Buah Cempedak: Manfaat – Efek Samping dan Tips Konsumsi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Tentang Buah Cempedak

Buah cempedak adalah buah tropis yang masih bersaudara dengan buah nangka, saking miripnya banyak yang sulit membedakan buah cempedak dan buah nangka.

buah cempedak
Buah Cempedak

Buah cempedak memiliki bentuk lonjong, warnanya lebih kehijauan dan tekstur kulit buahnya lebih halus dibandingkan kulit buah nangka.

Buah cempedak adalah bagian dari keluarga Moraceae. Buah ini memiliki isi yang berserat dan memiliki warna yang cenderung kuning tua. [1]

Buah tropis ini dapat ditemukan di wilayah Asia Tenggara khususnya di Malaysia, Thailand, Filipina dan Indonesia.

Di Indonesia sendiri buah ini banyak terdapat di Sumatra, Kalimantan, Sulawesi dan Papua. [1, 2]

Buah cempedak memiliki nama latin Artocarpus Integer. Di Indonesia, buah ini dikenal sebagai buah khas dari Kalimantan.

Di Kalimantan, buah cempedak banyak diolah menjadi berbagai macam makanan. Baik daging buah, biji hingga kulit buah cempedak diolah sedemikian hingga menjadi buah tangan dari Kalimantan.

Fakta Cempedak

  • Memiliki aroma yang menyengat seperti durian
  • Sulit Dibedakan Dengan Buah Nangka
  • Seluruh bagian dari buah cempedak dapat dikonsumsi
  • Di Bengal, India, daun buah cempedak digunakan sebagai pakan gajah. [17]
  • Di Filipina, kayu tanaman cempedak digunakan sebagai bahan baku peralatan musik, perabotan dll.
  • Pohon tanaman cempedak mengandung latex, yaitu getah yang menyerupai karet.
  • Pohon cempedak mulai berbuah setelah berusia 3-6 tahun.

Kandungan Nutrisi Buah Cempedak

Pada setiap 100 gram buah cempedak mengandung 116 kalori, kalori total yang disarankan untuk dikonsumsi setiap hari sebesar 2000 kalori. [4]

Kandungan GiziJumlah%DV
Kalori116
Lemak Total0.64 g1%
Lemak Jenuh0.162 g1%
Lemak Trans
Kolestrol0mg0%
Sodium6 mg0%
Karbohidrat Total28.06 g9%
Serat pangan4.8 g19%
Gula8.73 g
Protein1.9 g
Kalsium32 mg3%
Zat besi0.57 mg3%
Kalium565 mg16%
Vitamin A40 IU1%
Vitamin C23.8 mg40%
Kandungan Gizi Buah Cempedak per 100 gram

Lemak total pada 100 gram buah cempedak sebesar 0.64 gram memenuhi hanya 1% kebutuhan tubuh akan lemak dan tidak mengandung lemak trans. [4]

Kandungan karbohidrat pada buah cempedak yaitu 28.06 gram/100 gram dapat memenuhi kebutuhan karbohidrat sebesar 9%.

Kebutuhan pemenuhan karbohidrat yang disarankan setiap hari sejumlah 300 gram.

Buah cempedak memiliki serat tinggi, yaitu sebesar 4,8 gram/100 gram dapat memenuhi 19% kebutuhan serat per hari.

Kandungan vitamin C yang tinggi sebesar 23,8 mg/100 gram memenuhi 40% kebutuhan vitamin C pada tubuh.

Jumlah kalium dalam 100 gram buah cempedak sebesar 565 mg, memenuhi 16% jumlah kalium yang dibutuhkan per hari.

Buah cempedak memiliki serat pangan yang tinggi sebesar 4.8 g/100 gram, memenuhi 19% kebutuhan serat per hari.

Manfaat Buah Cempedak

  • Menurunkan Kadar Kolestrol

Buah cempedak memiliki kandungan vitamin C yang dapat membantu menurunkan kolestrol jahat yang terdapat pada darah. [6]

Buah cempedak memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, didukung juga dengan serat serta vitamin C yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung. [5, 6, 7]

Buah cempedak memiliki kandungan mineral yaitu kalium, kalium inilah yang dapat membantu menurunkan kadar kolestrol di dalam darah, tentu saja jika dikonsumsi sesuai anjuran. [6, 7]

Buah cempedak memiliki kandungan antibakteri dan anti jamur yang dapat mencegah terjadinya infeksi saluran kencing. [8]

Buah cempedak memiliki kandungan yang dapat merawat saluran urinari, termasuk ginjal. [5, 8]

Buah cempedak termasuk buah yang kaya akan vitamin A, seperti kita ketahui vitamin A sangat baik untuk kesehatan mata. [8, 15]

Karoten juga ditemukan di dalam kulit dalam buah cempedak, kandungan ini turut membantu vitamin A untuk menjaga kesehatan mata. [15]

Kandungan vitamin A yang tinggi serta beta-karoten yang terdapat pada kulit buah cempedak dapat mengobati dan mencegah terjadinya anemia. [15]

Buah cempedak memiliki jenis kandungan mineral (kalium) yang dapat menurunkan hipertensi. [5]

Sebuah penelitian menyatakan bahwa ekstrak daun dari tanaman yang dari famili Moracea termasuk tanaman cempedak efektif mengobati hipertensi. [10]

  • Menjaga Kesehatan Pencernaan

Serat sangat penting bagi pencernaan agar pencernaan tetap sehat, buah cempedak dapat dijadikan pilihan karena memiliki serat yang tinggi.

Selain serat, vitamin C dan A yang tinggi serta mineral juga sehat bagi pencernaan. [7]

Bahkan kulit bagian dalam buah cempedak yang telah dikeringkan bermanfaat sebagai probiotik atau bakteri baik bagi pencernaan. [5]

  • Membantu Menjaga Cairan Tubuh

Buah cempedak dapat menjaga tubuh agar terhidrasi, karena memiliki kandungan air sebanyak 85%. [2]

Buah cempedak mengandung kataplasma dan anti inflamasi yang efektif mencegah dan mengobati kram pada otot dan rematik pada tulang. [18]

  • Sebagai Anti Depresan Alami

Buah cempedak ternyata memiliki kandungan yang dapat berfungsi sebagai anti depresan alami yang dapat merawat sistem syaraf pada otak dan memberikan efek relaksasi. [19]

  • Merawat kesehatan kulit

Kandungan vitamin A yang terdapat pada buah ini memiliki banyak khasiat bagi kesehatan kulit.

Sebuah penelitian juga membuktikan bahwa ekstrak cempedak secara efektif dapat mengobati jerawat. [19]

  • Sebagai Sumber Energi

Mengkonsumsi buah cempedak di pagi hari baik untuk meningkatkan gula darah karena memiliki kandungan fruktosa dan kalori yang dapat menjadi sumber energi bagi tubuh. [15, 17]

  • Menjaga Metabolisme Tubuh

Sebagai buah dengan antioksidan serta kaya kandungan vitamin dan mineral, buah cempedak ini dapat menjaga metabolisme tubuh agar bekerja dengan baik.

Sebuah penelitian menemukan kandungan pada biji buah cempedak secara efektif mampu menyehatkan metabolisme tubuh. [7]

Keistimewaan buah cempedak yaitu buah dengan antioksidan dan memiliki serat tinggi. Satu lagi yang membuat buah cempedak istimewa, yaitu sebagai pengobatan Malaria.

Beberapa ilmuwan di Asia telah mengolah buah cempedak menjadi obat malaria. [9, 14]

Kandungan stilbene adalah kandungan dalam buah cempedak yang dapat menyembuhkan malaria. [8, 9, 14]

  • Mencegah Kanker

Buah cempedak kaya akan karoten, vitamin A dan vitamin C. Kandungan-kandungan inilah yang dapat menjaga tubuh agar sel kanker tidak tumbuh di dalam tubuh kita. [15]

Efek Samping Mengkonsumsi Buah Cempedak

Buah-buahan dianjurkan untuk menjadi konsumsi setiap hari untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan gizi kita, kandungan serat terutama sangat dibutuhkan agar pencernaan tetap sehat.

Buah cempedak memiliki kandungan serat yang baik bagi pencernaan, serta kandungan vitamin yang dibutuhkan untuk kesehatan tubuh.

Akan tetapi wajib diketahui bahwa pada umumnya buah-buahan sudah mengandung gula alami yang sebenarnya baik untuk tubuh. Begitu juga pada buah cempedak yang memiliki jumlah 116 kalori/100 gram.

Jika dikonsumsi berlebihan maka kandungan gula pada buah-buahan turut menyumbang risiko obesitas. [11]

Disarankan mengkonsumsi buah sesuai kebutuhan dan hindari mengkonsumsi buah cempedak dalam bentuk jus, karena jumlah sajian pada jus tidak dapat diukur dengan pasti.

Kasus alergi pada buah-buahan dari keluarga Moraceae dalam hal ini buah cempedak sangat jarang terjadi.

Akan tetapi pernah ditemukan kasus alergi pada buah nangka (satu keluarga dengan buah cempedak) pada beberapa orang yang memiliki riwayat alergi silver birch pollen atau alergi terhadap serbuk sari dari tanaman. [12]

  • Sakit Perut

Buah cempedak memiliki rasa yang manis dan nikmat, akan tetapi rasa manis dari kandungan gula alami (fruktosa) pada buah ini dapat menyebabkan sakit perut jika seseorang memiliki kecenderungan sensitif terhadap fruktosa. [13]

  • Meningkatkan Asam Lambung

Bagi yang memiliki riwayat penyakit maag, sebaiknya tidak mengkonsumsi buah cempedak dalam jumlah yang banyak. Buah ini mengandung asam yang dapat meningkatan asam lambung. [13]

  • Tidak Disarankan Dikonsumsi Oleh Ibu Hamil

Buah cempedak meskipun rasanya manis namun perlu diingat juga buah ini memiliki kandungan asam.

Kandungan asam inilah yang dapat menyebabkan gangguan lambung dan pencernaan jika seseorang dalam keadaan khusus, salah satunya dalam kondisi hamil dan memiliki riwayat sakit maag.

Tips Mengkonsumsi dan Menyimpan Buah Cempedak

Tips Penyimpanan Buah Cempedak

  • Pilih buah cempedak yang belum matang sempurna, karena buah ini cepat matang setelah dipetik dari pohonnya.
  • Kupas dan bersihkan buah cempedak dengan air mengalir
  • Pisahkan daging buah dari bijinya
  • Cuci bersih kulit buah cempedak (lakukan fermentasi terlebih dahulu agar dapat disimpan lama)
  • Segera diolah atau disimpan setelah dicuci bersih
  • Simpan dalam wadah tertutup, karena buah ini memiliki aroma yang kuat.
  • Simpan dalam lemari es (bertahan selama 3-4 hari)
  • Dapat juga dibekukan di dalam freezer agar lebih tahan lama

Tips Mengkonsumsi Buah Cempedak

  • Buah cempedak dapat dikonsumsi langsung setelah dicuci bersih.
  • Daging buah cempedak muda dapat dimasak menjadi lauk sayur.
  • Kulit buah cempedak dapat konsumsi dengan menggorengnya terlebih dahulu.
  • Selain digoreng langsung kulit cempedak juga dapat difermentasi dahulu sebelum dikonsumsi. [2, 6]
  • Biji buah cempedak dapat direbus atau digoreng untuk dikonsumsi.

Bukan hanya bermanfaat sebagai makanan, ternyata tanaman cempedak juga dapat dimanfaatkan sebagai obat tradisional sejak dahulu kala.

Berikut beberapa manfaat tanaman cempedak sebagai obat tradisional:

  • Di Sarawak, Malaysia. Bagian dalam kulit buah cempedak dioleskan pada bagian luka sebagai pencegahan infeksi.
  • Jus akar tanaman cempedak digunakan sebagai obat penurun demam
  • Abu dari daun tanaman cempedak yang dibakar digunakan sebagai obat penyakit maag atau gangguan lambung.
  • Ramuan yang terbuat dari abu akar tanaman cempedak dan dicampur dengan tanaman Selaginella (jenis tumbuhan paku) diberikan kepada wanita yang baru melahirkan sebagai obat.
  • Kulit buah cempedak digunakan sebagai pembungkus atau perban pada bagian tubuh yang luka.
  • Di Filipina, daun cempedak dipanaskan dan diletakkan pada bagian tubuh yang luka. [17]
fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment