11 Manfaat Bunga Lawang untuk Kesehatan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Bunga lawang merupakan rempah yang umum digunakan dalam masakan Asia. Bunga lawang memiliki penampilan berwarna gelap dan berbentuk seperti bintang. Selain berfungsi sebagai rempah, bunga lawang juga telah lama digunakan sebagai obat seperti selesma. [1]

Bunga lawang adalah rempah yang berasal dari buah bernama Latin Illicium verum. Tak hanya rasanya yang unik, bunga lawang juga mempunyai beragam kandungan senyawa bioaktif yang membuatnya memiliki manfaat terhadap kesehatan. [2]

Rempah yang merupakan tumbuhan asli Asia Tenggara dan sebagian China dapat dihaluskan menjadi bubuk berharga dan digunakan sebagai penyedap atau di dalam sajian makanan. Anda bisa mendapatkan manfaat bunga lawang selama mengonsumsinya dalam jumlah yang sedang. [3]

1. Membantu Meningkatkan Kesehatan Kulit

Bunga lawang mengandung beragam antioksidan. Hal ini dapat membantu tubuh dalam menghilangkan radikal bebas dari dalam tubuh khususnya yang dapat menyebabkan stres oksidatif pada kulit.

Hasilnya, bunga lawang mampu membantu meminimalisasi penampakan keriput dan meningkatkan kelenturan kulit. [4]

2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Efek antibakteri yang dimiliki oleh bunga lawang telah diketahui secara luas. Oleh karena itu, rempah ini digunakan untuk menangani infeksi bakteri pada lambung dan bagian tubuh lainnya selama berabad-abad. Efek antibakteri ini efektif pada strain bakteri yang kebal antibiotik. [4]

3. Efektif Melawan Kanker

Kandungan antioksidan tinggi yang dimiliki oleh bunga lawang menjadikannya efektif melawan sel kanker. Sebuah studi yang dilakukan pada hewan menunjukkan bahwa bunga lawang mampu mengurangi jumlah sel kanker dan stres oksidatif. [5]

4. Menghilangkan Infeksi Jamur

Tak hanya efektif dalam melawan bakteri, bunga lawang juga menunjukkan kemampuan untuk melawan infeksi jamur.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Korean Journal of Medical Mycology mengungkapkan bahwa ekstrak bunga lawang efektif dalam menangani infeksi yang ditimbulkan oleh Candida albicans. [5]

5. Penolak Serangga

Bunga lawang dapat dibuat menjadi minyak atsiri. Kandungan anethole yang terdapat di dalamnya bertindak sebagai penolak serangga secara alami. Penelitian menemukan bahwa minyak atsiri bunga lawang bersifat menolak kecoa, kutu, dan serangga jenis lainnya. [1]

6. Melawan Virus dan Flu

Kebanyakan buah dan sayur mengandung antioksidan yang dapat mendorong sistem kekebalan tubuh dan mengurangi resiko infeksi.

Lain halnya dengan bunga lawang. Rempah ini memiliki kandungan shikimic acid yang digunakan sebagai agen anti virus dalam obat oseltamivir (merek dagang Tamiflu untuk mengobati flu burung). [1]

7. Menangani Infeksi Pernapasan

Bunga lawang membantu mendorong kesehatan pada sistem pernapasan. Jika Anda mengalami sakit tenggorokan, batuk, atau nyeri telinga akibat flu, Anda bisa menikmati secangkir teh bunga lawang untuk menghilangkan peradangan dengan cepat. [3]

8. Membantu Memudahkan Tidur

Banyak penelitian menemukan bahwa bunga lawang mempunyai sifat sedatif yang dikaitkan dengan kandungan antioksidan dan magnesium.

Sifat sedatif ini merangsang pelepasan neurotransmiter tertentu yang menimbulkan efek relaksasi dan mengantuk sehingga cocok bagi para penderita insomnia. [3]

9. Meningkatkan Peredaran Darah

Mineral yang paling banyak ditemukan dalam bunga lawang adalah zat besi. Secara kasar, satu sendok makan bunga lawang mampu memenuhi kebutuhan harian zat besi tubuh sebesar 13%.

Hal ini meningkatkan produksi sel darah merah dan berujung pada lancarnya peredaran darah. [4]

10. Membantu Proses Pencernaan

Bunga lawang dipercaya sebagai agen efektif dalam proses pencernaan. Buahnya umum dimakan setelah makan untuk mendorong pencernaan yang lancar.

Bunga lawang juga membantu meredakan begah dan buang angin berlebihan, meringankan kram perut, dan meningkatkan keseimbangan bakteri di saluran cerna. [4]

11. Membantu Menjaga Kadar Gula Darah

Berkat kandungan anethole yang terdapat di dalam bunga lawang, Anda bisa menjaga kadar gula darah tetap dalam normal.

Tingginya kadar gula darah dapat menyebabkan sederet gejala diabetes. Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda harus mengonsumsi bunga lawang secara teratur. [5]

Efek Samping

Bunga lawang telah menjadi bagian dalam pengobatan selama berabad-abad dan aman dikonsumsi. Akan tetapi, bila dikonsumsi secara berlebihan terdapat resiko efek samping yang menyertainya. Bunga lawang varietas China aman dikonsumsi, berbeda dengan varietas Jepang. [1]

  • Hipertonia

Pastikan yang Anda konsumsi adalah bunga lawang varietas China bukan varietas Jepang. Bunga lawang varietas Jepang tidak bisa dimakan dan mengandung racun. Beberapa produk mungkin saja terkontaminasi dengan varietas Jepang sehingga dapat memberikan efek samping pada bayi di bawah 6 bulan. [1]

Bunga lawang yang terkontaminasi varietas Jepang dalam jumlah kecil tidak memberikan efek samping pada orang dewasa. Akan tetapi, pada bayi yang di bawah 6 bulan dilaporkan mengalami hipertonia, lebih rewel, dan muntah. [1]

Konsumsi bunga lawang pada wanita hamil dan menyusui telah menjadi perhatian. Hal ini disebabkan karena kandungan anethole-nya yang menyerupai estrogen. Karena kemiripan ini, konsumsi bunga lawang pada ibu hamil dapat memicu ketidakseimbangan hormon dalam tubuh. [1]

Selain itu, anethole juga bersaing dengan dopamin dalam menempati reseptor dan dapat meningkatkan hormon prolaktin dan produksi ASI. Hal ini tentunya tidak menguntungkan bagi wanita yang telah memiliki kadar prolaktin yang tinggi. [1]

Bunga lawang adalah rempah yang memiliki bau menyengat yang mirip dengan akar manis. Beberapa orang mungkin akan mengembangkan alergi terhadap bunga lawang sebab memiliki aroma dan rasa yang mirip dengan akar manis. [1]

Tips Mengonsumsi Bunga Lawang

Bunga lawang dapat dipasangkan dengan rempah lain seperti ketumbar, kayu manis, kapulaga, dan cengkeh. Jika ingin ditambahkan ke dalam masakan, bunga lawang dapat ditambahkan dalam bentuk bubuk atau bentuk aslinya. [2]

Di dalam kebudayaan China tradisional dan pengobatan rakyat, bunga lawang diseduh dengan air untuk membuat teh. Sajian ini untuk menangani infeksi pernapasan, mual, sembelit, atau masalah pencernaan lain. [2]

Rempah ini juga dapat ditambahkan pada makanan penutup manis seperti buah yang dipanggang, kue pai, roti, dan kue serabi. Anda bisa mencampurkan bunga lawang utuh ke dalam masakan seperti: [2]

  • Sup
  • Kuah kaldu
  • Kari
  • Rebusan
fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment