Tinjauan Medis : dr. Maria Arlene, Sp.Ak
Antigout adalah obat yang dapat menurunkan kadar asam urat di dalam darah. Hiperurisemia atau penyakit asam urat adalah penyakit yang disebabkan oleh pembentukan asam urat dari purin. Dokter mungkin akan
Penyakit gout atau asam urat adalah penyakit sendi yang terjadi karena tingginya kadar asam urat di dalam darah. Pada kondisi yang normal asam urat larut dan keluar melalui urin.
Sedangkan dalam kondisi tertentu, asam urat dihasilkan lebih banyak atau adanya gangguan dalam memebuang asam urat, sehingga terjadinya penumpukan asam urat di dalam tubuh.[1]
Akibat penumpukan tersebut, terbentuklah kristal pada sendi yang akan memicu pembengkakan serta nyeri di berbagai sendi di tubuh. Kristal ini juga dapat terbentuk di dalan ginjal dan saluran kemih. Hal itu akan mengganggu fungsi ginjal dan akan menyebabkan terjadinya batu saluran kemih.
Daftar isi
Antigout juga disebut dengan agen antihiperurikemik. Hiperurisemia yang disebabkan dengan terbentuknya asam urat dari purin, dapat dikontrol dengan antigout ini, untuk pengendalian gout dalam jangka panjang.[2,3,4,5,6,7]
Pilihan inhibitor xantin oksidase atau obat urikosurik didasarkan pada tingkat ekskresi asam urat urin, fungsi ginjal, usia pasien, riwayat batu ginjal dan adanya tophi.
Adapun fungsi lainnya yaitu :
Beberapa penyakit terkait dapat diatasi dengan antigout. Berikut beberapa penyakit yang bisa di atasi dengan Antigout[2,3,5] :
Antigout bekerja untuk memperbaiki produksi berlebih atau sekresi asam urat yang kurang. Adapun cara kerja lain yaitu :[2,8,9,10,12]
Penyerapannya dilakukan dengan cepat dari saluran gastrointestinal, dengan ketersediaan hayati kisaran 49-53%. Dan plasma puncaknya sekitar 1,5 jam. Untuk pengeluarannya melalui urin kisaran 70% dan feses 20%, dengan waktu paruh 1-2 jam.
Obat ini didistribusikan dengan rata dalam total jaringan air kecuali otak. Melewati plasenta dan masuk ke ASI. Dan dimetabolisme dengan cepat menjadi oksipurinol.
Antigout tersedia dalam bentuk tablet, kapsul, dan larutan. Jenis obat ini hanya bisa didapatkan dengan resep dokter.[2]
Beberapa contoh Antigout dengan resep dokter termasuk:
Antigout dapat menyebabkan beberapa efek samping yang tidak di inginkan.
Beberapa efek samping umum dari Antigout termasuk:[3,4,7]
Saat pertama kali mulai mengonsumsi allopurinol, Anda akan merasakan serangan asam urat lebih sering. Tetaplah mengkonsumsi obat Anda, jika gejala tak kunjung reda, hubungi atau datangi dokter Anda segera.[3]
Jika Anda pernah memiliki penyakit ginjal, sebuah ulkus lambung dan batu ginjal, Beritahu dokter Anda. Jangan lupa untuk minum banyak air untuk mencegah batu ginjal saat Anda mengonsumsi Benemid.[4]
Jangan gunakan colchicine dengan obat lain, terutama jika Anda menderita penyakit hati atau ginjal, hal ini akan menyebabkan efek yang tidak diinginkan atau berbahaya[5].
Beritahu dokter Anda jika Anda sedang hamil atau menyusui. Menggunakan obat ini bisa menyebabkan cacat pada janin.
1) Ragab, G. et. al. Gout: An Old Disease in New Perspective – A Review. J Adv Res. 2017
2) Anonim. Drugs.com. Antigout agents. 2021
3) Anonim. Drugs.com. Allopurinol. 2020
4) Cerner Multum. Drugs.com. Benemid. 2021
5) Cerner Multum. Drugs.com. Colchicine. 2021
6) Cerner Multum. Drugs.com. Colchicine and probenecid. 2021
7) Anonim. Drugs.com. Sulfinpyrazone. 2020
8) Anonim. Mims.com. Allopurinol. 2020
9) Anonim. Mims.com. Probenecid. 2020
10) Anonim. Mims.com. Colchicine. 2019
11) Anonim. Mims.com. Probenecid. 2020
12) Anonim. Mims.com. Sulfinpyrazone. 2020