4 Manfaat Lidah Buaya Untuk Bibir

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Lidah buaya adalah tanaman yang sudah sejak lama digunakan secara medis untuk berbagai keperluan. Zat berbentuk gel yang agak berair yang terdapat di dalam lidah buaya bisa menenangkan, menyembuhkan, dan meredakan peradangan yang menjadikannya ideal untuk mengobati berbagai gangguan kulit, termasuk di bagian bibir.

Lidah buaya murni aman untuk digunakan pada bagian-bagian kulit sensitif seperti bibir dan bagian bawah mata. Apa saja manfaat gel lidah buaya untuk bibir? Berikut diantaranya:

1. Mengatasi luka bakar

Lidah buaya bagus untuk mengatasi bibir yang mengalami luka bakar, entah itu karena terkena minuman panas atau terlalu lama terpapar sinar matahari. Lidah buaya bisa digunakan sebagai gel untuk menyembuhkan sekaligus menenangkan luka tersebut.

Lidah buaya telah terbukti bisa mempersingkat waktu penyembuhan luka bakar tingkat satu dan dua. [4, 5]

2. Sebagai pelembab bibir

Gel lidah buaya bisa langsung digunakan sebagai lip balm atau pelembab bibir, tetapi akan lebih efektif bila dicampur dengan bahan-bahan lain sehingga bisa bertahan lama di bibir. Konsistensi gel lidah buaya yang licin menandakan ia akan mudah diserap oleh kulit, tetapi tidak akan melapisi dan melindungi bibir dalam waktu lama. [4, 6]

Beeswax atau lilin lebah, minyak kelapa, serta minyak mineral adalah bahan-bahan yang cocok untuk dicampur dengan lidah buaya jika Anda ingin membuat lip balm sendiri di rumah.

Tetapi, perlu diperhatikan juga, beberapa beeswax yang dijual di pasaran bisa mengandung bahan yang disebut propolis yang bisa menimbulkan reaksi alergi pada beberapa orang. Untuk itu, sebelum mencampurkan beeswax, oleskan dulu sedikit di kulit untuk melihat reaksinya. [4]

Gel lidah buaya murni juga bisa dioleskan di bibir dan didiamkan semalaman untuk mengatasi bibir pecah-pecah. Tetapi, hati-hati, gel ini mudah lepas dari bibir dan bisa menodai bantal atau selimut. Ini sebabnya gel lidah buaya lebih sering digunakan di siang hari.

Polisakarida yang ada dalam gel lidah buaya bisa mengikat kelembaban dalam kulit, yang artinya ia bisa membantu mengatasi bibir kering dan pecah-pecah.

3. Mengatasi sariawan

Banyak orang yang pernah mengalami sariawan atau luka yang biasanya muncul di bibir, bagian dalam mulut, dan umumnya akan sembuh dalam waktu sekitar satu minggu.

Penelitian menunjukkan bahwa perawatan menggunakan lidah buaya bisa mempercepat penyembuhan sariawan dan luka di bibir atau mulut.

Misalnya, dalam sebuah studi yang dilakukan selama 7 hari pada 180 orang dengan sariawan yang muncul berulang kali, ditemukan bahwa mengoleskan lidah buaya di bagian yang luka ini efektif untuk mengurangi ukuran sariawan. [1, 2]

Dalam sebuah studi lain, ditemukan bahwa gel lidah buaya bukan hanya bisa mempercepat penyembuhan sariawan, tetapi juga meredakan nyeri yang timbul bersama luka ini serta tidak terasa pedih ketika digunakan. [1, 2]

Kuncinya terdapat dalam susunan kimia yang terdapat dalam gel lidah buaya. Menurut penelitian, polisakarida dan hormon pertumbuhan yang ada dalam tanaman ini bisa merangsang kulit untuk menghasilkan sel-sel baru sehingga bisa membantu penyembuhan luka lebih cepat.

4. Menjaga kesegaran bibir

Lidah biaya bisa merangsang sirkulasi darah ke bagian tubuh tempat gel-nya dioleskan. Gel lidah buaya mengandung antioksidan seperti vitamin A dan C yang bisa membantu menetralkan kerusakan pada kulit yang disbeabkan oleh racun-racun di sekitar kita. [4]

Kandungan antioksidan ini lah yang kemudian akan melawan timbulnya kerutan serta kerisakan kulit lainnya sehinga membuat bibir senantiasa tampak segar, cerah, dan halus bila rutin diolesi gel lidah buaya atau lip balm yang mengandung lidah buaya.

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment