Penyebab Diabetes semakin sering disepelekan oleh sebagian orang, namun tahukah anda bahwa diabetes merupakan salah satu penyakit yang sangat mematikan dan penyebabnya jarang disadari. Namun kita tidak bisa menyamakan berbagai penyebab yang semakin beragam, karena berbeda tipe, berbeda pula penyebabnya.
Daftar isi
Tentang Diabetes
Diabetes adalah salah satu penyakit yang mana tubuh tidak cukup memproduksi insulin yang tugasnya adalah untuk mengubah glukosa dan lemak dalam darah menjadi energi.
Hal ini dapat disebabkan oleh berbagai hal antara lain dapat kita kategorikan seperti dari makanan & minuman, gaya hidup, dan faktor yang tidak dapat dihindari seperti keturunan.
Berikut adalah beberapa penyebab umum yang dapat kita bagi menjadi 3 kategori penyebab yang dapat kita terkena diabetes walau masih muda seperti makanan dan minuman, gaya hidup, dan genetik atau faktor eksternal lainnya.
Penyebab Diabetes Tipe 1
Diabetes tipe 1 merupakan diabetes yang disebabkan oleh sistem kekebalan yang menghancurkan sel-sel di pankreas sehingga produksi insulin bermasalah. Hal ini menyebabkan tubuh tidak dapat memproduksi insulin secara normal yang berdampak pada diabetes [1,2,3,4].
Biasanya dapat juga di sebut reaksi auto imun karena sel tubuh di serang karena adanya gangguan dalam metabolisme ataupun jaringan tubuh.
Penyebab diabetes tipe 1 tidak dapat dipastikan secara spesifik, namun berikut adalah kemungkinan penyebab yang wajib di waspadai
- Infeksi virus atau bakteri
- Racun kimia dalam makanan
- Komponen yang tidak dikenal menyebabkan reaksi autoimun
- Disposisi genetik juga dapat menjadi penyebab diabetes tipe 1.
Penyebab Diabetes Tipe 2
Diabetes tipe 2 lebih pasti penyebabnya, dan biasanya hampir semua orang dapat mengetahuinya karena umum terjadi. Penyebab diabetes ini dapat kita bagi menjadi 3 jenis yaitu [2,3,4]:
Dari Makanan dan Minuman
Penyebab utama diabetes (terutama tipe 2) merupakan dari sisi makanan, Lalu apa saja yang wajib di ketahui ?
- Mengkonsumsi minuman bersoda dan minuman lain dalam kaleng / botol yang tinggi gula.
- Mengkonsumsi kopi dan minuman kekinian yang sangat tinggi lemak dan gula.
- Mengkonsumsi fast food
- Mengkonsumsi minuman berenergi berlebihan yang tinggi gula
- Mengkonsumsi alkohol
Dari Gaya Hidup
Selain penyebab utama dari makanan dan minuman, gaya hidup yang tidak baik menjadi alasan mengapa seseorang menderita diabetes. Berikut beberapa di antaranya :
- Tidur larut malam
- Tidur setelah makan
- Jarang melakukan aktivitas fisik
- Stress berlebihan
Faktor Lainnya
Ada beberapa faktor dan penyebab lainnya yang tidak dapat di hindari ataupun yang berasal dari pengaruh eksternal antara lain :
- Faktor keturunan (Orang tua, Kakak atau adik terkena diabetes tipe 2 juga)
- Obesitas atau kelebihan berat badan
Penyebab Diabetes Gestasional
Sedikit berbeda, penyebab diabetes ini antara lain adalah :
- Riwayat keluarga diabetes gestasional
- Kegemukan atau obesitas
- Menderita sindrom ovarium polikistik
- Memiliki bayi besar dengan berat lebih dari 4 kg
Untuk diabetes jenis ini, umumnya akan sembuh setelah melahirkan, namun pasca melahirkan bunda juga akan memiliki risiko tinggi terkena diabetes tipe 2. Jadi tidak boleh disepelekan. Selain hal tersebut, ada banyak lagi penyebab diabetes secara medis yang dapat di jelaskan
Penyebab Lainnya
Ada berbagai penyebab diabetes melitus potensial lainnya. Ini termasuk yang berikut:
- Pankreatitis atau pankreatektomi sebagai penyebab diabetes. Pankreatitis diketahui meningkatkan risiko diabetes, seperti pankreatektomi.
- Sindrom Ovarium Polikistik (PCOS). Salah satu akar penyebab PCOS adalah resistensi insulin terkait obesitas, yang juga dapat meningkatkan risiko pra-diabetes dan diabetes tipe 2.
- Sindrom Cushing. Sindrom ini meningkatkan produksi hormon kortisol, yang berfungsi untuk meningkatkan kadar glukosa darah Kelebihan kortisol dapat menyebabkan diabetes.
- Glucagonoma. Pasien dengan glucagonoma mungkin mengalami diabetes karena kurangnya keseimbangan antara tingkat produksi insulin dan produksi glukagon.
- Diabetes yang diinduksi steroid (diabetes steroid) adalah bentuk diabetes langka yang terjadi karena penggunaan terapi glukokortikoid yang berkepanjangan.
Gejala
Selain penyebab di atas yang sudah diketahui dengan seksama, ada baiknya kita mengetahui gejala diabetes yang terkadang kita abaikan sehingga kita telanjur berada di “stadium lanjut”. Berikut adalah beberapa gejala yang wajib anda ketahui
- Turunnya berat badan tiba tiba direncanakan
- Kesemutan dan mati rasa pada tangan dan kaki
- Luka yang sulit sembuh.
- Impotensi dan disfungsi ereksi serta gangguan reproduksi
- Beludru, perubahan kulit gelap pada leher, ketiak, dan selangkangan, disebut acanthosis nigricans
- Gula di air seni, bahkan mungkin mengundang semut untuk datang jika anda pipis di tanah
Pencegahan Diabetes
Untuk mencegah diabetes, sebaiknya melakukan 2 hal wajib ini, yaitu gaya hidup sehat dan makanan & minuman yang sehat pula. Dua hal ini adalah faktor utama yang dapat kita lakukan untuk mencegah diabetes.
Bagaimana caranya?
- Tidak tidur larut malam, hindari stres, dan rajin aktivitas fisik merupakan cara utama dari pola hidup bebas diabetes.
- Dari sisi makanan, memang tidak bisa di pungkiri, godaan minuman kopi dan minuman kekinian lainnya menjadi salah satu sumber utama, mau tidak mau kita menahan nafsu untuk menghindari diri kita dari diabetes.
- Selain itu pastikan anda rutin melakukan aktivitas fisik secara teratur, temukan kapan waktu olahraga terbaik yang sesuai untuk anda, mungkin jika sudah terkena diabetes, pendapat ahli dan dokter dibutuhkan untuk melakukan olahraga.
Cara Mengatasi Diabetes
Mengatasi diabetes mau tidak mau adalah melalui gaya hidup yang harus berubah, beralih ke gaya hidup sehat dan konsumsi makanan yang rendah gula. Jika ingin menurunkan diabates secara instan tentu melalui obat obatan, namun jika tidak di ikuti gaya hidup dan diet makanan, maka akan terjadi ketergantungan pada obat yang mana, gula terus naik jika tidak konsumsi obat tersebut.
Ada beberapa cara dan saran untuk mengobati diabetes secara alami
- Hindari tidur setelah makan
- Rajin berolahraga, ketahui waktu olahraga terbaik untuk diabetes dengan konsultasi ke dokter
- Jangan konsumsi makanan yang manis dan mengandung pemanis buatan
- Hindari alkohol dan rokok
- Hindari makanan berlemak tinggi
Perubahan gaya hidup sehat sangat penting untuk menghindari kita dari diabetes.