Anda tentu sudah tidak asing dengan tanaman krokot, krokot banyak dijual di pasar tradisional maupun supermarket, bahkan krokot dengan mudah dapat tumbuh di pekarangan rumah. Krokot atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan purslane sebenarnya adalah jenis tanaman gulma, krokot mudah tumbuh di mana saja terutama daerah panas.
Meskipun termasuk tanaman gulma, bukan berarti krokot tidak menyimpan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh. Krokot adalah tanaman edible atau aman untuk dikonsumsi, krokot memiliki rasa yang asin dan sedikit asam. Di beberapa daerah di Indonesia, krokot juga sudah lama diolah sebagai masakan rumahan. Salah satunya mungkin anda pernah mencoba oseng sayur krokot atau sayur bening krokot.
Daun krokot yang tebal dan lembut serta rasanya yang gurih asam tak hanya nikmat dan ekonomis, namun krokot juga menyimpang banyak kandungan gizi yang memberi berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh, bahkan krokot juga sudah banyak diolah menjadi produk herbal. [2]
Daftar isi
Tanaman krokot yang nampak sederhana ternyata memiliki kandungan vitamin A tinggi yaitu 1320 IU pada tiap 100 gram-nya. Seperti kita ketahui, vitamin A dibutuhkan tubuh karena merupakan vitamin yang penting untuk pembentukan imunitas tubuh. [3]
Vitamin A juga merupakan vitamin yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan mata dan kesehatan kulit. Dengan mengkonsumsi krokot anda mendapatkan asupan vitamin A yang menunjang kesehatan organ anda, terutama untuk kesehatan mata. [2]
Krokot menyimpan kandungan beta-karoten, hal ini ditunjukkan dengan warna batang dan daunnya yang berwarna kemerahan. Beta-karoten adalah salah satu kandungan yang membuat krokot bersifat antioksidan.
Tubuh kita membutuhkan antioksidan agar terlindungi dari radikal bebas yang dapat mengganggu pertumbuhan sel yang menjadi salah satu penyebab kanker. [3]
Siapa sangka tanaman sederhana ini memiliki manfaat bagi kesehatan kardiovaskular atau kesehatan jantung anda. Omega-3 menjadi kandungan andalan yang turut disediakan oleh krokot bagi kesehatan jantung.
Omega-3 adalah kandungan yang bermanfaat untuk mencegah penyakit jantung termasuk juga stroke. Di dalam 100 gram krokot anda sudah bisa mendapatkan 350 mg kandungan omega-3. [2, 3]
Krokot menyimpan mineral yang dapat memberi nutrisi bagi tulang yaitu kalsium dan magnesium, kedua kandungan mineral ini sangat dibutuhkan tulang agar tetap kuat dan mencegah terjadinya osteoporosis. Jika kalsium adalah mineral yang dibutuhkan untuk kekuatan tulang, magnesium sama pentingnya juga karena merupakan mineral yang berperan penting dalam pertumbuhan sel tulang. [3]
Kulit sehat tak hanya didapatkan dari perawatan luar, mengkonsumsi sayuran yang memiliki kandungan antioksidan tinggi juga penting dalam menjaga kesehatan kulit, krokot adalah salah satu sayuran yang tinggi antioksidan. Antioksidan adalah kandungan penting bagi produksi kolagen kulit, kolagen membantu kulit tetap kencang dan menghambat penuaan dini. [4]
Krokot kaya akan serat dan rendah kalori serta lemak, hal ini menjadikan krokot sebagai pilihan yang tepat bagi anda yang sedang melakukan diet untuk mengurangi berat badan.
Krokot hanya memberikan 16 kalori pada tiap 100 gram-nya, tak hanya itu krokot juga memiliki kandungan yang dapat mengurangi kadar kolestrol di dalam darah. [2, 4]
Tak disangka tanaman gulma ini juga dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi, terutama bagi penderita diabetes tipe-2. Selain menjaga tekanan darah agar tetap normal, manfaat krokot sekaligus dapat menurunkan kadar lemak di dalam tubuh. [4]
Omega-3 tak hanya memberi manfaat bagi kesehatan jantung, namun omega-3 juga memiliki peranan penting bagi saraf dan otak. Krokot dapat memberikan manfaat untuk mencegah stroke dan mencegah adanya kelainan pada pertumbuhan saraf pada anak seperti ADHD dan autisme. [2]
Mengkonsumsi krokot dapat membantu anda dalam menjaga kesehatan mulut, bahkan mencegah kanker pada mulut. Sebuah penelitian bahkan membuktikan jika krokot dapat meredakan gejala Lichen planus oral, yaitu penyakit mulut yang memunculkan gejala pembengkakan, bercak putih dan kemerahan pada rongga mulut. [4]
Anda bisa memasukkan krokot ke dalam daftar menu sayuran anda, karena mengkonsumsi sayuran alami seperti krokot memberikan vitamin A yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan mulut. [2]
Krokot dikenal juga sebagai obat alami bagi penderita insomnia, hal ini ternyata karena krokot adalah sumber alami melatonin. Melatonin sendiri adalah hormon yang membantu anda untuk relaks sehingga anda dapat tidur dengan neyenyak di malam hari. Cobalah mengkonsumsi krokot sebagai makan malam anda untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik. [1, 4]
Antioksidan penting bagi seluruh sistem pada tubuh kita, krokot dapat menyediakan kandungan antioksidan yang anda butuhkan. Sel tubuh kita membutuhkan antioksidan agar tetap sehat, di dalam krokot anda dapat menemukan 2 jenis pigmen antioksidan yang kuat, yaitu alkaloid betalain-sianin dan betalain-xanthins. [2]
Segala sesuatu yang dikonsumsi secara berlebihan tentu tidak baik, begitu juga dengan mengkonsumsi krokot. Selain manfaat krokot anda juga perlu mengetahui efek samping yang mungkin terjadi karena mengkonsumsi krokot.
Jika anda memiliki kadar oksalat tinggi, sebaiknya anda jangan mengkonsumsi krokot, karena dengan kadar oksalat yang tinggi pada krokot dapat memberi anda risiko tinggi mengalami batu ginjal. Krokot dan sayuran yang tinggi oksalat juga dapat mengurangi daya serap kalsium tubuh anda. Penting juga untuk diketahui jika wanita lebih berisiko mengalami defisiensi kalsium, hal ini karena wanita memiliki kandungan oksalat yang lebih tinggi dibandingkan pria. [4]
Jika anda tetap ingin mengkonsumsi krokot, anda bisa mencampurnya dengan yogurt atau kelapa, yogurt atau kelapa dapat menurunkan kadar oksalat di dalam tubuh anda. Namun untuk keamanan, sebaiknya anda konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter atau ahli gizi. [4]
Krokot adalah sayuran yang mudah sekali tumbuh, bahkan juga krokot dikenal dengan gulma, maka hal utama yang penting diperhatikan adalah saat membersihkannya. Berikut beberapa tips untuk mengolah dan mengkonsumsi krokot.
1. Celeste Longacre. Purslane: Health Benefits and Recipes. Almanac; 2018.
2. Anonim. Purslane Nutrition facts. Nutrition And You; 2019.
3. Dan Brennan, MD. Health Benefits of Purslane. Web MD; 2018.
4. Varsha Patnaik Msc & Silky Mahajan , MSc. Purslane Benefits And Side Effects: A Comprehensive Guide. Stylecraze; 2022.