Makanan, Minuman dan Herbal

Buah Mangga: Manfaat – Efek Samping dan Tips Konsumsi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tinjauan Medis : dr. Yenny
Super tinggi vitamin C dan A, cocok untuk menjaga daya tahan tubuh, selain itu buah ini juga menggandung vitamin dan mineral yang sangat tinggi, cocok untuk membantu metabolisme dan memenuhi kebutuhan

Buah mangga merupakan salah satu buah-buahan yang seringkali menjadi favorit masyarakat.

Selain mudah didapat, terutama jika musim buah mangga, variasi jenis mangga membuat anda dapat memilih berbagai mangga yang cocok dengan selera anda.

Buah mangga selain memiliki cita rasa yang lezat dan segar ternyata juga memiliki segudang manfaat. Kandungan nutrisinya yang beragam juga layak dijadikan pertimbangan untuk memasukkan buah mangga menjadi pelengkap menu makan anda.

Fakta Menarik Buah Mangga

Terdapat beberapa fakta menarik tentang buah mangga yang perlu anda ketahui :

  • Buah mangga mengandung vitamin C, vitamin A, dan juga serat makanan yang sangat tinggi jika dibandingkan dengan buah lain [1].
  • Buah mangga mengandung makronutries, mikronutrien dan phytochemial yang sangat lengkap [1].
  • Buah mangga kaya akan antioksidan bahkan salah satunya sangat penting dan memiliki aktivitas untuk mencegah berbagai penyakit berbahaya yakni mangiferin [5].
  • Kandungan vitamin C dan A yang tinggi pada buah mangga tentu saja merupakan salah satu penyebab buah mangga cocok dijadikan sebagai booster sistem imun [9].
  • Kandungan buah mangga juga dipercaya mampu mencegah serangkaian penyakit kanker atau penyakit yang disebabkan karena gaya hidup yang tidak baik [5].

Kandungan Gizi Buah Mangga

Mangga

Berikut kandungan gizi pada buah mangga yang perlu anda ketahui [1].

IDNmedis.com Info Gizi (Per 100 Gram)
Mangga, mentah
Kalori: 65 Kalori Dari Lemak: 2.3
%Kebutuhan Harian
Total Lemak0.3      g 0.42 %
Lemak Jenuh0.1      g 0.33 %
Lemak Trans0        0    %
Kolesterol 0        mg 0   %
Sodium2        mg 0.08 %
Total Karbohidrat17       g 5.67 %
Serat1.8      g 7.2  %
Gula14.8     g
Protein0.5      g 1.02 %
Vitamin A15.3 %Vitamin c46.17 %
Kalsium1 %Zat besi0.72 %
© IDNmedis.com

Src : Mangga, mentah

*Kebutuhan harian berdasarkan diet 2,000 kalori. Kebutuhan anda bisa lebih besar/kecil.

Top 10 Gizi
Penyajian 100gr%Kebutuhan Harian
Vitamin C27.7     mg46 %
Vitamin A765.1    IU15 %
Serat makanan1.8      g7 %
Vitamin B60.1      mg7 %
Tembaga0.1      mg6 %
Total Karbohidrat17       g6 %
Vitamin E (Alpha Tokoferol)1.1      mg6 %
Vitamin K4.2      mcg5 %
Kalium156      mg4 %
Kalori65       3 %
© IDNmedis.com

Src : Mangga, mentah

Kandungan gizi yang terdapat pada tabel di atas merupakan kandungan gizi per 100 gr penyajian.

Merujuk tabel kandungan gizi di atas, nampak bahwa kandungan vitamin C, vitamin A dan juga serat makanan yang terdapat pada buah mangga sangat tinggi. Hal ini tentu memberikan efek positif terhadap kesehatan.

Manfaat Buah Mangga

Karena memiliki beragam nutrisi dan kandungan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh, tidak heran jika buah mangga memiliki segudang manfaat. Berikut beberapa manfaat yang terkandung pada buah mangga :

Melawan berbagai penyakit

Kandungan nutrisi pada buah mangga dipercaya dapat mencegah beberapa penyakit berbahaya di bawah ini, diantaranya adalah sebagai berikut :

Salah satu kultivar buah mangga yakni Anwar Ratol yang berkembang di kawasan Asia Selatan terutama di Pakistan memiliki kandungan yang bersifat anti-diabetes.

Kandungan yang terdapat pada daun mangga kultivar tersebut diuji dan diketahui mampu menghambat peningkatan kadar gula dalam darah.

Berdasarkan percobaan terdapat kandungan mangiferin, rhamnetin, catechin, epicatechin, serta senyawa fenolik dan flavonoid lain yang terkandung di dalamnya [4].

Keseluruhan senyawa tersebut memiliki aktivitas anti-diabetes dan dapat digunakan dalam terapi pengobatan penderita diabetes tipe 2 atau diabetes melitus.

Selain karena kandungan di atas, nutrisi penting yakni serat makanan pada buah mangga juga berperan penting dalam mencegah timbulnya diabetes tipe 2 [6].

Asupan serat makanan yang cukup dapat mengurangi kadar gula dalam darah sehingga cocok digunakan sebagai bentuk pencegahan terhadap penyakit diabetes tipe 2 [6].

Diketahui bahwa dalam buah mangga terkandung serat makanan dalam jumlah yang sangat tinggi. Kandungan serat makanan tersebut sangat diperlukan oleh tubuh terutama untuk merawat pencernaan.

Studi menjelaskan bahwa konsumsi serat makanan yang cukup dapat melindungi tubuh dari obesitas [7].

Bahkan hampir sebagian besar subjek atau individu yang mengkonsumsi serat makanan dalam jumlah tinggi memiliki risiko kenaikan berat badan dan obesitas yang lebih kecil dibandingkan individu yang mengkomsumsi dalam jumlah rendah [7].

  • Kardiovaskular

Penyakit kardiovaskular baik jantung koroner, stroke, maupun darah tinggi ternyata dapat dicegah melalui kandungan nutrisi yang terdapat pada buah mangga.

Asupan serat makanan dan vitamin C dalam jumlah tinggi sangat erat kaitannya dengan penurunan risiko terkena penyakit kardiovaskular.

Berbagai faktor risiko yang mampu memicu penyakit tersebut seperti obesitas, hipertensi, diabetes, dyslipidemia ternyata jarang muncul pada individu dengan tinggat konsumsi serat makanan yang tinggi [4, 7].

  • Kanker

Kanker merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya dan relatif sulit disembuhkan.

Namun diketahui bahwa dalam buah mangga terdapat salah satu komponen bioaktif yang memiliki sifat anti-kanker. Komponen tersebut disebut dengan mangiferin [1, 8].

Kandungan mangiferin tersebut ternyata memiliki sifat perlindungan serta mencegah sel kanker berkembang. Sehingga dapat melindungi tubuh dari beragam penyakit kanker dan tumor seperti, kanker usus, kanker paru-paru, kanker payudara, dan sebagainya [8].

Mangiferin tersebut juga memiliki sifat anti-diabetes, anti-alergi, antioksidan, dan anti-microbial yang dapat melindungi manusia dari berbagai penyakit berbahaya [8].

Meningkatkan imunitas tubuh

Vitamin C yang terdapat pada buah mangga sangat tinggi dan mampu memenuhi 46% kebutuhan harian tubuh. Kandungan tersebut merupakan mikronutrisi penting yang berperan dalam meningkatkan imunitas tubuh kita [9].

Peran vitamin C sangat krusial dalam memperkuat system imun yakni dengan mendukung fungsi sel imun adaptif maupun bawaan.

Nutrisi tersebut juga mendukung fungsi pertahanan epitel terhadap patogen, stres oksidatif, dan membunuh mikroba berbahaya [9].

Selain kemampuan di atas, vitamin C juga mampu meningkatkan kemampuan tubuh untuk melakukan penyembuhan sendiri. Kombinasi vitamin C dengan vitamin E dipercaya yang memicu aktivitas antioksidan keduanya [9].

Manfaat lainnya

Selain memiliki manfaat di atas, kandungan pada buah mangga juga memiliki manfaat lain diantaranya :

  • Anti-alergi

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa mangiferin yang terdapat pada buah mangga dapat mencegah alergi atau memiliki aktivitas anti-alergi [8].

Mangiferin ini terkandung dalam berbagai bagian tanaman mangga termasuk kulit, batang, kulit, dan bijinya. Kandungan tersebut merupakan antioksidan penting yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan termasuk mengatasi alergi [8].

  • Infeksi

Selain mampu melawan berbagai penyakit, kandungan pada buah mangga diketahui mampu mencegah dan bahkan menyembuhkan gejala infeksi.

Penelitian menunjukkan bahwa vitamin C ternyata memiliki kemampuan untuk mencegah berbagai infeksi yang disebabkan oleh bakteri, virus, dan juga protozoa.

Vitamin C mampu mencegah infeksi yang terjadi pada penyakit seperti flu dan juga pneumonia [10].

  • Mata

Buah mangga juga memiliki kandungan yakni vitamin A yang sangat tinggi [1]. Vitamin A memegang peranan vital dalam mempertahankan kesehata mata.

Asupan vitamin A yang cukup dapat mencegah mata kita mengalami penurunan fungsi secara signifikan akibat bertambahnya usia dan gangguan lainnya.

Efek Samping Buah Mangga

Reaksi alergi terhadap buah mangga mungkin jarang ditemui. Namun anda harus berhati-hati khususnya jika anda termasuk kategori orang yang rentan mengalami alergi.

Berdasarkan penelitian diketahui bahwa terdapat reaksi alergi yang dapat muncul pada beberapa orang terhadap buah mangga. Berikut beberapa reaksi alergi yang dapat muncul akibat konsumsi buah mangga dan familinya [2, 3] :

  • Terdapat reaksi hipersensitifitas terhadap buah mangga bagi beberapa orang.
  • Reaksi ini biasanya muncul terhadap orang yang tinggal dimana buah mangga tidak biasa tumbuh secara alami.
  • Reaksi alergi juga cenderung muncul pada produk turunan mangga segar seperti selai, jus, dan acar mangga.
  • Alergi bisa menyerang bagian mulut, dimana rasa gatal muncul, atau munculnya reaksi gatal-gatal pada kulit tubuh atau ruam kulit (penyakit kulit/dermatitis).
  • Pada kasus tertentu, khususnya bagi mereka yang memiliki riwayat alergi terhadap poison ivy dan pohon ek cenderung memiliki reaksi alergi yang sama terhadap mangga.
  • Terdapat kasus dimana pasien mengkonsumsi buah mangga dengan cara menggigit bagian kulitnya kemudian menyababkan bengkak pada area sekitar wajah.
  • Bengkak serta ruam merah juga terlihat pada area bibir dan sekitar mulut.

Oleh karena itu sangat disarankan untuk mengkonsumsi buah mangga pada jumlah yang wajar dan memperhatikan kebersihan buah tersebut sebelum dikonsumsi.

Jika muncul reaksi alergi, ada baiknya konsumsi dihentikan dan berkonsultasi dengan dokter atau tenaga medis kompeten untuk mencegah efek jangka panjang.

Cara Penyimpanan

Untuk mendapatkan manfaat buah mangga secara optimal, anda perlu memperhatikan cara penyimpanannya. Berikut beberapa tata cara penyimpanan buah mangga yang dapat anda lakukan [11] :

  • Buah mangga yang belum dikupas sebaiknya dicuci bersih dengan menggunakan air yang mengalir.
  • Buah mangga harus dicuci bersih untuk menghilangkan kotoran yang menempel pada kulit buah dan berpotensi membawa bakteri penyakit.
  • Mangga yang sudah matang sebaiknya diletakkan saja pada suhu ruang dan tidak dimasukkan kulkas untuk segera dikonsumsi.
  • Mangga yang dibiarkan pada suhu ruang, dalam beberapa hari akan semakin manis dan masak.
  • Jika anda ingin mempercepat buah mangga untuk masak, masukkan ke dalam kantong kertas dan biarkan pada suhu ruang, niscaya buah akan semakin cepat masak.
  • Jika buah mangga sudah tampak masak, dan tidak ingin anda konsumsi secepatnya maka buah dapat dipindahkan ke dalam kulkas.
  • Suhu pada kulkas dapat memperlambat proses kematangan mangga dan mangga tidak akan cepat membusuk.
  • Buah mangga masak yang berada dalam kulkas dapat bertahan kurang lebih selama 5 hari.
  • Anda juga bisa mengupas buah mangga, memotongnya kotak-kotak untuk kemudian disimpan dalam wadah kedap udara untuk dikonsumsi selama beberapa hari.
  • Atau jika ingin menyimpan lebih lama masukkan ke dalam freezer. Buah akan bertahan selama 6 bulan namun tentu saja rasa segarnya akan berkurang.

Tips Konsumsi

Buah mangga termasuk salah satu jenis buah yang relatif mudah diolah. Baik itu yang masih muda atau yang sudah masak sekalipun.

Ada banyak cara penyajian buah mangga yang dapat anda lakukan, beberapa diantaranya adalah sebagai berikut [11, 12] :

  • Buah mangga dapat dikonsumsi secara langsung jika sudah matang, dengan ciri-ciri mengeluarkan bau harum atau wangi dan daging buah sudah melunak.
  • Buah mangga yang belum matang umumnya sering dicampurkan sebagai bahan pelengkap sambal mangga muda.
  • Selain itu buah mangga muda juga seringkali digunakan sebagai campuran pelengkap rujak buah yang sangat terkenal di Indonesia.
  • Namun jika anda ingin mencoba resep lain, cobalah untuk membuat acar dari buah mangga dengan mencampurkan beberapa bumbu seperti minyak canola, garam, lada, cabai bubuk, bawang putih, bubuk papripa dan juga cuka serta madu.
  • Buah mangga juga dapat dijadikan campuran masakana seperti tumis udang atau seafood dengan mangga dan dicampurkan dengan bumbu kari.
  • Menu ini seringkali dibuat khususnya di negara beriklim tropis, campuran mangga dengan seafood merupakan hal yang biasa ditemui.
  • Buah mangga yang sudah matang juga dapat diolah dengan mudah untuk menjadi segelas jus buah.
  • Atau jika ingin variasi anda bisa menambahkan berbagai buah lainnya dan membuat es buah dengan tambahan susu serta es.
  • Buah mangga juga seringkali digunakan sebagai pelengkap untuk menambahkan citarasa pada kue maupun menu penutup mulut lainnya termasuk sorbet.

1) Maria Elena Maldonado-Celis, Elhadi M. Yahia, Ramiro Bedoya, Patricia Landázuri, Nelsy Loango, Johanny Aguillón, Beatriz Restrepo, and Juan Camilo Guerrero Ospina. 2019. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Chemical Composition of Mango (Mangifera indica L.) Fruit: Nutritional and Phytochemical Compounds.
2) Richa Sareen and Ashok Shah. 2011. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Hypersensitivity manifestations to the fruit mango
3) Indi Trehan, MD, MPH, DTM & H and Guthrie J. Meuli, BS. 2011. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Mango Contact Allergy.
4) Mohammad Saleem, Muiz Tanvir,2 Muhammad Furqan Akhtar, Mazhar Iqbal, and Ammara Saleem. 2019. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Antidiabetic Potential of Mangifera indica L. cv. Anwar Ratol Leaves: Medicinal Application of Food Wastes.
5) Muhammad Imran, Muhammad Sajid Arshad, Masood Sadiq Butt, Joong-Ho Kwon, Muhammad Umair Arshad, and Muhammad Tauseef Sultan. 2017. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Mangiferin: a natural miracle bioactive compound against lifestyle related disorders.
6) Marc P. McRae, MSc, DC, FACN, DACBN. 2017. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Dietary Fiber Intake and Type 2 Diabetes Mellitus: An Umbrella Review of Meta-analyses.
7) James W Anderson, Pat Baird, Richard H Davis, Jr, Stefanie Ferreri, Mary Knudtson, Ashraf Koraym, Valerie Waters, Christine L Williams. 2009. Oxford University Press: Nutrition Reviews. Health benefits of dietary fiber.
8) Muhammad Imran, Muhammad Sajid Arshad, Masood Sadiq Butt, Joong-Ho Kwon, Muhammad Umair Arshad, and Muhammad Tauseef Sultan. 2017. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Mangiferin: a natural miracle bioactive compound against lifestyle related disorders.
9) Anitra C. Carr and Silvia Maggini. 2017. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Vitamin C and Immune Function.
10) Harri Hemilä. 2017. National Center for Biotechnology Information US National Library of Medicine. Vitamin C and Infections.
11) Anonim. 2020. Mango Org. Ripening and Storing Mangos in A Few Easy Steps.
12) Anita Jacobson. 2014. Daily Cooking Quest. Sambal Mangga - Mango Chili Relish.

Share