6 Cara Menghilangkan Lemak di Jari Tangan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Penumpukan lemak umumnya terjadi di bagian perut, paha, leher, lengan hingga pipi.

Namun, lemak juga dapat berkumpul pada jari-jari tangan sehingga membuatnya tampak lebih lebar [1,2].

Tubuh setiap orang berbeda dalam proses distribusi kelebihan lemak, namun ketika kelebihan berat badan membuat jari-jari tangan lebih gemuk, berikut ini adalah sejumlah cara menghilangkan lemak di jari tangan untuk dicoba [2].

1. Mengasup Vitamin D

Untuk menghilangkan lemak pada jari tangan, hal ini berkaitan dengan penurunan berat badan [2,3].

Dalam memaksimalkan diet menurunkan berat badan, asupan vitamin D sangat diperlukan oleh tubuh [2,3].

Menurut sebuah studi klinis tahun 2018, suplemen vitamin D terbukti mendukung pemangkasan berat badan [3].

Vitamin D sendiri bisa didapat dari sinar matahari dengan berjemur pagi hari, namun asupan sejumlah makanan ini juga akan meningkatkan vitamin D dalam tubuh [4] :

  • Kuning telur
  • Minyak ikan (makarel, herring, sarden, dan salmon)
  • Daging merah
  • Sereal yang telah diperkaya dengan vitamin D

Selain dari paparan sinar matahari dan asupan makanan tersebut, minum suplemen vitamin D juga dianjurkan [2,3].

Tidak hanya bermanfaat menurunkan berat badan yang juga berpengaruh pada pemangkasan lemak di jari tangan, kesehatan mental juga akan ikut meningkat [5].

2. Defisit Kalori

Meski hanya ingin menghilangkan lemak pada bagian jari tangan, melakukan diet tentunya akan memaksimalkan hasil pembakaran dan pemangkasan lemak di berbagai bagian tubuh [1,2,6].

Salah satu cara diet yang efektif membuat berat badan turun adalah defisit kalori atau pengurangan asupan kalori [2].

Rekomendasi asupan kalori harian bagi pria adalah 2500 kalori dan wanita 2000 kalori dan setiap 0,5 kg lemak di dalam tubuh setara dengan 3400-3750 kalori [2,7,8].

Jika berhasil melakukan defisit kalori di mana per harinya mampu mengurangi 500-800 kalori rata-rata, menurunkan berat badan sebanyak 0,5-1 kg per minggu bukan hal mustahil [2].

Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat ingin melakukan defisit kalori antara lain adalah [1,2,6,9] :

  • Makan dengan porsi lebih sedikit
  • Menghitung kalori dan mengonsumsi makanan serta minuman yang rendah kalori saja
  • Membatasi makanan-makanan berkalori tinggi
  • Meningkatkan asupan protein dan serat
  • Menghindari produk gandum olahan
  • Menghindari tepung dan juga gula atau setidaknya membatasi asupannya
  • Membatasi asupan sodium atau garam
  • Minum lebih banyak air putih setiap hari untuk menghidrasi tubuh dan menurunkan berat badan
  • Menghindari konsumsi alkohol (minuman beralkohol dapat menyebabkan retensi air dan pembengkakan sehingga jari-jari tangan ikut terpengaruh)

Ketika melakukan defisit kalori, maka beberapa jenis makanan kaya nutrisi seperti berikut paling dibutuhkan agar berat badan bisa turun dan lemak di jari tangan bisa hilang tanpa tubuh kehilangan banyak vitamin dan mineral [2].

Meski dianjurkan, defisit kalori sebaiknya tidak dilakukan secara berlebihan atau bersifat ekstrem [1,2,6].

Pengurangan kalori 500-800 per hari jauh lebih baik daripada memangkas terlalu banyak [2].

3. Olahraga

Selama menjalani diet seperti defisit kalori, lakukan olahraga secara rutin yang efektif membakar kalori [1,2,9].

Beberapa jenis olahraga seperti boxing, lari, lompat tali dan renang adalah yang terbaik dilakukan teratur demi membakar lemak [1,2].

Jika ingin lebih maksimal dalam pembakaran lemak dan membentuk otot di saat yang sama, angkat beban bisa menjadi opsi utama dikombinasi dengan olahraga kardio [1,2,9].

Saat berat badan mulai turun dan lemak berkurang, jari tangan pun akan ikut meramping [2].

4. Latihan Pegangan (Grip Exercise)

Jika diet merupakan hal utama yang dianjurkan agar lemak di jari tangan hilang, latihan fisik pun tidak kalah penting [2].

Salah satu latihan fisik yang dapat dilakukan rutin adalah latihan pegangan atau grip exercise [2].

Terdapat alat bantu khusus untuk latihan pegangan kekuatan tangan yang sebaiknya digunakan untuk melatih kedua tangan [2].

Membuat jari-jari kedua tangan aktif, ketahanan dan kekuatan jari tangan, pergelangan tangan, pegangan tangan, dan lengan atas akan meningkat [2].

Lakukan latihan ini beberapa kali dalam seminggu untuk memperoleh hasil terbaik [2].

5. Latihan Alat Musik

Untuk membuat jari-jari tangan ‘berolahraga’ dan lebih aktif, latihan alat musik tertentu, seperti gitar atau piano bisa menjadi opsi [2].

Tidak hanya untuk melatih tangan dan jari-jari tangan agar lebih ramping dan kuat, bermain alat musik juga bermanfaat dalam meningkatkan kesehatan mental [2].

6. Yoga

Yoga adalah jenis latihan fisik yang tidak sekadar meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan tubuh selama diet [10].

Yoga juga bermanfaat menurunkan berat badan sehingga akan berefek baik terhadap jari-jari tangan [2].

Selain itu, Yoga juga merupakan pelancar peredaran darah dalam tubuh, maka jika jari tampak lebih besar karena aliran darah tidak lancar, Yoga adalah salah satu solusi terbaik [2].

Untuk menghilangkan lemak pada jari tangan sehingga jari terlihat lebih kurus atau ramping, defisit kalori dan olahraga rutin adalah cara paling direkomendasikan [2].

Namun, melakukan diet dan olahraga secara ekstrem hanya akan merugikan bagi tubuh.

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment