Makanan yang Dapat Memperbaiki Fungsi Ginjal

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Ginjal merupakan organ di dalam tubuh yang terletak di bagian bawah tulang rusuk dan di belakang perut. Ginjal memiliki fungsi untuk menyaring darah, menjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh[1]. Mengingat fungsi ginjal yang sangat penting untuk tubuh maka menjaga kesehatan dan fungsi kerja ginjal menjadi penting[2].

Diet makanan untuk gangguan ginjal perlu memperhatikan kandungan yang ada di dalam makanan tersebut. Kandungan seperti sodium, fosfor dan potasium perlu diperhatikan dimana apabila berlebihan masuk ke dalam tubuh dapat berakibat buruk untuk kesehatan ginjal. [2]

Terdapat beberapa pilihan makanan dengan kandungan gizi yang baik untuk tubuh terutama membantu untuk memperbaiki fungsi ginjal. Berikut 11 makanan yang dapat memperbaiki fungsi ginjal :

1. Kembang Kol

Salah satu jenis sayuran yang baik untuk memperbaiki fungsi ginjal adalah kembang kol. Kandungan di dalam kembang kol menjadi sumber dari berbagai jenis nutrisi termasuk vitamin C, vitamin K dan vitamin B folat[2]. Selain itu, kembang kol juga mengandung senyawa inflamasi seperti indoles serta kaya akan fiber yang baik untuk tubuh. [3] Mengonsumsi kembang kol sangat mudah, dapat dimakan sebagai sayur atau dapat pula dihancurkan dan dicampur dengan makanan lain sebagai makanan pendamping.

2. Apel

Sudah menjadi rahasia umum jika mengonsumsi buah apel sangat bagus untuk tubuh. Buah apel yang rasanya manis dapat menjadi cemilan pengganti untuk orang – orang yang ingin memakan makanan manis. Buah apel sendiri mengandung banyak pectin yang mana kandungan ini akan membantu untuk menurunkan kolesterol dan kadar gula. [4,5]

Selain buahnya, kulit apel juga ternyata mengandung banyak antioksidan yang bagus untuk melindungi sel otak serta buah apel yang segar menjadi sumber untuk vitamin C. [5]

3. Blueberi

Buah blueberi merupakan salah satu jenis buah yang menjadi sumber antioksidan yang baik untuk dikonsumsi. Blueberi baik untuk membantu memperbaiki fungsi ginjal karena kandungan di dalamnya yang rendah sodium, fosfor dan potasium. [2]

Selain baik untuk memperbaiki fungsi ginjal, kandungan antioksidan di dalam blueberi baik untuk melindungi dari penyakit jantung, kanker dan diabetes. [6]

4. Stroberi

Selain buah blueberi, buah stroberi juga baik untuk dikonsumsi sebagai cemilan untuk membantu memperbaiki fungsi ginjal. Kandungan nutrisi dan antioksidan di dalam buah stoberi dapat membantu tubuh untuk menjaga kesehatan sel tubuh dari kerusakan. [4]

5. Ikan (Salmon, Tuna, Sardine)

Ikan yang mengandung asam lemak omega 3 juga memiliki manfaat untuk diet yang memperbaiki fungsi ginjal. Jenis ikan seperti salmon, tuna dan sardines memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang tinggi, dimana asam lemak omega 3 ini dapat bermanfaat untuk mengurangi kadar lemak di dalam darah dan menurunkan tekanan darah. Dimana tekanan darah yang tinggi akan menaikkan kemungkinan kerusakan pada ginjal karena fungsi ginjal untuk menyaring darah. [4,5]

6. Anggur Merah

Buah anggur merah memiliki sangat banyak nutrisi yang baik untuk tubuh. Kandungan antioksidan seperti flavonoid dan resveratrol di dalamnya sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung dan membantu melindungi dari diabetes. Dimana kesehatan jantung dan darah akan berpengaruh pada fungsi ginjal. Selain itu anggur merah juga mengandung banyak vitamin C yang baik untuk tubuh. [2]

7. Olive Oil

Seseorang dengan penyakit ginjal perlu menjauhi makanan dengan kandungan fosfor yang tinggi. Olive oil atau minyak olive mengandung lemak yang baik serta bebas kandungan fosfor yang baik untuk ginjal. Selain itu, lemak dalam olive oil tetap stabil meski dipanaskan sehingga baik untuk tubuh. [2]

8. Bawang Putih

Bawang putih pasti akan selalu tersedia di dalam dapur masyarakat Indonesia. Ternyata bumbu dapur yang satu ini sangat baik untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit ginjal. Bawang putih menjadi sumber magnesium, vitamin C dan vitamin B6 yang baik untuk tubuh[2].

Mencampur bawang putih ke dalam makanan akan membantu menambahkan rasa pada makanan yang mana untuk menjaga kesehatan ginjal seseorang perlu mengurangi penggunaan garam / sodium di dalam makanannya. [7]

9. Sayuran Hijau

Sayuran hijau seperti bayam dan kale mengandung banyak vitamin, serat dan mineral selain itu juga mengandung antioksidan yang baik untuk tubuh. Sayuran ini dapat dikonsumsi sebagai salad sayur. Namun perlu diperhatikan bagi beberapa orang yang perlu mengikuti diet ketat perlu mengurangi konsumsi sayuran hijau karena di dalamnya masih mengandung potasium yang cukup tinggi[4].

10. Paprika

Sayuran lain yang baik untuk memperbaiki fungsi ginjal adalah paprika. Paprika mengandung bayak nutrisi di dalamnya namun memiliki kandungan potasium yang rendah dimana hal ini sangat bagus untuk ginjal karena untuk menjaga fungsi ginjal tetap baik perlu menghindari makanan dengan kandungan potasium yang tinggi. Selain itu, paprika juga memiliki kadar vitamin C yang tinggi serta mengandung vitamin A[2].

11. Ubi Jalar

Ubi jalar meiliki kandungan beta karoten dan menjadi sumber vitamin A dan vitamin C serta mengandung vitamin B-6 dan potasium. Ubi jalar memang terasa lebih manis tetapi penyerapan pada tubuh lebih lama sehingga tidak mengganggu kadar insulin di dalam tubuh serta dapat membantu untuk menyeimbangkan kadar sodium pada tubuh untuk memperbaiki fungsi ginjal. [4,5]

Namun perlu diperhatikan kadar potasium yang ada pada ubi jalar tidak dianjurkan untuk seseorang yang perlu memperhatikan dietnya. [4]

Di atas merupakan beberapa jenis makanan yang dapat dikonsumsi untuk membantu memperbaiki fungsi ginjal. Meski demikian, ada sebaiknya dalam merencanakan diet untuk ginjal dilakukan konsultasi dengan tenaga ahli terlebih dahulu agar didapatkan diet yang pas / sesuai dengan keadaan tubuh.

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment