Deanol adalah obat kimia yang dapat dikonversi menjadi Colin. Salah satu zat kimia yang membantu sel-sel syaraf berkomunikasi. Deanol digunakan untuk mengobati attention deficit-hyperactivity disorder (ADHD), penyakit Alzheimer atau demensia, autisme, dan kelainan gerakan yang disebut tardive dyskinesia.[1]
Daftar isi
Apa Itu Deanol?
Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut ini ada beberapa informasi mengenai obat deanol:[1]
Indikasi | ADHD, Alzheimer, demensia, autisme |
Konsumsi | Dewasa |
Kelas | Dimethylethanolamine |
Bentuk | Tablet, cair, krim, kapsul |
Kontraindikasi | Epilepsi |
Peringatan | Pasien dengan kondisi berikut, wajib berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan deanol: → Pasien yang memiliki depresi. → Pasien dengan riwayat skizofrenia. → Ibu hamil dan menyusu. |
Kategori Obat Pada Kehamilan & Menyusui | Cara Pemberian Obat: ↔ Melalui PO/rektal (diminum/dari anus): Kategori C: Studi pada reproduksi hewan menunjukkan efek buruk pada janin. Tidak ada studi memadai dan terkendali pada manusia. Obat boleh digunakan jika nilai manfaatnya lebih besar dari risiko terhadap janin. |
Manfaat Deanol
Deanol biasa digunakan untuk mengobati hal yang berkaitan dengan syaraf, seperti:[1]
- Attention deficit-hyperactivity disorder (ADHD), yaitu kondisi mengenai kesulitan fokus, hiperaktif dan impulsif.
- Penyakit Alzheimer atau demensia (penyakit progresif yang menghancurkan memori).
- Autisme (gangguan perkembangan serius yang mengganggu komunikasi dan mempengaruhi syaraf).
- Kelainan gerakan yang disebut tardive dyskinesia.
Dosis Deanol
Berikut ini adalah dosis yang diberikan:[3]
Diminum: ⇔ Penderita ADHD: → 100 hingga 300 mg diminum sekali atau dua kali sehari. ⇔ Penyakit memori: → 100 hingga 300 mg diminum sekali atau dua kali sehari. ⇔ Untuk perawatan kulit: → Oleskan 3% deanol pada kulit sesuai anjuran produk. |
Efek Samping Deanol
Deanol tidak menyebabkan efek samping tertentu. Namun, segera hubungi dokter jika merasakan gejala di bawah ini:[1]
- Konstipasi
- Diare
- Gatal
- Sakit kepala
- Kantuk
- Insomnia
- Kebingungan
- Kaku menggerakkan lengan dan kaki
- Depresi
- Perubahan suasana hati
- Peningkatan tekanan darah, atau peningkatan gejala skizofrenia
Detail Deanol
Di bawah ini akan dijabarkan secara detail mengenail deanol:
Penyimpanan | Tablet: → Simpan di suhu 25°C. → Jangan simpan di freezer. → Lindungi dari cahaya dan kelembaban. |
Cara Kerja | Deskripsi: Deanol, sebagai prekursor kolin, meningkatkan pembentukan asetilkolin sentral. Ini digunakan dalam pengobatan hiperaktif pada anak sebagai stimulan dan juga termasuk dalam prep digunakan sebagai tonik dan untuk pengelolaan gangguan fungsi mental. |
Interaksi Dengan Obat Lain | → Dapat mengurangi efek dari obat antikolinergik. → Dapat meningkatkan efek samping obat-obatnya alzheimer yang lain. |
Interaksi Dengan Makanan | Tidak ada pantangan |
Overdosis | ⇔ Gejala: Tidak ditemukan gejala tertentu karena obat ini relatif aman. ⇔ Cara Mengatasi: Jika ditemukan beberap efek samping yang mengganggu segera temui dokter. |
Pertanyaan Seputar Deanol
Apakah obat ini aman?
Obat ini aman, meski harus berhati-hai dalam penggunaanya.[1]
Apakah obat ini aman untuk kulit?
Ada beberapa produk yang digunakan untuk kulit. meski harus diawasi penggunaan dosisnya.[3]
Apakah obat ini dapat menyebabkan ketergantungan?
Tidak. Obat ini tidak menyebabkan ketergantungan.[3]
Contoh Obat Deanol (Merek Dagang) di Pasaran
Berikut ini ada beberapa merek yang mengandung deanol.[2]
Brand Merek Dagang |
DMAE |