Daftar isi
Petechiae merupakan bintik kecil dan berbentuk melingkar yang muncul di bagian kulit atau selaput lendir atau serosa. [1]
Petechiae dapat terjadi karena adanya akibat dari pendarahan di bawah kulit Anda. Biasanya orang yang mengalami petechiae akan muncul dalam berkelompok di permukaan kulit, di dalam mulut, atau di kelopak mata. [1]
Beberapa penyebab terjadinya petechiae tidak terlalu parah dan tidak memerlukan perawatan khusus, sementara bagi mereka yang mengidap petechiae cukup parah dibutuhkan perawatan khusus. [1]
Munculnya bintik-bintik merupakan satu-satunya indikasi terkena petechiae. Namun, terjadinya petechiae sering merupakan indikasi dari kondisi yang mendasari, sehingga seseorang kemungkinan mengalami gejala lain selain timbulnya bintik-bintik. [1]
Gejala petechiae lainnya, yaitu [1]:
Petechiae adalah suatu tanda kebocoran darah dari kapiler yang berada di bawah kulit Anda. Kapiler merupakan pembuluh darah terkecil yang berkaitan dengan arteri ke pembuluh darah. [2]
Fungsi kapiler yaitu membantu Anda dalam memindahkan oksigen dan nutrisi dari aliran darah Anda ke organ atau jaringan. Selain itu, kapiler juga membawa limbah dari organ dan jaringan Anda. [2]
Kebocoran yang terjadi pada kapiler dapat disebabkan oleh penyakit atau obat yang sedang Anda minum. [2]
Petechiae dapat terbentuk di sekitar wajah, leher, atau dada Anda jika Anda mengejan secara intens atau dalam waktu yang lama saat Anda mengalami beberapa kondisi di bawah ini, seperti [2]:
Banyak infeksi dengan bakteri, virus, atau jamur dapat menjadi penyebab timbulnya bintik-bintik. Berikut ini terdapat beberapa infeksinya, yaitu [2]:
Gangguan darah dan kekebalan dapat menyebabkan terjadinya petechiae, seperti [2]:
Kekurangan vitamin C atau vitamin K pada diet atau makanan sehari-hari dapat menyebabkan terjadinya petechiae. [2]
Reaksi terhadap beberapa obat tertentu dapat menimbulkan bintik-bintik juga. Petechiae dapat menjadi efek samping dari obat-obatan, seperti [2]:
Petechiae tidak menyebabkan komplikasi apapun dan kemunculan petechiae tidak akan meninggalkan bekas di kulit Anda. [3]
Beberapa kondisi yang menyebabkan gejala petechiae yang akan menimbulkan komplikasi, seperti [3]:
Jika Anda atau anak Anda mengidap petechiae, segera hubungi dokter. Beberapa penyebab mendasar petechiae cukup serius dan membutuhkan perawatan. [3]
Anda akan kesulitan untuk mengetahui apakah petechiae tidak parah atau terjadi cukup serius hingga Anda mengunjungi dokter Anda untuk melakukan diagnosis. [3]
Anda perlu menghubungi dokter Anda, jika mengalami gejala serius seperti [3]:
Jika terdapat seorang anak yang terkena petechiae dengan demam yang terjadi pada anak-anak dapat menjadi tanda infeksi yang serius seperti penyakit meningokokus. Anda perlu kunjungi dokter untuk memeriksa gejala yang terjadi secepat mungkin. [2]
Dokter akan memeriksa anak Anda, melihat bagian ruam, dan menanyakan tentang gejala yang terjadi dan penyakit yang sedang dialami. Tes darah dan air seni mungkin akan dilakukan untuk mengetahui penyebab bintik-bintik. [2]
Penyakit serius lainnya juga dapat menyebabkan petechiae pada anak Anda. Jika anak Anda memiliki bintik-bintik, perhatikan gejala-gejala lainnya seperti di bawah ini [2]:
Pengobatan petechiae tergantung dari penyebab yang mendasarinya. Jika seseorang mengalami petechiae sebagai reaksi dari obat tertentu, maka petechiae akan menghilang ketika mereka berhenti mengonsumsi obat tersebut. [1]
Jika penyebab petechiae dari infeksi virus atau bakteri, maka petechiae akan hilang ketika infeksi berhenti. [1]
Dokter akan mendiagnosa penyebab dari petechiae dan memberikan rekomendasi perawatan yang dibutuhkan oleh pasien. [1]
Kemungkinan dokter akan memberikan resep obat di bawah ini, yaitu [1]:
Petechiae biasanya terjadi akibat dari kondisi lain, maka satu-satunya cara untuk mencegahnya yaitu menghindari kondisi yang menyebabkan petechiae. [1]
Anda harus mencoba untuk tetap bugar dan sehat, hindari infeksi, menjaga kebersihan yang baik, lakukan seks yang aman, dan menghindari pengobatan yang akan menyebabkan petechiae. [1]
Cobalah untuk menghindari dari siapapun yang sedang sakit. Selain itu, jangan berbagi gelas, peralatan makan, dan peralatan pribadi lainnya dengan orang lain. [3]
1. Deborah Weatherspoon, Ph.D., R.N., CRNA, & Bethany Cadman. What to know about petechiae. Medical News Today; 2018.
2. Stephanie Watson, & Brunilda Nazario, MD. Petechiae. WebMD; 2020.
3. Elaine K. Luo, M.D, & Stephanie Watson. What Causes Petechiae?. Healthline; 2019.