Bisakah Teh Hijau Untuk Mengobati Asam Lambung? – Fakta dan Tips Konsumsi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Penderita asam lambung akan mengalami kekambuhan sewaktu-waktu di mana hal ini ditandai dengan rasa mual, panas atau nyeri di ulu hati (heartburn), sesak nafas hingga batuk dan muntah-muntah [1].

Agar kondisi tidak semakin buruk, penting bagi penderita untuk membatasi sejumlah jenis makanan maupun minuman [2].

Salah satu asupan yang berbahaya bagi asam lambung adalah kafein; untuk itu, ketahui apakah teh hijau (yang juga mengandung kafein) aman dikonsumsi dan benar efektif mengobati asam lambung [3,4].

Bisakah teh hijau untuk mengobati asam lambung?

Bisa, sebab teh hijau memiliki kandungan-kandungan lain yang bermanfaat bagi kondisi kenaikan asam lambung [5].

Berikut ini adalah kandungan pada teh hijau yang dapat membantu pemulihan asam lambung [5] :

  • Sifat anti-inflamasi, yakni kandungan yang akan meredakan sensasi panas terbakar pada ulu hati atau perut atas [4].
  • Sifat antioksidan (polifenol) yang mencegah kenaikan asam lambung untuk mencapai esofagus/kerongkongan [4].
  • Tannin, theophylline, dan theobromine yang berguna dalam mencegah heartburn [4].
  • Katekin, yakni golongan antioksidan yang mampu memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak menjadi sehat kembali [4].
  • L-theanine, yakni asam amino yang akan membalikkan efek kafein yang ada pada teh hijau agar tidak berbahaya bagi tubuh dan justru mampu menenangkan sistem saraf [4].

Walau teh hijau diketahui sebagai minuman berkafein, kandungan kafein di dalam teh ini pada dasarnya lebih sedikit dibandingkan kafein di dalam kopi maupun teh hitam [6].

Tips Konsumsi Teh Hijau untuk Asam Lambung

Teh hijau dapat meredakan gejala kenaikan asam lambung, namun saat mengonsumsinya terlalu banyak atau berlebihan, waspadai efek sebaliknya [7].

Konsumsi lebih dari 3 cangkir per hari setiap hari dalam jangka panjang mampu meningkatkan risiko penyakit asam lambung [5,7].

Perut akan mudah kembung dan tidak nyaman apabila minum teh hijau berlebihan, oleh sebab itu, perhatikan takarannya [5,7].

Berikut ini adalah beberapa tips konsumsi teh hijau yang bisa dicoba, baik tanpa campuran bahan lain maupun dengan kombinasi bahan lain.

1. Teh Hijau Kombinasi Madu Murni

Madu murni merupakan salah satu bahan alami yang bisa mengatasi kenaikan asam lambung [5,8].

Madu akan menenangkan ketidaknyamanan dan rasa nyeri pada perut atas yang sedang mengalami heartburn [5,8].

Madu juga berperan sebagai pelindung bagi lapisan sepanjang kerongkongan [5].

  • Seduh teh hijau lebih dulu dengan sekantong teh hijau yang dimasukkan ke dalam secangkir air panas.
  • Setelah selesai menyeduh dan sudah jadi, masukkan sekitar 1 sendok teh madu murni ke dalamnya, aduk rata.
  • Minum saat sudah hangat sehari 3 kali larutan ini secara teratur agar hasil kesembuhan lebih maksimal.

2. Teh Hijau Kombinasi Susu Almond

Susu almond adalah bahan alami lain yang aman bagi lambung saat asam lambung sedang naik atau kambuh [5,9]

Susu almond berfungsi sebagai penenang bagi perut yang teriritasi sekaligus memberikan perlindungan dan penenang bagi lapisan dinding kerongkongan [5,9].

  • Seduh sekantong teh hijau lebih dulu di dalam secangkir air panas (sekitar 200-240 ml).
  • Setelah penyeduhan selesai, tuang teh hijau ke sebuah wadah atau cangkir besar disusul dengan memasukkan susu almond dingin.
  • Campurkan dan minum sehari 3 kali untuk mendapatkan hasil terbaik.
  • Susu almond boleh diganti dengan susu kelapa jika ingin atau lebih suka demikian.

3. Teh Hijau Kombinasi Lidah Buaya

Lidah buaya atau aloe vera adalah bahan alami yang sangat aman untuk gejala penyakit asam lambung [5,10].

Sifat penenang alaminya dikenal efektif dalam meredakan asam lambung dan berbagai gejalanya [5,10].

  • Seduh sekantong teh hijau di dalam secangkir air panas (200-240 ml).
  • Ambil ekstrak gel lidah buaya secukupnya (sekitar ½ sendok teh), pastikan masih segar dan campurkan ke dalam teh hijau yang sudah jadi.
  • Konsumsi minuman ini sehari 3 kali secara rutin sampai gejala asam lambung mereda dan pulih.

4. Teh Hijau

Teh hijau tanpa campuran apapun tetap menawarkan manfaat besar bagi penderita asam lambung [5,6].

Mengonsumsi teh hijau 2-3 kali sehari setiap hari (baik dalam bentuk kantong teh maupun bubuk) dapat meredakan gejala-gejala kenaikan asam lambung [5].

Namun bagi pengguna obat antidepresi, pengencer darah, antihipertensi, dan obat untuk penyakit jantung, tanyakan kepada dokter lebih dulu mengenai aman tidaknya minum teh hijau [5].

Walaupun teh hijau baik bagi asam lambung, tetap biasakan mengonsumsi air putih 8-10 gelas per hari [5].

Selama mengalami gejala penyakit asam lambung, hindari juga minuman manis seperti jus buah dengan tambahan pemanis, kopi, dan soda [2,5].

Dalam memulihkan kondisi asam lambung, pertimbangkan untuk mengonsumsi teh herbal dan teh hijau decaf (teh hijau dengan kandungan kafein sangat rendah) [5].

Selain itu, beberapa hal berikut juga perlu diperhatikan dan dilakukan untuk terhindar dari kekambuhan asam lambung [2] :

  • Mengelola stres melalui latihan pernafasan, meditasi, Yoga dan olahraga lainnya secara rutin.
  • Menghindari makanan berkarbohidrat, berlemak, pedas dan asam.
  • Mengonsumsi sayur dan buah segar lebih sering untuk memperoleh serat lebih banyak.

Ketika kondisi asam lambung cukup sering kambuh, maka sudah saatnya memeriksakan diri ke dokter, terutama bila kekambuhan terjadi seminggu 1-2 kali [5].

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment