11 Penyebab Menstruasi Lama dan Komplikasinya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by redaction team, read our quality control guidelance for more info

Selama menstruasi, dinding rahim terus meluruhkan lapisannya, menyebabkan darah dan jaringan keluar dari vagina. Jumlah darah dan jaringan dapat bervariasi setiap harinya, namun menstruasi umumnya hanya berlangsung selama 2-7 hari. [3]

Pada beberapa kasus, menstruasi dapat berlangsung lebih lama daripada biasanya. Ada beberapa asalan yang menyebabkan kondisi ini, termasuk pil KB dan gangguan kesehatan. Berikut adalah beberapa diantaranya. [3]

1. Perubahan Hormon dan Ovulasi

Perubahan hormon atau ovulasi dapat menyebabkan menstruasi lama. Anda mungkin merasakan perubahan hormonal saat anda mendapatkan menstruasi pertama anda saat masa pubertas atau dalam perimenopause.

Anda dapat merasakan ketidakseimbangan hormonal pada kondisi kesehatan tertentu, termasuk gangguan tiroid dan sindrom ovarium polikistik (PCOS). [1]

Beberapa gejala penyakit PCOS adalah [3] :

  • Haid tidak teratur
  • Rambut tubuh berlebih
  • Peningkatan berat badan
  • Penipisan rambut di kepala
  • Jerawat
  • Masalah kulit
  • Penggelapan warna kulit di leher, selangkangan, dan dada

Jika hormon anda tidak pada kadar normal, atau tubuh anda sedang tidak melakukan ovulasi, dinding uterus dapat menjadi sangat tebal. Akhirnya, saat tubuh anda meruluhkan dinding dalam rahim, anda dapat mengalami waktu menstruasi yang lebih lama dari biasanya. [1]

2. Obat-obatan Tertentu

Ada beberapa obat tertentu yang menyebabkan menstruasi menjadi lebih lama, diantaranya adalah [1] :

  • Obat kontrasepsi, termasuk IUD dan pil KB
  • Aspirin dan pengencer darah lainnya
  • Obat anti inflamasi

3. Kehamilan

Walaupun sebenarnya tidak dapat disebut dengan menstruasi, pendarahan vagina jangka panjang dapat menjadi tanda dari kehamilan yang tidak aman, misalnya kehamilan ektopik atau keguguran. [1]

Anda juga dapat mengalami pendarahan jangka panjang dalam kehamilan jika anda mengalami previa plasenta. Segeralah pergi ke dokter jika anda dinyatakan hamil dan mengalami pendarahan vaginal. [1]

4. Fibroid Rahim atau Polip

Fibroid rahim (mioma uteri) dan polip dapat menyebabkan menstruasi lama, dan terkadang menstruasi dengan curah darah yang deras.

Fibroid dapat terjadi saat jaringan otot mulai tubuh ke dinding dalam rahim. Polip juga dapat terjadi akibat adanya pertumbuhan jaringan yang tidak normal pada rahim dan menyebabkan tumor kecil untuk tubuh. Walaupun demikian, polip dan fibroid tergolong dalam penyakit non-kanker. [1]

5. Adenomiosis

Adenomiosis adalah tipe penumpukan jaringan lainnya. Kondisi ini terjadi saat lapisan endometrium rahim anda mengalami penebalan hingga ke otot rahim. Adenomikosis dapat menyebabkan menstruasi lama dan pendarahan berat (menorrhagia). [1]

6. Kondisi Tiroid

Anda dapat mengalami menstruasi lama jika kelenjar tiroid anda mengalami gangguan. Salah satu gangguan tiroid yang dapat menyebabkan menstruasi lama adalah hipotiroidisme. [1]

7. Gangguan Pendarahan

Anda dapat mengalami sebuah kondisi yang mengganggu kemampuan pembekuan darah, menyebabkan tubuh anda mengalami menstruasi dalam jangka waktu lama. Kondisi tersebut dapat disebabkan oleh 2 kondisi berikut, yaitu hemofilia dan penyakit von Willebrand. [1]

Gangguan pendarahan dapat menyebabkan pendarahan berat ataupun menstruasi yang lebih lama dari 7 hari. Gejala lain yang dapat dialami penderita gangguan pendarahan adalah [3] :

  • Anemia
  • Pendarahan berat setelah operasi atau bersalin
  • Pendarahan hidung atau mimisan yang lebih lama dari 10 menit
  • Pendarahan akibat luka kulit yang lebih lama dari 5 menit
  • Mudah dan sering mengalami lebam (memar)

8. Obesitas

Kelebihan berat badan dapat menyebabkan menstruasi lama. Hal ini disebabkan karena jaringan lemak dapat menyebabkan tubuh untuk memproduksi lebih banyak estrogens. Kelebihan estrogens inilah yang menyebabkan perubahan pada menstruasi anda. [1]

9. Radang Panggul

Radang panggul, atau pelvic inflammatory disease (PID) terjadi saat bakteri menginfeksi organ reproduksi anda. Selain menganggu siklus menstruasi anda, PID dapat menyebabkan leleran vagina yang tidak normal. [1]

10. Perimenopause

Walaupun menopause terjadi saat wanita telah mencapai usia 50, kadar hormon tubuh dapat mulai berubah lebih awal beberapa tahun sebelum waktunya. Kondisi ini disebut juga dengan perimenopause. Selama perimenopause, menstruasi dapat menjadi lebih sebentar atau lebih lama dari seharusnya. [3]

11. Kanker

Menstruasi jangka panjang dapat menjadi salah satu tanda dari kanker rahim atau kanker serviks. Untuk beberapa wanita, kondisi ini dapat menjadi gejala awal dari penyakit kanker. [1]

Komplikasi Menstruasi Lama

Keterlambatan diagnosis dapat menyebabkan tindakan dan prosedur pengobatan yang lebih lama. [1]

Jika anda mengalami pendarahan dalam jangka waktu yang lama, anda dapat mengalami peningkatan risiko anemia. Hal ini dapat berkontribusi terhadap perasaaan lelah dan lemah. [1]

Dokter dapat menggunakan pemeriksaan darah lengkap untuk mendiagnosis anemia. Jika kadar zat besi dalam darah anda rendah, dokter dapat merekomendasikan suplemen makanan yang kaya akan zat besi. [1]

Menstruasi jangka panjang dapat menyebabkan rasa sakit dan mengganggu aktivitas anda sehari-hari. Anda dapat tidak masuk sekolah atau kerja, serta mendapatkan penurunan kualitas hidup akibat menstruasi lama yang anda alami. [1]

Diagnosis Menstruasi Lama

Ada banyak penyebab yang mendasari menstruasi lama. Dokter akan mulai pemeriksaan dengan melakukan beberapa pertanyaan, termasuk [1] :

  • Kapan menstruasi anda dimulai?
  • Berapa banyak pembalut/tampon yang anda gunakan setiap hari?
  • Aktivitas seksual anda?
  • Gejala lain yang anda alami?
  • Pengobatan yang sedang dilakukan?
  • Riwayat keluarga yang relevan dengan penyakit ini?

Setelah bertanya, dokter akan melakukan pemeriksaan fisik meliputi pemeriksaan pelvis dan organ reproduksi secara langsung. Dokter juga dapat merekomendasikan beberapa tes berikut untuk membantu menentukan diagnosis, termasuk [1] :

Kapan Harus ke Dokter?

Jika menstruasi lama anda berlangsung hanya selama 1 kali, anda tidak perlu khawatir. Namun, jika menstruasi lama berlangsung pada 2-3 kali menstruasi, anda perlu pergi ke dokter. [2]

Jika ada pendarahan yang signifikan diantara waktu menstruasi tanpa ada penjelasan, misalnya setelah pergantian IUD, maka anda harus ke dokter. Setiap wanita yang telah melewati masa menopause namun mengalami pendarahan kembali juga harus melakukan pemeriksaan ke dokter. [2]

Beberapa kondisi lain yang mengharuskan anda untuk bicara dengan dokter adalah [3] :

  • Menstruasi yang lebih lama dair 7 hari
  • Pendarahan yang tidak dapat dijelaskan
  • Leleran yang tidak biasa
  • Pendarahan berat
  • Mual, muntah, atau nyeri berat selama menstruasi
  • Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan
fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment