Delapril: Manfaat – Dosis dan Efek Sampingnya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Delapril adalah antihipertensi yang digunakan sebagai ACE inhibitor (penghambat enzim pengubah angiotensin)[1]. Obat ini sudah ada sejak tahun 1980-an yang tersedia di negara Eropa dan Asia[2].

Apa Itu Delapril?

Berikut ini info mengenai Delapril, mulai dari indikasi hingga peringatannya:[3,5]

IndikasiHipertensi
KategoriObat Keras
KonsumsiDewasa
KelasACE Inhibitors / Direct Renin Inhibitors
BentukTablet
KontraindikasiHipersensitif. Gangguan hati berat atau penyakit hati aktif (IV).
PeringatanPasien dengan kondisi berikut, wajib berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan Delapril :
→ Pasien dengan riwayat angioedema idiopatik atau keturunan
→ Pasien dengan penyakit diare
→ Pasien dengan deplesi air
→ Pasien dengan penyakit vaskular perifer atau aterosklerosis umum
→ Pasien dengan gangguan vaskular kolagen (misalnya SLE, skleroderma). 
→ Pasien dengan gangguan ginjal. 
→ Menyusui.
Kategori Obat Pada Kehamilan & MenyusuiCara Pemberian Obat:
↔ Melalui PO/Oral (Diminum):
Kategori D: Terbukti beresiko terhadap janin manusia berdasarkan bukti-bukti empiris yang didapatkan dari investigasi, pengalaman marketing maupun  studi terhadap manusia. namun jika benefit yang diperoleh dipandang lebih tinggi dari resiko yang mungkin terjadi, obat ini bisa diberikan. 

Manfaat Delapril

Hipertensi adalah salah satu penyakit yang bisa menyebabkan stroke dan penyakit kardiovaskular. Delapril sebagai obat antihipertensi dapat  menurunkan tekanan darah sehingga risiko stroke dan kardiovaskular dapat di atasi[4].

Keuntungan yang bisa didapat dari Delapril adalah[4]:

  • Peningkatan efektivitas antihipertensi dan pengurangan waktu yang dibutuhkan untuk mencapai target tekanan darah.
  • Lebih sedikit efek samping karena penggunaan obat dengan dosis rendah.
  • Penghambat enzim pengubah angiotensin (ACE)  plus diuretik
  • Penghambat reseptor angiotensin plus diuretik
  • Penghambat reseptor angiotensin plus diuretik
  • Dapat menghasilkan efek antihipertensi aditif
  • Memiliki efek pleiotropiknya yang menguntungkan

Dosis Delapril

Penggunaan Delapril hanya diperuntukan untuk orang dewasa[3].

Hipertensi Oral
→ 15-30 mg

Efek Samping Delapril

Efek yang paling sering dilaporkan adalah[3,6]:

Efek Yang Jarang Terjadi (beritahu dokter jika anda mengalaminya):[5]

  • Angioneurotik edema

Detail Delapril

Untuk memahami lebih detil mengenai Delapril, seperti overdosis, penyimpanan, cara kerja Delapril, interaksi dengan obat lain serta dengan makanan berikut datanya[3].

Penyimpanan→ Simpan obat di temperatur ruangan
→ Jauh dari panas dan cahaya langsung. 
Cara KerjaDeskripsi: Delapril menghambat ACE dari pengubahan angiotensin I menjadi angiotensin II (vasokonstriktor poten) yang mengakibatkan peningkatan aktivitas renin plasma dan penurunan aldosteron (hormon yang menyebabkan retensi air dan Na). Ini juga dapat menghambat degradasi bradikinin.
Interaksi Dengan Obat LainEfek hiperkalemia aditif dengan diuretik hemat K, suplemen K, obat lain yang dapat menyebabkan hiperkalemia (misalnya siklosporin, indometasin).
Interaksi Dengan MakananHindari alkohol karena dapat berpotensi menyebabkan hipotensi yang berlebihan.
OverdosisTidak ada gejala overdosis
Pengaruh Pada Hasil Lab.Tidak ditemukannya pengaruh pada hasil lab

Pertanyaan Seputar Delapril

apa kegunaan Delapril?

antihipertensi[2]

Efek Samping Delapril

Efek samping yang paling umum adalah peningkatan serum kreatinin, pusing, dan sinkop.
Batuk juga sering terjadi karena peningkatan kadar bradikinin. Batuk akan segera hilang jika pengobatan dihentikan.[3]

Hal-hal yang harus diperhatikan saat menggunakan Delapril

Segera hentikan pemakaian obat jika anda positif hamil, karena obat-obat yang termasuk ACE inhibitor dapat menyebabkan cedera dan kematian pada janin.
Obat ini disekresi dalam ASI dan tidak direkomendasikan untuk digunakan saat menyusui.[3]

Penggunaan Delapril oleh wanita hamil

FDA (badan pengawas obat dan makanan amerika serikat) mengkategorikan sebagian besar obat-obat anti hipertensi golongan ACE inhibitor kedalam kategori D[3]

Dosis Delapril?

Dosis dewasa untuk hipertensi : 2 x sehari 15-30 mg.[3]

Contoh Obat Delapril (Merek Dagang) di Pasaran

Berikut ini beberapa obat bermerek yang mengandung Delapril:[1]

Brand Merek Dagang
DelaketBeniod
DelaprideBimade 
Dinapres Hipertil 
TrinordiolVivace 
AdecutVivace 30/10mg
fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment