jumlah Kepiting yang Disarankan Dikonsumsi Ibu Hamil?

Ibu hamil dapat dikonsumsi hingga 6 ons kepiting sebanyak 2 kali seminggu. Jenis kepiting raja (King crab) mengandung kadar merkuri yang rendah dan merupakan opsi kepiting yang terbaik. [1]

Jenis kepiting lain seperti kepiting biru (blue crab), kepiting salju (snow crab), dan kepiting Dungeness, mengandung kadar merkuri yang lebih tinggi. Jika anda mengkonsumsi kepiting-kepiting jenis ini, anda harus mengonsumsinya dengan jumlah kurang dari 6 ons per bulan. Namun, ibu hamil lebih baik menghindari jenis-jenis kepiting ini. [1]

Saat anda sedang mengunjungi dokter untuk pemeriksaan rutin, anda dapat bertanya ke dokter kandungan mengenai kepiting yang anda konsumsi. Jika anda merasa ada bahan baku masakan yang tidak dapat dikonsumsi oleh ibu hamil, atau ada bahan yang membuat anda merasa tidak nyaman, maka anda harus menggantinya dengan makanan lainnya. [1]

Beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan oleh ibu hamil sebelum mengkonsumsi kepiting adalah [1] :

  • Memilih kepiting jenis raja (King crab)
  • Menghindari kepiting yang berasal atau ditangkap dari tempat yang tercemar
  • Menghindari daging kepiting mentah atau yang telah dimasak lama
  • Tidak mengkonsumsi daging kepiting yang belum matang
  • Menghindari daging kepiting yang telah dibekukan
  • Menangani dan mengolah daging kepiting mentah dengan bersih dan higienis.

Manfaat Ibu Hamil Makan Kepiting

Walaupun anda benar-benar ingin makan kepiting saat hamil, pastikan anda telah mengkonsulkasikannya terlebih dahulu dengan dokter kandungan. Berikut adalah beberapa manfaat kepiting untuk ibu hamil [1] :

  • Membantu Perkembangan Janin

Kepiting merupakan sumber makanan yang kaya akan asam lemak atau trigliserida omega 3, protein, vitamin A, dan Vitamin D. Mengkonsumsi daging kepiting selama kehamilan dapat mendorong perkembangan janin menjadi lebih cepat. [1]

  • Meningkatkan Imunitas

Asam amino dan antioksidan dalam daging kepiting membantu meningkatkan energi dan kadar imunitas di dalam tubuh selama masa kehamilan. [1]

Kepiting mengandung kadar zat besi yang baik untuk tubuh. Zat besi dapat melindungi anda dari anemia kehamilan. Kepiting juga membantu menjaga kadar hemoglobin sehat dalam janin setelah persalinan. [1]

  • Tinggi Kalsium

Kadar kalsium dalam kepiting yang tinggi dapat membantu berkembangan tulang dan gigi dari janin selama masa kehamilan. [1]

  • Mengandung Kalori yang Rendah

Daging kepiting memiliki kalori yang sangat rendah. Hal ini merupakan informasi yang baik karena ibu hamil dapat mengkonsumsi daging kepiting tanpa perlu khawatir mengenai peningkatan berat badan yang berlebihan. [1]

  • Mengandung Kadar Kolesterol yang Rendah

Ibu hamil yang memiliki kadar kolesterol normal atau rendah dapat mengkonsumsi kepiting, sedangkan pada ibu hamil yang memiliki kadar kolesterol tinggi perlu konsultasi dengan dokter kandungan sebelum mengkonsumsi kepiting. [1]

  • Mengandung Asam Folat

Kepiting juga mengandung asam folat (folic acid), sebuah vitamin esensial yang perlu ditambahkan dalam asupan ibu hamil. Asam folat membantu mencegah cacat syarafi pada janin. [1]

Risiko Ibu Hamil Makan Kepiting

Saat ibu hamil ingin mengolah kepiting, ibu hamil tidak diperbolehkan untuk makan kepiting mentah dan harus mengolah kepiting mentah secara terpisah dengan makanan yang sudah matang. [3]

Mengkonsumsi ikan-ikan dan hewan air lainnya secara mentah dapat menyebabkan keracunan makanan, karena makanan tersebut mengandung bakteri Salmonella dan Vibrio vulnificus. Gejala dari keracunan makanan adalah muntah, diare, dan nyeri perut. [3]

Sebagai tambahan mengenai bahaya makan makanan mentah, seseorang harus mengetahui cara yang tepat untuk mengolah makanan laut, termasuk kepiting. Penanganan dan preparasi kepiting, ikan, atau daging mentah lainnya, adalah hal yang vital. [3]

Seseorang harus menyimpan kepiting hidup dengan baik dalam kotak terventilasi. Kepiting segar juga harus dimasukkan ke dalam kulkas, pada suhu 40 derajat Fahrenheit atau 4,44 derajat Celcius, atau di kemas dengan es. [3]

Saat mempersiapkan kepiting hidup, penting sekali untuk menjaga kesegarannya. Makanan laut mentah juga harus diolah pada talenan, piring, dan peralatan yang berbeda dengan makanan yang sudah matang. [3]

Sebagai tambahan dari risiko tersebut, paparan terhadap merkuri dari makanan laut dapat menjadi racun bagi janin. Hal ini dapat mengarah kepada masalah neurologi dan cacat lahir. [3]

Sebagai hasilnya, menghindari ikan dan hidangan laut yang mengandung merkuri tinggi perlu dilakukan oleh ibu hamil untuk menjaga kesehatan dan keamanan janin. [3]

1. Dalia Kinsey, RD, LD, SNS, & Rebecca Malachi, BSc. Is It Safe to Eat Crab During Pregnancy?. Mom Junction; 2021.
2. Kareem Yasin & Tiffany R. Jansen. Can Pregnant Woman Eat Crab?. Healthline Parenthood; 2018.
3. Valinda Riggings Nwadike, MD, MPH & Rachel Nall, MSN, CRNA. Is Crab and Other Seafood Safe to Eat During Pregnancy?. Medical News Today; 2018.

Share