Obat

Steroid Topikal : Manfaat – Cara Kerja, dan Efek Samping

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tinjauan Medis : dr. Maria Arlene, Sp.Ak
Streroid topikal adalah obat yang digunakan untuk mengurangi peradangand, menekan sistem imun, dan membuat pembuluh darah lebih sempit sehingga kondisi bengkak dan meradang dapat berkurang. Topikal adalah

Peradangan yang terjadi pada kulit disebut dengan dermatitis. Gejalanya antara lain yaitu ruam gatal, kemerahan dan bengkak. Mungkin juga akan muncul benjolan atau lepuh yang mengeras atau mengeluarkan cairan yang bening[1].

Penyakit ini bisa disebabkan karena alergen seperti tungau debu, bulu hewan peliharaan, serbuk sari dari bunga, juga pada makanan tertentu. Penyakit ini juga dapat berkembang pada saat kulit tersentuh oleh sesuatu yang mengiritasi atau menyebabkan reaksi alergi, misalnya pada sabun, bahan kima, lateks atau poison ivy[1].

Fungsi Steroid Topikal

Steroid topikal merupakan obat yang mengandung kortikosteroid atau steroid yang digunakan secara eksternal pada kulit kepala atau kulit, bergantung pada area yang akan dirawat[2].

Steroid topikal akan mengurangi peradangan dengan meniru hormon kortikosteroid alami yang dihasilkan oleh kelenjar adrenal, yaitu kelenjar yang terdapat di atas ginjal. Selain mengurangi peradangan, steroid topikal juga akan menekan respon imun dalam mengurangi pergantian sel, dan akan membuat pembuluh darah menjadi sempit[2].

Steroid topikal dengan dosis rendah hingga sedang digunakan dalam[2]:

Steroid topikal yang lebih kuat digunakan untuk[2]:

  • Mengobati lopecia areata
  • Dermatitis atopik
  • Mengobati lupus eritematosus diskoid
  • Lichen planus
  • Granuloma annulare
  • Mengobati plak psoriatis
  • Eksim tangan yang parah
  • Tumbuhan ivy yang parah

Penggolongan Steroid Topikal

Berdasarkan penggunaanya yang sesuai dengan dosis, steroid topikal dibedakan menjadi dosis yang rendah hingga sedang dan dengan dosis yang lebih kuat.

Steroid topikal dalam berbagai potensi atau kekuatan, di mulai dari potensi yang sangat tinggi hingga potensi rendah yaitu[2]:

  • Potensi sangat tinggi (Kelas 1), steroid topikal ini 600 kali lebih kuat dari hidrokortison topikal.
  • Ampuh (Kelas 2), steroid topikal ini 100-150 kali lebih kuat dari hidrokortison topikal.
  • Potensi menengah atas (Kelas 3), steroid topikal ini 25 kali lebih kuat dari hidrokortison topikal.
  • Potensi sedang (Kelas 4 dan 5), steroid topikal ini antara 2 dan 25 kali lebih kuat dari hidrokortison topikal.
  • Ringan (Kelas 6), steroid topikal ini sedikit lebih kuat dari hidrokortison topikal.
  • Paling tidak kuat (Kelas 7), hidrokortison adalah steroid topikal yang paling tidak manjur.

Penyakit yang Diatasi dengan Steroid Topikal

Masing-masing subtipe steroid topikal digunakan untuk mengatasi kondisi kesehatan yang sama, hanya dibedakan dalam dosisnya saja.

Beberapa penyakit yang diatasi dengan potensi sangat tinggi (Kelas 1), meliputi[4,11]:

  • Gangguan Dermatologis
  • Infeksi kulit
  • Dermatitis atopik
  • Lichen Planus
  • Lichen Sclerosus
  • Psoriasis plak
  • Psoriasis
  • Gatal Anal
  • Limfoma sel-T kulit
  • Infeksi kulit
  • Gangguan Dermatologis
  • Eksim
  • Necrobiosis Lipoidica Diabeticorum
  • Fibromatosis Plantar
  • Dermatitis Seboroik

Beberapa penyakit yang diatasi dengan ampuh (Kelas 2), meliputi[12]:

  • Eksim
  • Dermatitis atopik
  • Infeksi kulit
  • Psoriasis

Beberapa penyakit yang diatasi dengan potensi menengah atas (Kelas 3), meliputi[13]:

  • Dermatitis atopik
  • Infeksi kulit
  • Eksim
  • Psoriasis

Beberapa penyakit yang diatasi dengan potensi sedang (Kelas 4 dan 5), meliputi[12]:

  • Eksim
  • Dermatitis atopik
  • Infeksi kulit
  • Psoriasis

Beberapa penyakit yang diatasi dengan ringan (Kelas 6), meliputi[14]:

  • Dermatitis atopik
  • Infeksi kulit
  • Eksim
  • Psoriasis

Beberapa penyakit yang diatasi dengan paling tidak kuat (Kelas 7), meliputi[15]:

Dermatitis atopik (DA) adalah penyakit kulit inflamasi kronis yang paling umum. Dimulai dari bayi dengan kulit kering, lesi eksim dan likenifikasi, gangguan kronis yang terkait ini akan terjadi. Penyakit ini dikaitkan dengan gangguan terkait IgE lainnya seperti rinitis alergi, asma, dan alergi makanan[9].

Eksim adalah keadaan pada kulit yang mengalami peradangan atau teriritasi. Jenis paling umumnya yaitu dermatitis atopik atau eksim atopik. Gejalanya meliputi rasa yang gatal, merah, kering, retak, dan kasar pada kulit[10].

Cara Kerja Steroid Topikal

Steroid topikal akan mengurangi peradangan dengan meniru hormon kortikosteroid alami yang dihasilkan oleh kelenjar adrenal, yaitu kelenjar yang terdapat di atas ginjal. Selain mengurangi peradangan, steroid topikal juga akan menekan respon imun dalam mengurangi pergantian sel, dan akan membuat pembuluh darah menjadi sempit[2].

Melalui betametason sebagai kortikosteroid dengan aktivitas utama glukokortikoid. Bertindak dengan menginduksi protein penghambat fosfolipase A 2 (lipokortin) lalu secara berurutan akan membuat pelepasan asam arakidonat terhambat, sehingga akan menekan pada pembentukan, pelepasan, dan aktivitas prostaglandin, histamin, dan mediator kimia inflamasi endogen lainnya[5].

Dari saluran gastrointestinal obat ini mudah diserap secara oral, dan secara topikal obat ini diserap dengan perkutan. Konsentrasi plasma puncak obat ini kisaran 10-36 menit. Berdistribusi dengan melewati plasenta dan masuk ke dalam ASI, dengan pengikatan protein plasma kira-kira 64%[5].

Betametason dimetabolisme di hati. Pengeluaran obat ini melalui urin kisaran kurang dari 5% sebagai obat tidak berubah dengan paruh waktu mencapai 6,5 jam[5].

Contoh Obat Steroid Topikal

Steroid topikal tersedia dalam bentuk gel, pasta, krim, kit, lotion, salep, semprotan, busa, bubuk peracikan, selotip, krim rektal dengan aplikator, salep rektal, dan supositoria rektal. Beberapa jenis obat ini hanya bisa didapatkan dengan resep dokter, sementara yang lainnya dijual bebas di apotek.

Beberapa contoh potensi sangat tinggi (Kelas 1) yang dijual bebas dan dengan resep dokter termasuk[2]:

Beberapa contoh ampuh (Kelas 2) yang dijual bebas dan dengan resep dokter termasuk[2]:

Contoh potensi menengah atas (Kelas 3) yang dijual bebas dan dengan resep dokter termasuk[2]:

Beberapa contoh potensi sedang (Kelas 4 dan 5) yang dijual bebas dan dengan resep dokter termasuk[2]:

  • Betametason valerat
  • Desoximetasone
  • Hidrokortison
  • Hidrokortison probutate
  • Hidrokortison valerat
  • Fluocinolone acetonide
  • Fluticasone propionate
  • Mometasone furoate
  • Triamcinolone acetonide

Contoh ringan (Kelas 6) yang dijual bebas dan dengan resep dokter termasuk[2]:

Contoh paling tidak kuat (Kelas 7) yang dijual bebas dan dengan resep dokter termasuk[2]:

  • Hidrokortison

Triamcinolone merupakan obat kortikosteroid sintetis yang telah mendapatkan persetujuan dari FDA dalam indikasi nya sebagai pengobatan berbagai kondisi kulit, juga digunakan dalam meredakan gejala asma kronis, rheumatoid arthritis, gout arthritis, dan osteoartritis[6].

Desonide merupakan triamcinolone acetonide dengan hidrogen. Obat ini merupakan anti-inflamasi kortikosteroid, yang diindikasikan dalam mengobati berbagai kelainan kulit sebagai krim, salep, atau lotion[7].

Fluticasone merupakan kortikosteroid yang diberikan melalui oral, nasal dan topikal. Obat ini telah mendapatkan persetujuan dari FDA dalam mengobati asma. Dalam rute topikal, obat ini diindikasikan dalam pengobatan dermatitis dan dermatosis atopik[8].

Efek Samping Steroid Topikal

Steroid topikal dapat menyebabkan beberapa efek samping yang tidak di inginkan.

Beberapa efek samping umum dari potensi sangat tinggi (Kelas 1) termasuk[4,12]:

  • Gatal
  • Kemerahan
  • Terbakar
  • Menyengat, atau melepuh pada kulit yang dirawat
  • Kulit memar
  • Penampilan berkilau
  • Folliculitis (kemerahan atau pengerasan kulit di sekitar folikel rambut)
  • Bengkak atau iritasi pada kulit yang dirawat
  • Kulit kering atau pecah-pecah
  • Urat laba-laba
  • Stretch mark
  • Kulit menipis
  • Ruam atau gatal-gatal
  • Jerawat
  • Rambut rontok sementara

Beberapa efek samping umum dari ampuh (Kelas 2) termasuk[13]:

  • Ruam
  • Gatal atau iritasi di sekitar mulut
  • Terbakar, iritasi, gatal, atau kekeringan pada kulit yang dirawat
  • Kemerahan
  • Pengerasan kulit di sekitar folikel rambut
  • Peningkatan pertumbuhan rambut
  • Lecet
  • Jerawat atau pengerasan kulit yang dirawat
  • Perubahan warna kulit yang dirawat
  • Penampilan kulit putih atau “dipangkas”
  • Stretch mark

Beberapa efek samping umum dari potensi menengah atas (Kelas 3) termasuk[14]:

  • Terbakar
  • Gatal
  • Iritasi, atau kekeringan pada kulit yang dirawat
  • Kemerahan
  • Pengerasan kulit di sekitar folikel rambut
  • Jerawat
  • Peningkatan pertumbuhan rambut
  • Stretch mark
  • Kulit menipis
  • pPnampilan kulit putih atau “dipangkas”

Beberapa efek samping umum dari potensi sedang (Kelas 4 dan 5) termasuk[13]:

  • Ruam, gatal, atau iritasi di sekitar mulut
  • Terbakar, iritasi, gatal, atau kekeringan pada kulit yang dirawat
  • Kemerahan atau pengerasan kulit di sekitar folikel rambut
  • Peningkatan pertumbuhan rambut
  • Lecet, jerawat , atau pengerasan kulit yang dirawat
  • Perubahan warna kulit yang dirawat
  • Penampilan kulit putih atau “dipangkas”
  • Stretch mark

Beberapa efek samping umum dari ringan (Kelas 6) termasuk[15]:

  • Kemerahan, terbakar, atau gatal pada kulit yang dirawat
  • Kekeringan atau iritasi kulit
  • Jerawat
  • Ruam kulit
  • Warna cerah dari kulit yang dirawat
  • Kemerahan atau pengerasan kulit di sekitar folikel rambut

Beberapa efek samping umum dari paling tidak kuat (Kelas 7) termasuk[16]:

  • Efek samping yang tidak terlalu serius lebih mungkin terjadi, dan mungkin tidak memilikinya sama sekali

Penggunaan obat steroid dalam jangka panjang menyebabkan kulit mennjadi menipis, mudah memar, tejadinya perubahan pada lemak tubuh, jerawat atau rambut pada wajah, masalah menstruasi, dan kehilangan minat pada seks[3].

Beri tahu dokter bila memiliki diabetes, obat steroid bisa meningkatkan kadar glukosa (gula) di dalam darah atau pada urin[3].

Jangan berikan betametason pada anak tanpa nasihat dokter. Anak-anak akan menyerap obat ini lebih banyak melalui kulit dan kemungkinan besar memiliki efek samping. Obat ini tidak disetujui untuk diberikan pada anak di bawah usia 13 tahun dalam merek obat diprolene dan tidak disetujui untuk digunakan pada anak di bawah usia 18 tahun dalam merek obat sernivo dan luxiq[4].

Jangan menutupi kulit yang di rawat, kecuali dokter telah menginstruksikannya. Karena menutupi kulit yang di rawat, akan meningkatkan jumlah obat yang diserap melalui kulit dan dapat menyebabkan efek berbahaya[4].

1) Anonim. Drugs.com. Dermatitis. 2021
2) Anonim. Drugs.com. Topical steroids. 2018
3) Cerner Multum. Drugs.com. Triamcinolone topical. 2019
4) Cerner Multum. Drugs.com. Betamethasone Cream and other topical products. 2020
5) Anonim. Mims.com. Betamethasone. 2020
6) Anonim. ncbi.nlm.nih.gov. Triamcinolone. 2021
7) Anonim. PubChem.ncbi.nlm.nih.gov. Desonide. 2021
8) Anonim. ncbi.nlm.nih.gov. Fluticasone. 2021
9) Anonim. ncbi.nlm.nih.gov. Atopic Dermatitis. 2020
10) Anonim. WebMD.com. Eczema. 2021
11) Anonim. Drugs.com. Clobetasol Topical. 2020
12) Cerner Multum. Drugs.com. Desoximetasone topical. 2019
13) Cerner Multum. Drugs.com. Amcinonide topical. 2019
14) Cerner Multum. Drugs.com. Alclometasone topical. 2020
15) Cerner Multum. Drugs.com. Hydrocortisone topical. 2020

Share