Daftar Manfaat Calendula untuk Kulit dan Risikonya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Calendula atau biasanya disebut sebagai calendula officinalis, merupakan tanaman marigold yang memiliki jenis bunga berukuran besar, serta memiliki warna seperti matahari oranye yang berasal dari daerah mediterania. [1,2]

Calendula menghasilkan banyak ramuan terpercaya yang telah digunakan selama berabad-abad oleh banyak budaya dan tradisi, termasuk budaya di Mediterania, serta Ayurveda dan pengobatan tradisional Tiongkok. [1]

Calendula dapat digunakan untuk sejumlah penyakit yang berbeda, terutama penyakit yang berpengaruh dengan kulit dan dalam tahap penyembuhan luka. [2]

Untuk perawatan kulit, biasanya Anda pasti menggunakan minyak calendula, karena minyak calendula merupakan ekstrak yang diperoleh dari tanaman marigold. [1]

Biasanya digunakan di dalam produk perawatan kulit karena memiliki sifat anti inflamasi dan antimikroba. [1]

1. Menjaga Kulit Agar Tetap Sehat

Selama ratusan tahun, calendula mengandung bahan yang dapat menyembuhkan luka. Faktanya, terdapat suatu penelitian yang menunjukan peningkatan penyembuhan secara signifikan pada luka operasi c-section. [3]

Pasien wanita yang dirawat dengan minyak calendula memiliki sedikit sayatan yang bengkak dan memerah daripada pasein yang melakukan perawatan standar di rumah sakit. [3]

Calendula memiliki kemampuan untuk meningkatkan aliran darah dan oksigen pada kulit. Dengan meningkatnya aliran darah pada kulit, artinya memiliki banyak nutrisi. [3]

Nutrisi tersebut dapat membantu kulit agar berfungsi menjadi lebih sehat, hal ini dapat membuat kulit terlihat sangat terbaik. [3]

2. Mengandung Anti Inflamasi

Inflamasi atau peradangan merupakan awal dari beberapa kondisi yang terjadi pada kulit.Peradangan dapat menyebabkan timbulnya jerawat, rosacea, eksim, sensitivitas, bahkan kerusakan kolagen. [3]

Calendula dapat memberikan efek pada seluruh kondisi kulit yang menyebabkan peradangan dengan memberikan ketenangan terhadap kulit. [3]

Sifat anti inflamasi berasal dari dosis bunga calendula flavonoid, saponin, dan triterpenoid. Ketiganya dapat membuat kemampuan calendula mencegah tubuh dari pelepasan histamin yang menyebabkan kemerahan, nyeri, alergi, dan pembengkakan. [3]

Untuk merawat timbulnya jerawat, kelembutan calendula tidak akan membuat kulit menjadi kering dan aman untuk digunakan dengan bahan anti jerawat seperti benzoyl proxide dan salicylic acid. [3]

3. Memberikan Kelembaban

Manfaat asam lemak esensial dapat membuat makanan menjadi bergizi. Asam lemak esensial ternyata sama dengan asam linoleat yang berada dalam minyak atau ekstrak calendula. [3]

Asam linoleat memiliki fungsi untuk membuat kulit lebih sehat dari luar, karena terdapat sel-sel kulit yang akan menyerap nutrisi dan menahan air lebih lama. [3]

Di permukaan wajah akan membuat kulit terlihat lebih kenyal, bergizi, dan lebih halus. [3]

4. Dapat Melindungi Kulit dari Serangan Luar

Kandungan flavonoid yang terdapat di dalam calendula memiliki kemampuan untuk memberikan ketenangan dan memberikan pelindung terbaik bagi kulit. [3]

Fungsi dari flavonoid yaitu sebagai antioksidan yang dapat membantu dalam melindungi kulit dari kerusakan radikal bebas. Radikal bebas merupakan molekul yang dapat merusak kulit. [3]

Ekstrak calendula dengan kandungan flavonoid yang terdiri dari antioksidan memiliki fungsi untuk menetralisir kulit dari radikal bebas. [3]

Hal tersebut dilakukan sebelum radikal bebas yang akan merusak dan menyebabkan penuaan dini, hiperpigmentasi, dan kusam. [3]

5. Dapat Mengencangkan Kulit

Dalam jangka pendek, manfaat dari calendula dapat menutrisi serta membantu mengencangkan permukaan kulit, hasilnya akan membuat kulit menjadi lebih kencang dan kenyal secara instan. [3]

Dalam jangka panjang, calendula yang memiliki sifat anti inflamasi dan antioksidan akan membantu dan melindungi pasokan kolagen pada kulit, serta elastin yang memiliki manfaat untuk kulit. [3]

6. Dehidrasi dan Menutrisi Kulit Kering

Calendula dapat digunakan untuk berbagai macam tipe kondisi kulit yang dapat menyebabkan area kering, gatal, atau iritasi. [4]

Calendula dapat memberikan ketenangan untuk kulit yang mengalami gejala eksim, dermatitis, dan ketombe. [4]

Dengan kandungan kolagen dalam calendula, protein dapat membuat kulit bercahaya. Calendula dapat memelihara kulit menjadi lembut dan terhidrasi, serta dapat digunakan untuk kulit sensitif [4]

7. Mengurangi Bekas Luka

Calendula dapat bermanfaat dalam mengurangi bekas luka ketika digunakan untuk mengobati luka. [4]

Sebab calendula dapat meningkatkan aliran darah ke kulit yang cedera, mempercepat proses penyembuhan yang cepat dan sehat, bebas dari infeksi, dan mendorong pertumbuhan jaringan baru yang sehat. [4]

Racikan calendula dapat melembutkan dan menenangkan kulit, mencegah peradangan, dan meningkatkan respon kekebalan. [4]

Risiko Menggunakan Calendula untuk Kulit

Jangan gunakan calendula jika seseorang memiliki alergi ragweed, aster, marigold, atau tanaman dari keluarga asteraceae atau compositae, karena dapat menyebabkan reaksi alergi. [2]

Bagi wanita hamil atau menyusui harus menghindari calendula karena dapat memengaruhi kadar hormon dan menyebabkan menstruasi. [2]

Tips Menggunakan Calendula untuk Kulit

Terdapat banyak cara untuk menggunakan calendula, dari Do It Yourself (DIY) hingga campuran untuk mandi, dan lain lain, antara lain [1,4]:

  • Serum dan Krim

Biasanya calendula terdapat di dalam produk skincare yang ditemukan dalam serum, minyak, dan krim.

Jika ingin memakai kandungan calendula dalam produk skincare, cari calendula officinalis pada label produk skincare.

  • Perawatan Rambut

Calendula dapat membantu untuk meredakan ketombe, biasanya dapat ditemukan dalam produk sampo, termasuk sampo yang aman untuk bayi.

Calendula akan membantu dalam meredakan peradangan kulit kepala dan mengelola pertumbuhan jamur yang berlebihan.

  • Tingtur Minyak Esensial

Anda dapat membuat tingtur minyak esensial sendiri dengan menambahkan beberapa tetes minyak esensial calendula dicampurkan dengan jojoba atau argan. Jangan langsung menggunakan minyak esensial langsung di kulit.

  • Untuk Mandi

Jika memiliki tanaman calendula, Anda dapat menambahkan kepala bunga dan kelopak bunga ke dalam bak mandi air hangat. Berendam pada air tersebut akan memberikan ketenangan pada kulit.

  • Masker DIY

Cara membuat masker DIY calendula yaitu dengan menyeduh 2 kantong teh calendula selama 8 menit.

Lalu keluarkan kantong teh dari air dan diamkan beberapa menit agar tidak terlalu panas. Jika sudah tidak terlalu panas saat disentuh, Anda dapat peras kelebihan airnya.

Buka kantong teh ke dalam cangkir yang terdapat yogurt tawar dan cangkir gandum gulung.

Anda dapat aduk rata dan aplikasikan pada wajah yang bersih. Biarkan selama kurang lebih 15 menit, lalu bersihkan dengan kain, dan bilas sampai bersih.

  • Ekstrak Calendula

Ekstrak dari bunga calendula dapat digunakan sebagai penenang kulit, formulanya terdapat pada banyak produk yang biasa digunakan, seperti deodoran dan body lotion.

Produk-produk ini biasanya membantu seseorang dalam merasakan khasiat dari calendula, serta membawa khasiat dalam rutinitas harian.

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment