Pose Yoga ini adalah salah satu yang paling efektif dalam melancarkan aliran darah dalam tubuh, sehingga diyakini bahwa peredaran darah pada kelenjar payudara pun meningkat [2].
Oleh sebab itu, gerakan Yoga ini menjadi salah satu yang paling mudah dipraktekkan dalam meregangkan otot-otot payudara sekaligus membuat payudara kencang sekaligus lebih penuh [2].
Ambil posisi duduk bersila dengan tubuh tegak lurus, lalu ambil nafas dalam-dalam sambil membungkukkan kedua sisi bahu sedikit ke depan.
Satukan kedua telapak tangan di depan dada dan tahan posisi ini selama beberapa detik sambil terus menekan kedua tangan.
Ulangi pose atau gerakan ini 5-10 kali dalam sehari secara rutin agar terjadi perubahan signifikan pada ukuran payudara seperti yang diharapkan.
2. Vrikshasana (Tree Pose)
Gerakan Yoga ini pun memiliki efek dan manfaat cukup besar dalam membuat ukuran payudara membesar secara alami atau setidaknya terlihat lebih penuh [2,3].
Selain itu, pose ini juga dapat dilakukan ketika sedang merasa stres agar tubuh jauh lebih rileks [2,3,4].
Ambil posisi berdiri dengan tubuh tegak lurus dan sedikit busungkan dada.
Tahan posisi tersebut dan kemudian tekuk lutut kanan ke dalam, posisikan telapak kaki kanan ke paha dalam sebelah kiri.
Tahan posisi ini sambil menyatukan kedua telapak tangan dan melakukan pernafasan dalam-dalam.
Ulangi gerakan bergantian dengan kaki kiri yang ditekuk dan diletakkan pada paha kanan.
Dalam sehari, praktekkan gerakan ini 2-3 kali setiap pagi.
3. Bhujangasana (Cobra Pose)
Pose Yoga satu ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, termasuk menjadi gerakan Yoga untuk memperbaiki postur tubuh secara efektif [5].
Pada beberapa wanita yang memiliki masalah dengan siklus haid tidak normal, pose Bhujangasana adalah gerakan Yoga untuk mengatasi haid tidak teratur[6].
Kabar baik lainnya, gerakan Yoga ini dapat dipraktekkan untuk meningkatkan ukuran payudara secara alami [2,3].
Ambil posisi berbaring tengkurap, sementara kedua tangan berada pada lantai.
Dengan kedua telapak tangan, lakukan gerakan mendorong sehingga tubuh bagian atas terangkat.
Luruskan kedua lengan dan pastikan untuk menengadahkan kepala; pada saat melakukan ini, area punggung, dada, bahu dan leher akan terasa meregang.
Tahan posisi ini selama beberapa detik dan kembali ke posisi awal sebelum mengulangi pose yang sama hingga 5 kali dalam sehari.
4. Dhanurasana (Bow Pose)
Selain dapat memperbaiki postur tubuh, Dhanurasana adalah gerakan Yoga untuk pembesaran prostat, pereda nyeri haid, hingga solusi bagi masalah konstipasi atau sembelit [2].
Tidak hanya untuk kesehatan, para wanita yang ingin membuat penampilan payudara jauh lebih penuh dan kencang, pose Yoga ini dapat dipraktekkan [2,3].
Ambil posisi berbaring tengkurap lebih dulu sambil mengambil nafas dalam-dalam.
Tekuk kedua lutut ke depan dan angkat dada hingga kepala di saat yang sama.
Kedua lengan luruskan ke belakang untuk tangan bisa menggapai dan memegang pergelangan kaki atau setidaknya bagian ujung kaki.
Wajah dapat tetap mengarah lurus ke depan sambil melakukan peregangan, tahan posisi ini beberapa detik sebelum kembali ke posisi awal secara perlahan.
Ulangi gerakan Yoga ini sehari hingga 7 kali secara rutin untuk mendapatkan hasil terbaik.
Namun selain itu, Ustrasana pun dapat meningkatkan, mengencangkan dan membuat penuh payudara [2,3].
Ambil posisi berlutut namun tanpa duduk dengan bokong di atas telapak kaki.
Pastikan tubuh dalam keadaan tegak lurus, lalu bungkukkan tubuh ke belakang.
Saat membungkukkan tubuh ke belakang, dorong bokong ke depan dan kedua lengan luruskan untuk memegang area pergelangan kaki.
Tahan posisi ini selama 10 detik sambil mengambil nafas dalam-dalam dan ulangi beberapa kali dalam sehari untuk memperoleh hasil yang diharapkan.
6. Gomukhasana (Cow Face Pose)
Gerakan Yoga ini dapat membantu memperbesar ukuran payudara, terutama jika dilakukan setiap pagi atau sore dalam kondisi perut belum terisi apapun [3,8].
Ambil posisi duduk bersila dengan punggung tegak, di mana kaki kanan menyilang tepat di atas kaki kiri dengan lutut saling bertumpuk.
Ambil nafas dalam-dalam, posisikan lengan kanan di belakang punggung dengan posisi ditekuk dari bawah dan telapak tangan mengarah ke luar, lalu lengan kiri ditekuk dari atas untuk menyentuh tangan kiri di tengah-tengah punggung.
Pastikan untuk menyatukan jari-jari atau kedua tangan bila memungkinkan agar area lengan, dada, bahu dan punggung mengalami peregangan.
Tahan dalam beberapa hitungan sebelum kembali ke posisi semula; lalu bergantian posisi tangan dapat bergantian.
Hasil dari praktek gerakan Yoga untuk memperbesar payudara bisa berbeda-beda pada tiap orang yang melakukannya [3].
Namun dengan upaya maksimal yang rutin setiap hari, latihan Yoga dengan gerakan-gerakan tersebut mampu membuat payudara lebih kencang dan penuh sehingga akan terlihat lebih besar.
1. National Health Service. Breast enlargement (implants). National Health Service; 2019.
2. Rima. 5 Yoga Postures to Increase Breast Size. IMBB; 2017.
3. Shirin Mehdi. 7 Best Yoga Poses To Enlarge Breasts. Style Craze; 2022.
4. Sydney Fogel. 10 Yoga Poses To Combat Stress And Anxiety. Livingly; 2022.
5. Liz Rosenblum. 8 Yoga Poses to Improve Your Posture. Doyou; 2022.
6. Chethana Prakasan. Regulate your periods with yoga: 5 yoga asanas to regulate your irregular menstrual cycle naturally. India.com; 2017.
7. Urban Company. 6 Yoga Asanas To Help You Burn Your Belly Fat. The Urban Guide; 2019.
8. Yoga Journal Editors. Cow Face Pose. Yoga Journal; 2007.