Pijatan Agar Anak Cepat Tidur – Manfaat, Jenis dan Teknik

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Ada beberapa anak yang bisa tidur dengan nyenyak dengan cepat, namun ada pula beberapa anak yang tidak mudah untuk tidur.

Baik anak masih bayi, balita, maupun sudah lebih besar, memberi pijatan agar anak cepat tidur adalah salah satu solusi yang para orang tua dapat coba [1,2,3,4].

Selain membantu agar anak cepat tidur, pijatan yang tepat dapat meringankan stres yang anak rasakan, terutama jika ia sudah sekolah [1,2,5].

Manfaat Lain Pijatan untuk Anak

Beberapa manfaat lain pijatan untuk anak baik untuk yang masih bayi maupun sudah lebih besar antara lain adalah [1] :

  • Meningkatkan sistem daya tahan tubuh, di mana hal ini dibuktikan oleh hasil studi tahun 2012 terhadap 120 bayi prematur [6].
  • Meningkatkan performa akademis, hal ini terbukti melalui hasil studi tahun 2003 yang menyebutkan bahwa terapi pijat bagi anak ADHD menjadi lebih percaya diri dan memiliki peningkatan signifikan dalam memecahkan berbagai masalah [7].
  • Meningkatkan tumbuh kembang anak, sebab sebuah studi tahun 2004 membuktikan bahwa pijatan mengoptimalkan perkembangan dan berat badan terutama pada bayi yang lahir prematur [8].
  • Meningkatkan suasana hati yang baik, sebab menurut sebuah studi tahun 2004, terapi pijat membuat hormon serotonin dan dopamin naik di dalam tubuh. Studi lain pada tahun 2020 juga membuktikan bahwa terapi pijat efektif dalam menekan hormon stres baik pada anak-anak maupun orang dewasa [5,9].

Berikut adalah sejumlah hal yang perlu diketahui dalam memijat anak, baik dari segi jenis dan teknik pijatannya.

Jenis Pijatan Menurut Titik pada Tubuh Anak

Dalam memberi pijatan kepada anak agar dapat bisa tidur, berikut ini adalah beberapa jenis pijatan yang perlu diketahui menurut titik pada tubuh anak [10].

1. Pijatan Leher

Satu sisi lengan atas coba untuk menopang kepala anak, terutama jika masih bayi [10].

Lalu, arahkan dan tempatkan ibu jari dari tangan yang lain pada salah satu sisi leher anak [10].

Sementara itu, gunakan dua jari (telunjuk dan tengah) di sisi lain leher anak [1].

Pijat secara perlahan dan lembut pada area leher tersebut dengan gerakan memutar selama beberapa kali [10].

2. Pijatan Lengan

Pijat lengan anak, khususnya jika masih bayi dengan kedua tangan dengan “menggulung” perlahan [10].

Lakukan pijatan dari area bahu dan perlahan bergerak sampai ke area pergelangan tangan [10].

Ulangi 2-3 per lengan agar anak merasa lebih rileks sehingga lebih mudah untuk tidur [10].

3. Pijatan Perut

Bagian perut juga merupakan bagian yang dapat dipijat pada tubuh anak agar ia merasa lebih nyaman.

Taruh atau posisikan kedua tangan setinggi pusar anak dan gunakan ujung jari untuk mengusap-usap lembut sambil memberi sedikit tekanan ke area perut dengan gerakan memutar [10].

Ulangi lagi beberapa kali (namun jangan berlebihan); pastikan pula gerakan memutar adalah searah jarum jam [10].

4. Pijatan Kaki

Bagian kaki atau tungkai anak juga dapat dipijat untuk memberikan kenyamanan secara lengkap di malam hari [10].

Secara perlahan dan lembut, kedua tangan dapat “membungkus” bagian tungkai anak [10].

Naik dan turunkan tangan secara perlahan sambil sedikit memberi tekanan dari paha hingga pergelangan kaki anak [10].

Lakukan beberapa kali pada setiap tungkai anak; melakukannya secara bergantian lebih dianjurkan (pijat satu tungkai dan tungkai lainnya berulang namun tidak berlebihan) [10].

Bagaimana jika orang tua tidak terbiasa memijat anak, khususnya apabila masih bayi?

Tidak masalah, coba lakukan perlahan, namun jika menurut orang tua usia anak masih terlalu muda atau masih dalam usia bawah 6 bulan, sebaiknya tunda dulu [10].

Namun, tidak ada salahnya bagi orang tua untuk melakukan kontak antar kulit dengan sang anak yang masih bayi dan sering rewel susah tidur [10].

Bayi yang khususnya lahir secara prematur dapat digendong dengan cara menempelkan tubuh bagian atasnya ke tubuh bagian atas (khususnya bagian dada) orang tuanya [10,11,12].

Kangaroo care adalah istilah untuk metode ini di mana kontak kulit dengan kulit dilakukan dengan memosisikan gendongan bayi dengan cara memeluk tubuh bayi tegak lurus merapat ke tubuh ibu tanpa ada penghalang antar kulit [11,12].

Teknik Pijatan untuk Anak

Selain dari jenis pijatan menurut area tubuh tertentu anak, beberapa teknik dan langkah pijatan berikut juga dapat para orang tua praktekkan supaya anak lebih cepat tidur [13].

  1. Posisikan anak dalam kondisi berbaring lebih dulu dan pastikan tempatnya berbaring tergolong nyaman.
  2. Setelah bayi berbaring di hadapan kita, gunakan baby oil (teteskan ke telapak tangan dan ratakan), lalu mulai pijat anak pada bagian perut kiri.
  3. Awali dengan memberi pijatan dengan gerakan atas ke bawah pada perut kiri bawah iga.
  4. Selanjutnya, arah gerakan memijat bisa membentuk huruf L terbalik; lakukan dari sisi kiri tubuh anak dengan gerakan melintang ke kanan dan turun ke bagian perut bawah sisi kiri.
  5. Selain itu, ada pula gerakan pijatan membentuk huruf U terbalik yang bisa dilakukan dari sisi perut kiri anak menuju kanan dan pastikan gerakan searah jarum jam.

Pijatan agar anak cepat tidur perlu dilakukan dengan lembut dan benar supaya anak benar-benar merasa rileks sehingga dapat tertidur lebih cepat karena merasa nyaman.

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment