6 Tips Berolahraga Saat Musim Hujan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Tinjauan Medis : dr. Maria Arlene, Sp.Ak
Cuaca hujan tidak selalu menjadi masalah jika Anda ingin berolahraga. Anda tetap dapat berolahraga di luar dengan menggunakan pakaian dan sepatu yang tepat. Namun jika tidak, banyak pilihan olahraga yang... dapat dilakukan di dalam rumah, seperti yoga, menari, naik tangga, dan lainnya. Anda juga dapat mengikuti olahraga di rumah melalui video. Read more

Tidak jarang kita mengurungkan niat untuk berolahraga ketika melihat hujan turun di luar. Padahal, berolahraga saat udara sedang dingin bisa membakar lebih banyak kalori. Tidak ada masalah jika Anda tetap ingin lari pagi saat hujan.

Apa saja tips berolahraga saat musim hujan, baik itu di dalam maupun di luar ruangan?

Tetap berolahraga di luar saat gerimis

Bila tubuh Anda sehat, berolahraga di luar ketika sedang gerimis bukanlah masalah. Beberapa studi menunjukkan bahwa orang-orang yang berolahraga saat hujan terbukti menggunakan lebih banyak energi serta membakar lebih banyak kalori, terutama bila udara sedang dingin. [1]

Olahraga luar ruangan yang bisa tetap dilakukan saat gerimis adalah lari, jogging, dan bersepeda.

Sebuah studi yang dilakukan oleh beberapa peneliti dari Jepang dan diterbitkan di International Journal of Sports Medicine menemukan bahwa berlari dalam keadaan hujan dibandingkan tanpa hujan selama 30 menit bisa membakar lebih banyak energi. [3]

Gunakan pakaian yang sesuai

Jika Anda memutuskan untuk tetap berolahraga di luar saat sedang hujan, pastikan untuk menggunakan pakaian yang sesuai. Untuk aktivitas seperti berlari, hiking, bersepeda atau jogging, gunakan baju berlapis yang mudah untuk dilepas-pakai serta bisa menjaga keseimbangan antara suhu tubuh yang meningkat dengan udara yang dingin.

Lapisan baju yang langsung bersentuhan dengan kulit harus yang menyerap keringat seperti bahan polyester atau polypropylene yang ringan agar kelembaban cepat terserap dan juga menguap. [4]

Lapisan kedua adalah lapisan penahan panas yang sebaiknya berbahan polyester fleece. Lapisan paling luar harus bisa menahan angin dan hujan.
Jas hujan yang bagus bisa digunakan untuk berolahraga di luar ruangan. Bagus disini artinya bukan hanya tahan air, tapi juga memang dirancang untuk aktivitas atletik serta nyaman untuk digunakan melakukan berbagai gerakan. [2]

Cari jas hujan yang juga breathable dan bisa mengalirkan udara dengan baik, misalnya yang memiliki lubang di kedua sisi jas yang bisa dibuka tutup dengan ritsleting atau velcro.

Gunakan sepatu yang aman dan nyaman

Kaki adalah bagian tubuh pertama yang biasanya akan basah dan kedinginan saat berolahraga di luar ruangan waktu hujan. Jadi, pastikan untuk memakai sepatu yang nyaman dan juga aman.

Kaus kaki berbahan wool adalah jenis yang ideal untuk kondisi basah dan dingin, karena bisa menyerap kelembaban lebih baik dibanding katun. Selain kaus kaki, pilih juga sepatu yang tahan air dengan sol yang tidak licin bila digunakan di permukaan yang basah. [2, 3, 4]

Periksa prakiraan cuaca

Jika Anda tidak mau hujan-hujanan namun tetap ingin berolahraga di luar ruangan selama musim hujan, buat rencana olahraga dengan menyesuaikan jadwal aktivitas Anda dengan cuaca di luar. [1]

Saat ini aplikasi prakiraan cuaca sudah semakin bisa diandalkan, sehingga Anda bisa lebih mudah memperkirakan jam-jam yang tepat untuk lari, bersepeda, atau jogging di jalur favorit di luar rumah.

Namun, untuk tip yang satu ini, Anda harus memiliki jadwal harian yang fleksibel atau cukup menikmati olahraga luar ruangan di akhir pekan ketika cuaca cukup cerah.

Berolahraga di gym

Ini adalah pilihan yang paling sering diambil orang ketika ingin berolahraga namun diluar sedang hujan. Berlari di treadmill atau latihan angkat beban bisa dilakukan dengan nyaman di gym, apapun kondisi cuacanya.

Bagi mereka yang sudah terbiasa berolaharaga di gym, hal ini tentu tidak menjadi masalah. Namun, tidak semua orang merasa nyaman berbagi ruangan dengan banyak orang saat berolahraga.

Untuk itu, mempertimbangkan tips-tips lain yang sudah disebutkan diatas mungkin lebih cocok bagi mereka yang lebih memilih udara segar.

Berenang

Berenang adalah pilihan olahraga yang tepat bagi mereka yang ingin tetap aktif selama musim hujan selain juga bisa membantu melatih seluruh tubuh. Tidak masalah jika Anda ingin berenang di kolam outdoor, meskipun kolam indoor akan lebih aman dan nyaman.

Gabungan antara cardio dan pembentukan otot di dalam air ada dalam olahraga renang dan ini artinya tubuh bisa tetap fit selama musim hujan bila Anda tetap rajin latihan berenang. [1]

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment