Hidup Sehat

6 Manfaat Makan Buah Sebelum Makan Nasi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Buah seringkali dikonsumsi setelah makan nasi sebagai olahan dessert atau makanan penutup, namun sebenarnya tidak harus demikian [1].

Makan buah bisa dilakukan kapan saja, termasuk sebelum makan nasi [2].

Makan buah sebelum makan justru bermanfaat lebih besar daripada setelah makan dan berikut ini adalah beberapa manfaat yang dimaksud [3].

1. Mengenyangkan Lebih Cepat dan Lama

Ketika sedang melakukan diet, makan buah sebelum makan besar atau makan nasi bisa dilakukan untuk menekan nafsu makan [2,4].

Makan buah yang kaya serat bisa mengenyangkan perut secara lebih cepat dengan efek tahan lama [2,4].

Oleh karena itu, keinginan untuk makan nasi dan segala lauk-pauk yang lebih banyak akan memudar [2,4].

Perut kemudian akan merasa cukup walau hanya makan nasi sedikit di mana artinya asupan karbohidrat dan kalori dapat dikurangi [2,4].

2. Mencegah Berat Badan Naik

Membiasakan diri makan buah sebelum makan adalah salah satu cara menjaga berat badan dan mencegahnya mudah naik [5].

Jadi, selain bisa membantu supaya berat badan turun dengan menekan asupan nasi terlalu banyak, berat badan yang sudah ideal pun dapat dijaga melalui kebiasaan ini [5].

Efek kenyang tahan lama dari asupan buah membuat perut tidak gampang meronta-ronta alias cepat lapar [2,5].

Bila ingin berat badan stabil dan tidak ingin makan nasi terlalu banyak, makan buah sebelum makan adalah solusi aman yang efektif, terutama bila penerapannya bersifat jangka panjang [2].

3. Mengurangi Risiko Penyakit-penyakit Kronis

Obesitas atau kelebihan berat badan adalah salah satu faktor peningkat risiko berbagai macam penyakit kronis, mulai dari penyakit jantung, stroke atau bahkan diabetes [6,7].

Dengan rajin mengonsumsi buah sebelum makan, asupan nasi dan berbagai cemilan tidak sehat lainnya akan berkurang [2,5].

Hal ini kemudian menjadi cara untuk mencegah kenaikan berat badan, menjaga berat badan tetap stabil, dan menurunkan risiko penyakit-penyakit kronis yang berhubungan dengan obesitas [2,5].

Dan bila kebiasaan makan seperti ini diimbangi dengan olahraga rutin, maka hasilnya bagi kesehatan akan jauh lebih besar lagi [8].

4. Menstabilkan Kadar Gula dalam Darah

Karena buah kaya akan kandungan serat, memakannya sebelum makan nasi adalah kebiasaan yang juga bermanfaat dalam memperlambat lepasnya glukosa ke dalam aliran darah setelah konsumsi nasi [2].

Dengan begitu, efek baik dari kebiasaan makan buah ini adalah menjaga kestabilan kadar gula darah secara alami [2].

Ketika gula darah naik setelah makan, biasanya rasa lapar justru berpotensi semakin besar, namun dengan makan buah lebih dulu perut akan kenyang dan tidak lagi mudah lapar [2].

5. Menawarkan Antioksidan

Buah-buahan juga kaya akan antioksidan, seperti lutein, likopen dan beta karoten [2].

Untuk memperoleh berbagai jenis antioksidan ini, makan buah setiap sebelum makan nasi adalah kebiasaan yang perlu dilakukan [2].

Buah berry adalah salah satu jenis buah dengan kandungan antioksidan paling tinggi sehingga bisa dikonsumsi secara rutin [2].

Antioksidan sendiri berguna dalam melindungi tubuh dari berbagai risiko kesehatan yang disebabkan oleh radikal bebas [2].

Antioksidan juga menurunkan risiko kanker, kerusakan sel dan jaringan tubuh, hingga penyakit jantung [2].

6. Penyerapan Nutrisi Lebih Maksimal

Makan buah lebih dulu daripada nasi dan lauk-pauk bermanfaat meningkatkan dan memaksimalkan penyerapan nutrisi oleh tubuh [2].

Dengan demikian, berbagai nutrisi termasuk juga serat dan antioksidan dari buah akan diterima oleh tubuh secara lebih baik [2].

Selain manfaat makan buah sebelum makan nasi yang cukup besar, minum air putih 1-2 gelas sebelum makan juga dapat menekan nafsu makan secara alami.

1. Somdatta Saha. Eating Fruits As Dessert? Healthy Or Unhealthy? Celeb Nutritionist Pooja Makhija Reveals. NDTV Food; 2021.
2. Lauren Whitney. Benefits of Eating Fruits Before Meals. SFGATE; 2018.
3. Sarika Rana. Should You Eat Fruits Before Or After A Meal. NDTV Food; 2019.
4. Bibi Nabihah Abdul Hakim, Hanis Mastura Yahya, Suzana Shahar, Zahara Abdul Manaf, & Hanafi Damanhuri. Effect of Sequence of Fruit Intake in a Meal on Satiety. International Journal of Environmental Research and Public Health; 2019.
5. Centers for Disease Control and Prevention. How to Use Fruits and Vegetables to Help Manage Your Weight. Centers for Disease Control and Prevention; 2022.
6. Centers for Disease Control and Prevention. About Overweight & Obesity. Centers for Disease Control and Prevention; 2022.
7. Bariatric Department at Lafayette General Medical Center. How Obesity Affects Stroke Risk. Bariatric Department at Lafayette General Medical Center; 2019.
8. Jason Glass. Energy Boosting Fruit to Eat Before & After A Workout. Ripe; 2018.
9. Healthline. How Drinking More Water Can Help You Lose Weight. Healthline; 2022.

Share