Deanol: Manfaat – Dosis dan Efek Samping

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Deanol adalah obat kimia yang dapat dikonversi menjadi Colin. Salah satu zat kimia yang membantu sel-sel syaraf berkomunikasi. Deanol digunakan untuk mengobati attention deficit-hyperactivity disorder (ADHD), penyakit Alzheimer atau demensia, autisme, dan kelainan gerakan yang disebut tardive dyskinesia.[1]

Apa Itu Deanol?

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut ini ada beberapa informasi mengenai obat deanol:[1]

IndikasiADHD, Alzheimer, demensia, autisme
KonsumsiDewasa
KelasDimethylethanolamine
BentukTablet, cair, krim, kapsul
KontraindikasiEpilepsi
PeringatanPasien dengan kondisi berikut, wajib berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan deanol:
→ Pasien yang memiliki depresi.
→ Pasien dengan riwayat skizofrenia.
→ Ibu hamil dan menyusu.
Kategori Obat Pada Kehamilan & Menyusui Cara Pemberian Obat:
↔ Melalui PO/rektal (diminum/dari anus):
Kategori C: Studi pada reproduksi hewan menunjukkan efek buruk pada janin. Tidak ada studi memadai dan terkendali pada manusia. Obat boleh digunakan jika nilai manfaatnya lebih besar dari risiko terhadap janin.

Manfaat Deanol

Deanol biasa digunakan untuk mengobati hal yang berkaitan dengan syaraf, seperti:[1]

  • Attention deficit-hyperactivity disorder (ADHD), yaitu kondisi mengenai kesulitan fokus, hiperaktif dan impulsif.
  • Penyakit Alzheimer atau demensia (penyakit progresif yang menghancurkan memori).
  • Autisme (gangguan perkembangan serius yang mengganggu komunikasi dan mempengaruhi syaraf).
  • Kelainan gerakan yang disebut tardive dyskinesia.

Dosis Deanol

Berikut ini adalah dosis yang diberikan:[3]

Diminum:
⇔ Penderita ADHD:
100 hingga 300 mg diminum sekali atau dua kali sehari.

⇔ Penyakit memori:
100 hingga 300 mg diminum sekali atau dua kali sehari.

⇔ Untuk perawatan kulit:
→ Oleskan 3% deanol pada kulit sesuai anjuran produk.

Efek Samping Deanol

Deanol tidak menyebabkan efek samping tertentu. Namun, segera hubungi dokter jika merasakan gejala di bawah ini:[1]

  • Konstipasi
  • Diare
  • Gatal
  • Sakit kepala
  • Kantuk
  • Insomnia
  • Kebingungan
  • Kaku menggerakkan lengan dan kaki
  • Depresi
  • Perubahan suasana hati
  • Peningkatan tekanan darah, atau peningkatan gejala skizofrenia

Detail Deanol

Di bawah ini akan dijabarkan secara detail mengenail deanol:

PenyimpananTablet:
→ Simpan di suhu 25°C.
→ Jangan simpan di freezer.
→ Lindungi dari cahaya dan kelembaban.
Cara Kerja Deskripsi: Deanol, sebagai prekursor kolin, meningkatkan pembentukan asetilkolin sentral. Ini digunakan dalam pengobatan hiperaktif pada anak sebagai stimulan dan juga termasuk dalam prep digunakan sebagai tonik dan untuk pengelolaan gangguan fungsi mental.
Interaksi Dengan Obat Lain → Dapat mengurangi efek dari obat antikolinergik.
→ Dapat meningkatkan efek samping obat-obatnya alzheimer yang lain.
Interaksi Dengan MakananTidak ada pantangan
Overdosis ⇔ Gejala: Tidak ditemukan gejala tertentu karena obat ini relatif aman.
⇔ Cara Mengatasi: Jika ditemukan beberap efek samping yang mengganggu segera temui dokter.

Pertanyaan Seputar Deanol

Apakah obat ini aman?

Obat ini aman, meski harus berhati-hai dalam penggunaanya.[1]

Apakah obat ini aman untuk kulit?

Ada beberapa produk yang digunakan untuk kulit. meski harus diawasi penggunaan dosisnya.[3]

Apakah obat ini dapat menyebabkan ketergantungan?

Tidak. Obat ini tidak menyebabkan ketergantungan.[3]

Contoh Obat Deanol (Merek Dagang) di Pasaran

Berikut ini ada beberapa merek yang mengandung deanol.[2]

Brand Merek Dagang
DMAE
fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment