Daftar isi
Sekilas Tentang Malaleuca Viridiflora
Malaleuca viridiflora adalah nama latin dari salah satu jenis paperbark yang ada di dunia. Malaleuca viridflora masih termasuk kedalam kelompok yang sama dari cajuput atau pohon kayu putih yang sering kali digunakan sebagai minyak.
Malaleuca merupakan pohon yang berasal dari Australia dan Papua nugini yang kemudian menyebar hingga ke beberapa negara tropis lainnya.
Malaleuca viridflora sangat banyak tumbuh di negara tropis seperti Australia, Indonesia, Malaysia dan Singapura. Bahkan di Australia dan Indonesia malaleuca tumbuh secara liar di hutan-hutan di negara tersebut [1,7]
Karakteristik Malaleuca Viridiflora
Malaleuca viridiflora atau yang biasa disebut Broad Leaf Paperbark memiliki beberapa karakteristik yang dapat dibedakan dengan jenis malaleuca lainnya.
Salah satu ciri yang paling mudah dikenali, yaitu daunnya yang lebih lebar seperti nama yang disematkan untuk tanaman ini. Selain itu, batang pohon malaleuca mirip seperti kertas yang dililit dan bertumpuk.
Ciri lain dari malaleuca viridiflora, yaitu memiliki bunga berwarna merah. Selain itu, tanaman ini dapat tumbuh tinggi sampai 25 meter keatas [1,7]
Malaleuca viridiflora terdapat dua jenis yang dapat dibedakan melalui bunganya. Jika jenis yang satu bunganya berwarna merah, sedangkan jenis yang lainnya bunganya berwarna putih.
Kandungan Senyawa Pada Malaleuca Viridiflora
Berikut ini kandungan senyawa pada daun malaleuca viridiflora [6] :
Nama | Jumlah | Unit |
β-Pinena | 1.21 | % |
Sineol | 60.03 | % |
Terpinolena | 0.47 | % |
β linalol | 1.59 | % |
α-terpineol | 14.96 | % |
Kariofilena | 1.26 | % |
Isokariolifena | 0.87 | % |
Dehidro | 5.32 | % |
α-kariolifena | 0.87 | % |
Sineol adalah senyawa yang paling banyak terdapat pada daun malaleuca yang seringkali digunakan sebagai pengobatan berbagai macam penyakit. Salah satunya adalah berfungsi sebagai zat antiinflamasi pada tubuh.
Kemudian terdapat senyawa flavonoid di dalamnya yang berfungsi melindungi tubuh dari berbagai macam penyakit yang diakibatkan dari efek radikal bebas pada tubuh.
Malaleuca viridiflora selain digunakan untuk obat herbal bagi kesehatan juga sering digunakan sebagai kecantikan. Daun dari malaleuca viridiflora yang memiliki senyawa macrocarpon di dalamnya dapat merangsang tubuh untuk lebih banyak memproduksi senyawa ceramide.
Senyawa ceramid adalah senyawa alami yang terdapat di dalam tubuh yang berguna sebagai pelembab kulit untuk mencegah kulit yang terlalu kering dan menyebabkan dehidrasi pada kulit [2,3]
Senyawa flavonoid adalah senyawa alami yang terdapat pada tumbuhan yang berperan dalam memberi warna pada buah, daun, hingga bunga.
Manfaat Malaleuca Viridiflora Untuk Kesehatan
Malaleuca viridflora merupakan salah satu tanaman herbal yang sering kali digunakan dalam berbagai hal untuk menunjang kesehatan tubuh. Malaleuca viridiflora sering kali digunakan bagian daunnya.
Bagian daun malaleuca viridiflora memiliiki senyawa yang dapat memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut ini beberapa manfaat dari malaleuca viridiflora untuk kesehatan :
- Memberi Rasa Hangat
Daun malaleuca viridiflora sering kali digunakan dalam bentuk minyak yang digunakan dengan cara dioleskan pada bagian tubuh. Minyak hasil dari penyulingan dau malaleuca viridiflora ini dapat menghasilkan rasa hangat apabila dioleskan.
Rasa hangat yang dihasilkan oleh minyak ini berasal dari senyawa sineol yang ada di dalamnya. Sineol akan memberikan rasa hangat yang berguna untuk memperlancar darah dengan memperlebar pembuluh darah [1,4].
Sineol adalah senyawa terpenoid yang banyak ditemukan pada rempah-rempah bumbu yang dapat menghasilkan rasa hangat atau panas.
- Anti- Inflamasi
Daun malaleuca viridiflora yang di ekstrak menjadi minyak dapat berfungsi sebagai minyak anti inflamasi atau peradangan. Hal ini dikarenakan senyawa sineol dan fosfor berguna menyembuhkan peradangan dan juga menghilangkan rasa nyeri.
Apabila dioleskan pada bagian tubuh yang mengalami peradangan, senyawa sineol dan fosfor dapat merelaksasi otot atau saraf yang mengalami peradangan sehingga dapat mengurangi rasa nyeri dan menyembuhkan peradangan [3,4].
- Mengobati Gatal-Gatal
Minyak yang berasal dari daun malaleuca viridiflora juga dapat digunakan dalam mengobati gatal-gatal pada tubuh. Minyak dari hasil ekstrak daun malaleuca memiliki sifat antibakteri, antiseptik dan juga anti jamur yang berarti dapat mengatasi beberapa penyakit gatal-gatal pada kulit.
Sifat antibakteri, antiseptik dan juga anti jamur dapat menghancurkan atau membunuh bakteri atau jamur yang menyebabkan gatal-gatal pada kulit. Selain itu, rasa hangat yang dihasilkan dari minyak ini juga dapat mengurangi rasa gatal yang ditimbulkan [2,3]
- Penyembuh Flu dan Pilek.
Di dalam buku The Illustrated Encyclopedia of Essential Oil karya dari seorang aromaterapis menyatakan bahwa minyak essensial yang berasal dari daun malaleuca viridiflora memiliki efek ekspektoran dan juga dekongestan.
Ekspektoran adalah efek dari senyawa di dalam daun malaleuca yang dapat meluluhkan dahak dan dekongestan merupakan efek yang dapat membuat hidup tersumbat menjadi lancar dan dapat menyembuhkan infeksi pada saluran pernafasan [3,5]
- Menjaga Kesehatan Kulit
Minyak essensial yang dihasilkan oleh malaleuca viridiflora sangat beragam dan memiliki beberapa jenis kandungan yang berbeda pula. Salah satu manfaat dari minyak essensial dari malaleuca viridiflora, yaitu dapat menjaga kesehatan kulit.
Kandungan senyawa macrocarpon dan sineol pada minyak essensial dapat merangsang tubuh untuk memproduksi lebih banyak ceramid. Senyawa ceramid merupakan senyawa yang menjaga kelembapan kulit agar kulit tidak kering dan bersisik.
Selain itu, minyak essensial ini dapat mencegah strees oksidatif pada kulit yang dapat menyebabkan kulit mengalami penuaan dini [4].
- Meredakan Nyeri Pada Sendi
Daun malaleuca viridiflora mengandung senyawa yang dapat meredakan nyeri yang timbul pada bagian sendi yang dimiliki oleh penderita osteoatritis dan rheumatoid atritis.
Biasanya senyawa ini dijual bebas di pasaran dengan bentuk yang telah diubah menjadi krim atau salep. Senyawa tersebut adalah sineol, yang merupakan seyawa pemberi rasa hangat pada bagian tubuh yang dioleskan oleh krim atau salep yang mengandung senyawa tersebut [3,4]
Rheumatroid atritis merupakan penyakit yang diakibatkan oleh sistem kekebalan tubuh yang menyerang jaringan pada tubuh dan menyebabkan peradangan pada sendi.
Efek Samping Malaleuca Viridiflora
Malaleuca viridiflora juga dapat menimbulkan efek samping pada kesehatan apabila cara penggunaan yang tidak benar dan juga berlebih dalam memakainya.
Berikut ini beberapa efek samping yang ditimbulkan oleh malaleuca viridiflora :
- Menyebabkan Iritasi
Minyak hasil dari ekstrak daun malaleuca viridiflora selain dapat memberikan manfaat juga dapat menimbulkan efek samping, yaitu iritasi. Iritasi dapat timbul apabila kulit seseorang tidak cocok atau alergi pada beberapa kandungan yang ada di dalam minyak.
Namun, efek samping ini tidak begitu fatal atau berbahaya apabila ditangani secara langsung dan menghentikan pemakaian minyak malaleuca viridiflora sementara waktu serta berkonsultasi dengan dokter [2,4].
- Menyebabkan Pusing dan Mual
Terkadang seseorang tidak kuat akan bebauan yang muncul dari suatu benda. Hal ini juga dapat terjadi pada bau yang dihasilkan dari daun malaleuca viridiflora yang dapat membuat seseorang menjadi pusing dan juga mual [2,4].
Tidak semua herbal cocok dengan semua orang, terkadang beberapa orang memiliki alergi atau efek samping pada bahan herbal,tak terkecuali dengan malaleuca viridiflora yang juga dapat menyebabkan beberapa efek samping.
Tips Penggunaan Malaleuca Viridiflora
Malaleuca viridiflora memang memiliki beberapa manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh, namun penggunaan yang salah dapat menimbulkan beberapa efek samping bagi tubuh.
Maka dari itu pentingnya mengetahui cara penggunaan yang tepat dari malaleuca viridiflora agar mendapatkan manfaatnya. Berikut ini beberapa tips penggunaan dai malaleuca viridflora :
- Membuat Minyak Malaleuca Viridiflora
Tanaman malaleuca viridiflora banyak digunakan pada bagian daunnya yang memiliki kandungan minyak yang berfungsi dalam menyembuhkan beberapa macam penyakit.
Cara membuatnya pun mudah, cukup siapkan daun malaleuca viridiflora yang akan digunakan dan bersihkan dengan air terlebih dahulu. Setelah itu, tumbuk daun malaleuca viridiflora sampai halus.
Kemudian tambahkan olive oil pada daun yang telah ditumbuk dan aduk-aduk sampai tercampur. Masukkan hasil minyak olahan ke dalam botol dan diamkan selama 1 minggu.
Setelah 1 minggu minyak daun malaleuca viridiflora dapat digunakan dengan cara dioleskan pada bagian tubuh yang mengalami peradangan atau nyeri [1,4]
Menyimpannya selama 1 minggu bertujuan agar kandungan senyawa pada daun malaleuca dapat benar-benar keluar dan tercampur pada olive oil.
- Membuat Salep atau Krim Malaleuca Viridiflora
Malaleuca viridiflora dapat digunakan dalam bentuk salep yang dioleskan pada bagian tubuh yang sakit. Salep malaleuca biasanya digunakan untuk meredakan nyeri pada sendi.
Cara membuat salep atau krim malaleuca sendiri dibutuhkan beberapa bahan, seperti daun malaleuca viridiflora, vaselin dan etanol. langkah pertama dalam pembuatan yaitu dengan cara menempatkan daun malaleuca di dalam blender dan tambahkan etanol kedalamnya.
Kemudian, haluskan daun malaleuca sampai benar-benar halus. Apabila sudah halus, saring adonan pada wadah atau panci yang digunakan untuk merebus. Rebus hasil adonan sampai dapat di ekstrasi dan campurkan adonan dengan vaselin.
Aduk sampai adonan menjadi kental dan tercampur. Setelah jadi, tempatkan krim atau salep pada plastik ziplock dan gunakan salep atau krim ketika dibutuhkan [1,4].
- Air Rebusan Daun Malaleuca
Air rebusan daun malaleuca viridiflora terkadang digunakan sebagai peluruh dahak atau juga dapat digunakan sebagai obat dalam menyembuhkan hidung tersumbat dengan cara merebus daun malaleuca dan menghirup uap air dari rebusan tersebut.
Selain itu, air rebusan daun malaleuca juga diminum yang dapat menyembuhkan sakit perut, seperti mulas atau kembung.
Terdapat beberap macam cara penggunaan daun malaleuca viridiflora sebagai obat herbal dengan aman, beberapa diantaranya seperti contoh diatas.
Tips Menyimpan Malaleuca Viridiflora
Bagian yang sering digunakan dan juga sering disimpan dari malaleuca viridiflora adalah bagian daunnya. Maka yang akan dibahas disini adalah tips menyimpan daun malaleuca viridiflora agar tidak mudah layu.
Berikut ini tips dalam menyimpan daun malaleuca viridiflora :
- Siapkan daun malaleuca yang akan disimpan.
- Bersihkan terlebih dahulu daun malaleuca yang akan disimpan menggunakan air bersih.
- Angin-anginkan daun malalaeuca hingga tidak ada air yang menempel.
- Setelah itu siapkan bungkusan kertas yang akan digunakan sebagai pembungkus daun malaleuca.
- Bungkus daun malaleuca menggunakan kertas dan taruh bungkusan tersebut di di dalam rak kulkas yang khusus digunakan untuk penyimpanan sayur.
- Atau bisa juga menyimpan daun malaleuca menggunakan plastik ziplock.
- Kemudian disimpan di dalam freeze untuk dibekukan.
- Dan apabila ingin menggunakannya cukup merendamnya di dalam air untuk mengembalikkan kesegarannya [8].
Dengan menyimpannya di dalam kulkas dapat membuat daun malaleuca viridiflora menjadi lebih tahan lama karena hawa dingin di dalam kulkas dapat memperlambat proses pembusukan pada daun malaleuca
Pertanyaan Umum Mengenai Malaleuca Viridiflora
Apakah malaleuca viridiflora aman dikonsumsi untuk anak-anak dan ibu hamil?
Sejauh ini tidak ada penelitian yang membuktikkan bahwa malaleuca viridiflora tidak aman digunakan bagi anak-anak dan ibu hamil. Hanya saja yang perlu diperhatikan adalah cara penggunaan malaleuca viridiflora harus disesuaikan [2,3]
Bagaimana cara yang paling aman menggunakan malaleuca viridiflora untuk kesehatan?
cara yang paling aman dalam menggunakan malaleuca viridflora adalah membeli hasil ekstrasinya yang berupa minyak, krim atau salep yang kemudian dioleskan pada bagian yang mengalami peradangan [3,4]
Untuk informasi yang lebih lengkap tentang malaleuca viridiflora akan lebih baik jika mendatangi dokter atau ahli medis.